Media Bisnis Online | by APPKEY

Home Blog Page 55

Discord Adalah | Strategi Penjualan Online Baru

0
discord-adalah

Aplikasi discord adalah sosial media baru yang ngetred di masyarakat, khususnya para gamers. Tapi jangan salah! Ternyata ada lho cara menggunakan discord untuk mendukung strategi penjualan online.

Kemajuan teknologi dan dampak positifnya untuk dunia bisnis terus berkembang dewasa ini. Salah satunya adalah penggunaan aplikasi discord untuk marketing.

Apa itu discord dan cara pakainya untuk mempromosikan bisnis kita? Yuk simak ulasan lengkapnya pada artikel discord marketing kali ini, selamat membaca!

Aplikasi Discord Adalah

discord-adalah

Sebelum menyelami strategi discord marketing, tentunya kita harus berkenalan terlebih dahulu dengan aplikasi discord. Pernahkah Anda mendengar nama aplikasi sosial media yang satu ini sebelumnya?

Aplikasi discord adalah nama yang populer di kalangan pecinta game (komunitas gamers). Aplikasi discord adalah sosial media berbasis suara (voice chat) yang bisa digunakan untuk bercakap-cakap dengan banyak orang.

Discord terkenal karena sangat bermanfaat mendukung sesi permainan para gamers. Lewat discord, para pemain bisa saling berkomunikasi dengan mudah. Pengguna hanya perlu berbicara seperti biasa untuk mengirim pesan chat.

Aplikasi sosmed unik ini dirilis pertama kali pada 2015. Namun ia baru terkenal karena banyak digunakan dalam permainan Among Us game yang sempat viral di tahun 2020 lalu.

Discord menyediakan layanan voice chat yang lebih baik dibandingkan fitur livechat bawaan aplikasi game biasa. Saat ini, discord bisa dipakai pada smartphone android atau iOS, hingga perangkat komputer berbasis Mac, Windows dan Linux.

Baca juga : 10 Cara Jualan Online Laris di WhatsApp Tanpa Modal Terbaru

2 Cara Menggunakan Discord

Mengetahui cara menggunakan discord juga penting sebelum mulai berpromosi di sosmed tersebut. Promosi bisa berjalan lebih lancar jika Anda sudah menguasai cara menggunakan discord.

Ada sejumlah cara menggunakan discord yang tepat. Begini tutorialnya:

Cara Menggunakan Discord di Smarphone

  1. Download aplikasi discord dari Google Play atau Apple Store.
  2. Tunggu hingga aplikasi selesai terinstal pada smartphone.
  3. Buka aplikasi discord, lalu login atau sign up akun pengguna baru.
  4. Setelah masuk ke discord, mulailah membuat server/grup obrolan. Klik tanda “+” pada bagian bubble sebelah kiri layar.
  5. Klik “Create Server”, masukkan nama ruang obrolan.
  6. Jika sudah, klik lagi tombol “Create Server”.
  7. Selesai! Anda akan mendapatkan halaman khusus berisi link grup obrolan discord. Link tersebut bisa Anda share ke sosmed lain agar lebih banyak orang tertarik bergabung ke ruang discord.

Cara Menggunakan Discord di PC / Komputer

Bagaimana jika kita ingin membuat discord di PC atau komputer? Ternyata, memakai discord di PC tidak jauh berbeda dari smartphone.

  1. Download aplikasi discord dari website discord.com.
  2. Login atau sign up akun baru.
  3. Klik tanda “+” pada bubble di deret kiri beranda aplikasi.
  4. Khusus aplikasi discord PC, di sini ada kategori khusus grup obrolan—misalnya server game, grup belajar/studi, obrolan biasa dengan teman dan lain-lain.
  5. Anda bisa mengklik kategori grup yang paling sesuai/diinginkan untuk diikuti. Mau membuat grup obrolan baru sendiri juga tetap bisa. Cukup klik “Create Server”, masukkan nama dan konfirmasi.
  6. Begitu server obrolan selesai dibuat, Anda akan menerima halaman khusus berisi link server yang bisa dishare ke sosmed lain. Untuk mulai bicara, klik tombol “Voice Channel” pada menu General.

Discord Marketing Adalah

Tidak cuma cocok untuk berkomunikasi saat main game saja, aplikasi discord adalah alat promosi baru yang bisa memaksimalkan omset penjualan Anda.

Trik berpromosi dengan discord disebut discord marketing. Promosi via aplikasi discord bisa dilakukan dengan simpel, gratis dan real-time. Maksudnya, info promosi yang Anda sebar akan langsung sampai ke konsumen persis saat itu juga.

Sekarang pun banyak orang menggunakan discord untuk beragam keperluan, tidak hanya bermain game. Jadi Anda hanya perlu bergabung ke grup atau server discord yang topik obrolannya “nyambung” alias cocok dengan domain bisnis.

Discord juga bisa lho dipakai sebagai sarana komunikasi internal perusahaan Anda. Misalnya Anda membuat grup discord khusus untuk divisi penjualan, tim managerial, atau tim produksi. Berkomunikasi dengan discord dijamin lebih cepat dan mudah.

4 Keunggulan Discord Marketing

Apa saja keunggulan discord marketing untuk kita? Berikut 4 kelebihan discord marketing yang belum banyak diketahui pebisnis online:

1. 100% Gratis

Semua fitur esensial dalam aplikasi discord bisa Anda pakai secara gratis! Tidak ada fitur premium ataupun berbayar sama sekali. Mendaftar akun discord juga gratis tanpa embel-embel syarat dan ketentuan lain di baliknya.

Meskipun gratis, promosi Anda di discord tetap terjamin 100% optimal tersebar ke audiens. Ini sangat berbeda dibandingkan sosmed lain yang baru memaksimalkan promosi setelah kita memasang fitur ads berbayar.

2. Sosmed Tanpa Algoritma

Discord adalah sosmed pertama yang tidak melibatkan algoritma dalam penggunaannya. Inilah perbedaan mencolok antara discord dan sosial media populer lain.

Biasanya setiap sosmed memiliki algoritma tersendiri. Sederhananya, algoritma adalah sistem komputer yang membantu memilah dan merekomendasikan konten sesuai kesukaan/minat pengguna. Alhasil kita harus benar-benar menguasai tips trik SEO algoritma per sosmed supaya konten promosi tidak “tenggelam”.

Tapi discord sungguh-sungguh mendobrak sistem tersebut. Penelitian menunjukkan bahwa discord sama sekali tidak memakai algoritma apapun dalam sistemnya.

Kinerja discord sangat simpel. Selama masih ada member atau audiens dalam server discord yang Anda buat, maka semua pesan Anda termasuk pesan promosi pasti akan langsung tersampaikan ke mereka.

3. Aman dan Anti Spam

Ketika banyak sosial media sulit dikontrol isinya, maka discord justru sangat mudah dikendalikan. Sudah menjadi pengetahuan umum bahwa sosial media juga kaya akan spam dan pesan-pesan negatif yang mengganggu.

Demi menjaga kenyamanan pengguna, sistem discord telah memblokir lebih dari 4 juta user yang terbukti melakukan spam. Admin grup juga memiliki kuasa untuk menghapus pesan dan memblokir akun spam yang masuk ke grup discord.

Sistem keamanan juga ditingkatkan oleh pihak discord melalui link undangan bergabung ke grup. Anda kini tidak bisa sembarangan bergabung ke grup discord jika tidak punya kode unik/link undangan dari admin.

4. Bisa Membangun Komunitas Bisnis

Manfaat discord terakhir adalah bisa digunakan untuk membangun komunitas bisnis (brand community). Discord bisa menjadi tempat terbaik untuk Anda berkumpul dengan orang-orang yang tertarik atau menyukai produk-produk Anda.

Komunikasi pun dapat berjalan lebih lancar dengan discord karena pesan-pesan konsumen bisa langsunng dibalas saat itu juga. Berbeda dengan pesan di sosmed lain yang bisa “tertumpuk” dan tak kunjung dibalas (tidak real time).

Interaksi langsung dengan audiens terbukti bisa meningkatkan brand engagement dan reputasi bisnis lebih baik di mata masyarakat. Jadi mau tunggu apa lagi? Segera mulai strategi penjualan online baru Anda dengan discord!

6 Strategi Penjualan Online dengan Discord

Sekarang tibalah kita pada pembahasan yang paling ditunggu: strategi penjualan online dengan aplikasi discord. Sudah tidak sabar untuk mencoba?

Tidak perlu pusing-pusing, Anda bisa langsung mencoba 6 strategi penjualan online di discord berikut ini—dijamin gratis dan simpel untuk pemula!

Maksimalkan Voice Channel

Selain voice chat, fitur unggulan discord yang ramai digunakan untuk promosi marketing adalah voice channel. Voiche chat tidak sama dengan voice channel, ya!

Voice channel adalah fitur yang memungkinkan kita untuk bertukar video dan audio dengan member grup discord. Fitur ini sederhananya mirip dengan video call.

Nah, untuk marketing, Anda bisa memanfaatkan voice channel untuk mengadakan beragam aktivitas menarik yang menarik perhatian konsumen. Misalnya mengadakan webinar bisnis, kelas online ataupun talkshow gratis via discord.

Banyak orang pasti akan tertarik bergabung ke acara online ini! Kemudian Anda bisa menyelipkan promosi jasa/produk/layanan selama sesi berlangsung.

Share Artikel Bisnis

Siapa bilang discord tidak bisa dipakai untuk menyebar konten promosi bisnis berupa artikel? Selain berkomunikasi lewat suara dan video, Anda tetap bisa membagikan konten berupa link ke seluruh member dalam grup discord.

Hebatnya lagi, link yang Anda sebar via discord bisa disebarkan kembali ke sosial media lain. Semisal ada member grup yang menyukai artikel bisnis Anda. Maka dia bisa membagikannya entah itu ke channel discord lain ataupun ke sosial media pribadi miliknya (selain discord).

Moderasi Konten Discord

Jangan lupa melakukan moderasi konten-konten marketing yang Anda sebar di discord. Tujuannya tak lain untuk menjaga kenyamanan pemakaian discord.

Moderasi adalah penyesuaian konten yang Anda buat. Moderasi penting dilakukan agar konten bisa dinikmati oleh orang-orang yang tepat.

Konten yang tidak dimoderasi berpeluang sangat besar untuk menimbulkan masalah di kemudian hari. Seperti dibaca oleh orang yang tak sesuai usianya, memicu keributan, menyinggung pengguna, dan lain-lain.

Sesungguhnya tidak hanya konten discord saja yang memerlukan moderasi. Apapun konten marketing yang Anda buat dan sebar di internet harus dipastikan sudah aman isinya sebelum diposting.

Tips moderasi konten:

  • Filter usia audiens dengan isi konten. Sebaiknya ikuti kebijakan resmi layanan discord untuk pengguna (user minimal berusia 13 tahun). Anda juga bisa menerapkan kebijakan khusus kepada orang-orang yang bergabung ke grup (misalnya berusia minimal 17 tahun).
  • Buat konten yang ramah dan punya manfaat positif bagi pembaca.
  • Hindari konten-konten yang membahas topik sensitif/menyinggung/vulgar.
  • Selalu hargai dan jaga keamanan serta privasi audiens discord.

Kelola Aktivitas di Channel dan Server Discord

Lakukan seluruh aktivitas promosi Anda di channel dan server discord saja agar lebih rapi, tertata dan jelas audiens targetnya. Ya, channel dan server adalah dua tempat yang berbeda dalam dunia discord. Apa perbedaannya?

Server adalah “grup besar” yang dimiliki oleh bisnis Anda. Semisal Anda memiliki grup besar (server) bernama “BISNIS DROPSHIPPER”.

Di dalam server ada grup-grup yang lebih kecil dan spesifik topik obrolannya bernama channel. Misalnya grup “BISNIS DROPSHIPPER” mempunyai sub grup kecil bernama “DROPSHIPPER SKINCARE”, “DROPSHIPPER KPOP MERCH”, dan “DROPSHIPPER FASHION”.

Terlihat jelas perbedaannya, bukan? Seseorang yang bergabung ke server discord bebas memilih channel dengan bahasan spesifik yang sesuai minatnya.

Tawarkan Layanan Customer Service

Customer service adalah komponen penting dalam bisnis online. Belakangan ini pun, hampir semua bisnis menyediakan layanan customer service via sosial media karena lebih praktis dan gratis.

Discord juga bisa Anda gunakan untuk melayani kritik, saran dan pertanyaan konsumen secara online. Platform ini dipastikan cocok untuk mengatasi beragam keluhan pembeli karena Anda bisa berkomunikasi dengan mereka secara langsung.

Komunikasi di discord juga bisa diatur secara personal atau private. Apabila konsumen punya keluhan, segera arahkan mereka untuk mengobrol dengan Anda dalam ruang obrolan personal (bukan grup).

Buat Ruang Eksklusif

Keunggulan discord marketing yang terakhir adalah bisa untuk membangun ruang komunitas yang eksklusif bagi masyarakat. Promosi eksklusif biasanya mempunyai daya tarik yang spesial dan lebih memikat, lho.

Ketika sebuah brand mengumumkan event yang menarik dan bersifat eksklusif, maka jumlah peminatnya akan melonjak tajam. Masyarakat akan berlomba-lomba mendaftar agar bisa ikut ke acara yang Anda selenggarakan. Taktik ini sering berhasil untuk meningkatkan antuisasme masyarakat terhadap event bisnis.

Demikianlah pembahasan artikel kali ini seputar dunia discord marketing. Eits, masih ada lebih banyak lagi tips dan trik promosi online sosmed lainnya dari MARKEY, lho! Yuk follow websitenya di https://markey.id/ atau download aplikasinya di Google Play dan Apple Store.

Sampai bertemu lagi di pembahasan strategi penjualan online lainnya, ya!

5 Tip Menulis Kalimat Push Notification Android yang Memikat Pembeli

0
push-notification

Push notification adalah fitur pada aplikasi olshop yang terbukti ampuh memikat konsumen. Pun kini sudah ada banyak push notification marketing strategy yang bisa Anda coba untuk memaksimalkan penjualan!

Pernahkah Anda menerima notifikasi yang ‘menggoda’ untuk diklik, seperti “Flash Sale Rp 0 Sekarang!” atau “Diskon 90% All Item Cuma Untukmu!”.

Artikel kali ini akan membahas lengkap cara membuat push notification android yang memikat konsumen untuk mengklik isinya. Yuk langsung disimak penjelasannya!

Marketing Push Notification Adalah

Ada cukup banyak cara jualan online di aplikasi ecommerce. Salah satunya adalah dengan push notification android.

Push notification adalah pesan-pesan pendek yang muncul di panel notifikasi smartphone Anda. Bentuknya tampak sama saja seperti notifikasi biasa, tetapi isi push notification marketing strategy jelas berbeda dari pesan yang Anda terima dari kerabat atau teman.

Sesuai namanya, notifikasi push marketing memuat pesan-pesan memikat terkait penawaran bisnis. Misalnya seperti:

  • DISKON FLASH SALE 10.10 DIMULAI!
  • ADA VOUCHER GRATIS MENANTI KAMU!
  • CEK PRODUK BESTSELLER TERBARU INI!
  • PROMO GRATIS ONGKIR CUMA HARI INI!

Dan masih banyak lagi contoh pesan notifikasi bisnis yang bisa dibuat sesuai tujuan atau hal yang ingin dipromosikan. Tujuan notifikasi ini tak lain adalah untuk mendorong calon pembeli mengklik informasi dan melakukan sesuatu di aplikasi.

Misalnya Ani mendapat notifikasi push berbunyi, “Cek produk bestseller terbaru ini!”. Ani yang tertarik dan penasaran pasti akan mengklik pesan tadi dan mengecek produk yang dimaksud di aplikasi olshop. Dari sini muncul peluang bagi Ani untuk membeli produk yang dia lihat.

Plus Minus Pemakaian Push Notification Android

push-notification-android

Push notification marketing strategy memang menguntungkan dan efektif menjaring perhatian konsumen. Akan tetapi Anda tetap harus cermat dalam memanfaatkan fitur aplikasi olshop satu ini.

Faktanya tidak semua orang suka menerima notifikasi push. Ada orang-orang yang justru merasa terganggu dan risih melihat banyak notifikasi push menumpuk di smartphone mereka.

Alhasil mereka akan memblokir notifikasi Anda agar tidak dirasa mengganggu lagi. Jika hal ini sampai dilakukan banyak orang, maka otomatis promosi Anda sia-sia saja, bukan?

Untuk menghindari masalah di atas, kenali penyebab notifikasi push Anda dinilai tidak menarik. Beberapa alasan yang umum adalah:

  • Jumlah frekuensi pengiriman notifikasi terlalu sering (spam).
  • Isi notifikasi dinilai tidak relevan dengan kebutuhan konsumen.
  • Kalimat pesan notifikasi tidak menggugah rasa penasaran yang kuat.

Jika Anda sudah pernah memposting notifikasi push olshop dan hasilnya belum optimal, coba lakukan evaluasi terhadap strategi yang dilakukan. Cek kembali frekuensi pengiriman notifikasi dan bagaimana isinya. Jangan ragu juga untuk meminta saran dari orang lain jika diperlukan.

Tetapi kalau Anda masih bingung bagaimana cara membuat push notification android yang menarik, segera ikuti tips dan trik jitunya di bawah ini!

5 Cara Membuat Push Notification Android : Anti Di-Skip!

Kunci utama keberhasilan cara jualan online di aplikasi lewat fitur notifikasi adalah copywriting. Mengapa copywriting?

Copywriting adalah strategi menulis khusus yang persuasif dan banyak digunakan dalam dunia bisnis online. Dengan menguasai copywriting, kita sudah bisa menulis beragam jenis caption menarik untuk notifikasi push, deskripsi produk atau artikel promosi.

Ya, strategi copywriting dipilih karena isi dari notifikasi push adalah tulisan caption yang menarik rasa perhatian pembaca. Ini dia 5 tips simpel copywriting kalimat notifikasi push yang memikat masyarakat untuk berbelanja:

1. Utamakan Tindakan (CTA)

Pertama, pastikan isi notifikasi Anda mengutamakan unsur tindakan (call to action; CTA). Elemen ini bertujuan untuk memotivasi pembaca agar benar-benar melakukan apa yang mereka baca. Misalnya:

  • KLIK DI SINI
  • DOWNLOAD DI BAWAH
  • SEGERA DAFTARKAN AKUN ANDA
  • KLAIM VOUCHER ANDA SEKARANG

Kehadiran kalimat-kalimat yang bersifat ajakan juga menegaskan tujuan dari setiap pesan notifikasi. Semisal kalimat “Klaim voucher Anda sekarang”, maka tujuan notifikasi sudah pasti mengajak konsumen mengklaim voucher diskon yang tersedia di toko.

Tips menulis CTA notifikasi push:

  • Arah atau undang pembaca untuk melakukan sesuatu, bukan sekadar memerintah mereka.
  • Gunakan kata-kata kerja yang memiliki nuansa emosi positif dan memberi kesan antusias tinggi.
  • Sesuaikan tujuan dengan kondisi dari konsumen Anda. Semisal target bisnis Anda adalah masyarakat kelas menengah ke bawah, maka topik sejenis “Klaim Kode Diskon Gratis” lebih cocok. Namun untuk pembeli dari kelas atas, mereka mungkin lebih menyukai informasi seperti “Manjakan dirimu dengan penawaran eksklusif”.

2. Buat Notifikasi yang Personal

Salah satu penyebab mengapa pesan notifikasi bisnis Anda diabaikan adalah karena isinya yang kurang personal (terlalu general). Oleh karena itu, buatlah pesan-pesan notifikasi push yang personal dan khusus (spesifik). Pesan-pesan seperti ini terbukti 3x lipat lebih memikat dari pesan biasa.

Sejumlah tips menulis pesan notifikasi yang personal adalah:

  • Menambah nama pengguna di setiap pesan. Misalnya “Hai Ani, ada voucher gratis buatmu!”
  • Tawarkan produk sesuai minat konsumen. Misalnya pengunjung yang sering melihat produk fashion ditawarkan voucher diskon kategori pakaian.
  • Gunakan bahasa dan cara berkomunikasi dari sudut pandang orang pertama. Percakapan akan terasa lebih personal dan menyenangkan seolah-olah konsumen berbicara langsung dengan kita.
  • Gunakan bahasa yang kasual, santai tapi tetap profesional (tidak kaku).
  • Personalisasikan setiap aspek dari fitur notifikasi olshop Anda, mulai dari isi teks, waktu dan frekuensi pengiriman pesan, lokasi pengguna, produk yang ditawarkan, dan lain-lain.

3. Berikan Nilai (Value)

Tidak cuma sekadar promosi yang personal, cara jualan online di aplikasi lewat push notifikasi juga harus ada nilainya (value)!

Nilai yang dimaksud di sini bisa berupa tujuan jangka panjang yang ingin Anda capai lewat pengiriman push notifikasi berkala. Semisal dengan rajin menawarkan aneka promo dan kemudahan belanja, lama-kelamaan konsumen terbiasa berbelanja memakai aplikasi olshop Anda.

Tips menambah value pada push notif:

  • Beritahu konsumen apa yang akan mereka dapatkan lewat pesan notifikasi. Semisal pesan “Flash Sale 90% Dimulai Sekarang!”
  • Langsung arahkan pesan pada bagian yang dimaksud. Jika pesan memuat tawaran voucher, maka pastikan notifikasi tertaut langsung ke halaman voucher di aplikasi. Jadi konsumen bisa langsung tiba di halaman voucher dengan mengklik pesan notifikasi saja. Praktis, bukan?

4. Singkat, Padat, Jelas

Jangan menulis caption push notifikasi terlalu panjang, sebab panel notifikasi smartphone menyediakan ruang (space) yang pendek. Menulis caption notifikasi terlalu panjang akan mengakibatkan pesan Anda terpotong. Alhasil konsumen tidak bisa menangkap pesan yang ingin disampaikan dengan baik.

Satu pesan notifikasi idealnya memuat 20 sampai 90 karakter saja. Itulah mengapa sebagian orang memilih mengakali keterbatasan karakter ini dengan emoji, foto atau simbol-simbol lain untuk mengganti kata-kata.

Tips:

  • Buat kalimat yang singkat, padat, jelas langsung ke intinya.
  • Gunakan kata-kata verba atau kata emosional yang kuat dan mencuri perhatian di awal (misalnya: baru, simpan, klaim, eksklusif, terbatas, dan sebagainya).
  • Ringkas kalimat dengan emoji, foto atau simbol/tanda-tanda lain yang bisa menjelaskan maksud pesan Anda.

5. Jangan Pasang Jargon

Cara jualan online di aplikasi dengan push notifikasi yang terakhir adalah tidak memasang jargon di pesan Anda. Jargon yang dimaksud di sini adalah kalimat seperti “Cek diskonnya sekarang juga!” atau “Yuk buruan, awas tertinggal promonya!”, dan sejenisnya.

Mengapa kalimat-kalimat tadi tidak dianjurkan dipakai dalam notifikasi? Soalnya kalimat tersebut tidak spesifik penawaran atau tujuannya, tidak menarik, dan kurang personal. Sudah pasti konsumen tidak akan tertarik atau penasaran dengan isi pesan Anda.

Bagaimana, tidak sulit ‘kan menulis isi pesan notifikasi push yang baik? Selamat mencoba menulis pesan promosi notifikasi dengan kelimat pedoman mudah di atas, ya!

Download Aplikasi Olshop Fitur Lengkap di Sini!

Bingung bagaimana caranya melengkapi olshop Anda dengan fitur push notifikasi? Membuat fitur notifikasi push nyatanya tidak gampang, berbeda dengan menulis pesan isinya.

Tapi Anda tidak perlu cemas, karena ada aplikasi ecommerce kekinian dari APPKEY yang menyediakan semua fitur esensial olshop, termasuk notifikasi push.

Menggunakan aplikasi ecommerce khusus untuk berbisnis juga terbukti jauh lebih menguntungkan ketimbang berjualan tanpa aplikasi. Pasalnya, aplikasi ecommerce khusus dilengkapi fitur-fitur yang membuat transaksi konsumen lebih nyaman, simpel dan murah.

Aplikasi ecommerce APPKEY juga dilengkapi berbagai fitur fungsional canggih persis seperti milik aplikasi ecommerce ternama dunia, yakni:

  • Notifikasi push: beritahu semua pelanggan Anda info-info terupdate dari toko tanpa batas maksimal atau minimal (diskon, produk baru, bestseller, dan lain-lain).
  • Keranjang belanja: memudahkan konsumen menyimpan item belanjaan sebelum dicheck out sekaligus.
  • Search produk: kolom pencarian canggih dengan beragam filter untuk mempermudah pembeli menemukan produk sesuai keinginannya.
  • Riwayat pembelian: daftar lengkap riwayat belanja konsumen yang rinci dan transparan. Kapan saja pembeli bisa mengecek riwayat belanja mereka jika dibutuhkan.
  • News feed: halaman timeline berisi artikel, berita dan informasi terbaru yang bermanfaat bagi konsumen (content marketing promosi).

Dan masih banyak lagi keuntungan yang bisa Anda peroleh dengan berbisnis bersama APPKEY, misalnya:

  • Layanan dukungan IT seumur hidup tanpa biaya tambahan. Kapanpun aplikasi Anda mengalami error, cukup kontak APPKEY dan tim kami akan langsung melakukan perbaikan.
  • Gratis konsultasi dengan tim marketing profesional untuk memecahkan permasalahan bisnis online Anda saat ini.
  • Bebas custom dan modifikasi tampilan aplikasi bisnis online Anda sesuka hati (semisal menambahkan logo, nama bisnis, warna karakteristik bisnis, tata letak layout, dan seterusnya).
  • Aplikasi canggih dengan sistem keamanan terbaru untuk melindungi seluruh data-data bisnis Anda. Dijamin anti bobol!
  • Aplikasi yang mudah digunakan siapa saja, baik pembeli ataupun penjual dari berbagai kalangan. Anda tetap bisa berjualan dengan mudah dan praktis walaupun baru pertama kali mencoba bisnis online.

Jadi mau tunggu apa lagi? Segera hubungi tim APPKEY di https://appshop.co.id/appshopping/ untuk mendapatkan aplikasi ecommerce pertama Anda sebelum terlambat. Bersama APPKEY, kita bisa meraih kesuksesan bisnis online dengan mudah!

Sampai bertemu lagi di tips cara jualan online di aplikasi lainnya dari kami, sayonara!

Keyword Density Adalah : Cara Mudah Sukses Bisnis Online

0
keyword-density

Keyword density adalah jumlah keyword ideal yang bisa kita cantumkan dalam artikel-artikel atau caption promosi bisnis. Inilah cara bisnis online sukses yang masih belum banyak dipraktekkan orang-orang!

Keyword adalah kata-kata kunci yang digunakan untuk menelusuri informasi di internet. Pemakaian keyword sudah lama menjadi salah satu trik SEO ampuh untuk meningkatkan visibilitas artikel di masyarakat.

Namun menentukan jumlah keyword density adalah tantangan tersendiri bagi pebisnis dan penulis konten marketing. Yuk simak lebih lengkap terkait apa itu keyword density, cara menghitung dan strategi pemakaiannya pada artikel di bawah!

Keyword Density Adalah

keyword density

Kita pasti sudah familiar dengan kata “keyword”. Tapi sudahkah Anda pernah mendengar istilah “keyword density”?

Keyword density adalah jumlah kemunculan sebuah keyword dalam tulisan yang Anda posting bisa artikel website, caption sosial media, atau deskripsi produk di ecommerce. Ada juga yang menyatakan keyword density adalah frekuensi dari sebuah keyword di tulisan.

Mengetahui keyword density adalah hal yang penting tapi masih sering dilupakan oleh para penulis. Pasalnya, Google menerapkan sistem khusus untuk menyeleksi artikel berdasarkan keyword density.

Artikel yang baik harus menggunakan keyword density yang pas. Maksudnya, kata kunci tidak boleh terlalu banyak (karena akan dianggap sebagai spam keyword) atau terlalu sedikit (karena akan menyulitkan Google memindai isi artikel).

Keyword density sudah sangat jelas berpengaruh terhadap sistem SEO secara umum—baik SEO Google, YouTube dan sosmed lain. Kalau sampai hari ini Anda merasa artikel belum bisa masuk hasil pencarian awal, bisa jadi masalahnya terletak pada keyword density artikel yang belum ideal.

Perbedaan Keyword Density dan Keyword Difficulty

Terdapat lagi istilah lain yang sering keliru disalah artikan dengan keyword density, yakni “Keyword Difficulty”. Pasalnya kedua istilah sama-sama bisa disingkat sebagai “KD”.

Keyword density dan keyword difficulty sangat berbeda pengertiannya dalam SEO. Pengertian keyword density adalah jumlah keyword dalam tulisan.

Sedangkan keyword difficulty adalah tingkat kesulitan atau nilai kompetisi dari sebuah keyword. Keyword diffculty juga dikenal dengan beragam istilah lain seperti “keyword competition” atau “SEO difficulty”.

Keyword difficulty lebih berupa metrik SEO yang dipakai untuk menghitung tingkat kesulitan artikel masuk ke halaman pencarian Google jika memakai sebuah keyword. Biasanya semakin besar volume pemakaian keyword, maka akan semakin sulit juga persaingan artikel untuk masuk ke halaman 1 Google.

Ada banyak sekali faktor yang menentukan kualitas, volume dan tingkat kompetisi dari sebuah keyword. Misalnya otoritas halaman (PA), otoritas domain web (DA), kualitas dari konten yang Anda buat, jumlah serta kualitas dari backlink yang Anda pakai untuk mendukung isi konten

Baca juga : Keyword adalah : Tips Riset Keyword yang Baik untuk SEO

Ciri-Ciri Keyword Density yang Baik

Ternyata ada ciri atau indikator keyword density yang baik, lho! Para pakar SEO meyakini cara bisnis online sukses terbaik adalah memakai keyword density sebesar 1% sampai 2% saja di artikel promosi. Jumlah tersebut dinilai sudah pas untuk membantu Google menemukan artikel Anda.

Nah, jumlah tadi pun diperuntukkan khusus pada keyword utama Anda di artikel. Pastikan kata kunci utama (keyword target) dicantumkan sebanyak 1-2% dari total kata tulisan. Usahakan jangan kurang atau lebih jumlahnya.

Namun masih tak menutup kemungkinan bagi beberapa website untuk melakukan modifikasi dengan strategi di atas. Nyatanya ada juga website yang menerapkan strategi 1-2% keyword per 100 kata dalam artikelnya.

Menentukan jumlah keyword density terbaik kadang memerlukan uji coba trial and error. Jadi jangan ragu melakukan berbagai eksperimen SEO untuk menemukan komposisi keyword terbaik!

Cara Cek Keyword Density

Bagaimana cara cek keyword density? Mengetahui cara cek keyword density sangat penting agar kita bisa memantau jumlah keyword yang sudah dipakai.

Untungnya saat ini sudah ada rumus cara cek keyword density termudah, yakni:

(jumlah keyword utama : jumlah seluruh kata di artikel) x 100%

Misalnya keyword utama artikel Anda adalah “ide bisnis online”. Keyword tersebut muncul 15 kali di artikel berjumlah kata 1.500. Jadi perhitungan keyword densitynya adalah: (15 : 1.500) x 100% = 1%

Cukup mudah bukan? Anda bisa mempraktekkan rumus tersebut mulai dari sekarang!

7 Cara Menulis dengan Keyword Density Ideal

Setelah tahu jumlah keyword yang pas untuk sebuah artikel, kini tibalah kita pada 7 strategi menulis artikel dengan proporsi kata kunci ideal. Ini caranya:

1. Gunakan Keyword Density SEO Tool

Sangat penting bagi kita untuk selalu menghitung density sebuah keyword di artikel. Tapi Anda perlu bersikap cermat, karena perhitungan manual bisa saja keliru akibat faktor human error.

Sebagai gantinya, cobalah menggunakan beragam keyword density SEO tool yang menyajikan perhitungan lebih akurat. Saat ini ada banyak keyword density SEO tool online gratis di Google, seperti AppTweak dan WordCounter.

Cara pakainya pun sangat praktis. Anda hanya perlu mencopy dan paste tulisan ke tool, dan dalam hitungan detik perhitungan keyword densitynya sudah terlampir.

2. Perkaya Kosakata Sinonim/Antonim Keyword

Untuk menghindari spam keyword, kita harus bisa menggunakan variasi dari keyword utama dalam tulisan. Coba cari dan kumpulkan variasi kata kunci utama yang Anda pakai dalam artikel. Misalnya kata kunci “baju” bersinonim dengan “pakaian”, “busana”, “tshirt”, “gaun”, dan lain-lain.

Memakai sinonim bisa menjadikan artikel lebih nyaman dibaca, bervariasi dan tak membosankan disimak. Pun selain sinonim, Anda juga bisa memakai variasi kata dalam bentuk kebalikannya alias antonim.

3. Pakai Kosakata yang Berkaitan (Satu Domain)

Perhatikan artikel-artikel yang masuk halaman pertama Google. Semisal Anda mengklik artikel tentang teknologi, maka kata-kata kunci yang digunakan pasti saling berhubungan dengan dunia teknologi.

Nah, Anda bisa mencoba strategi di atas untuk mempermudah penulisan. Pilih dan pakai keyword yang sesuai dengan topik/domain tulisan. Minimal kata-kata tersebut relevan dengan kata kunci utama.

Contohnya keyword target artikel Anda adalah ‘pemasaran’. Jadi kata-kata kunci pendukung lain yang bisa digunakan misalnya ‘marketing’, ‘iklan’, ‘promosi’, ‘content marketing’ dan sebagainya.

Tips terbaik untuk memperkata kosakata adalah dengan rajin membaca buku, artikel, atau website/blog yang topik-topiknya linier dengan ranah bisnis Anda.

4. Pelajari Posisi Peletakkan Keyword

Pelajari posisi peletakkan keyword di tulisan untuk menghindari spam keyword. Posisi penempatan kata kunci yang ideal biasanya hanya pada judul, sub judul (heading), sebelum disebar natural ke badan teks.

Hindari sikap meletakkan kata kunci berulang kali dalam satu paragraf atau terpusat. Cara ini bisa dianggap sebagai bentuk spam (stuffing) oleh Google.

5. Pakai Keyword Stemming

Tips berikutnya yang bisa Anda coba adalah memakai keyword stemming. Keyword stemming adalah kata-kata kunci yang Anda kembangkan dari sebuah kata dasar.

Misalnya kata kunci target utama Anda di artikel adalah “iklan”. Maka keyword stemmingnya adalah “beriklan”, “pengiklan”, “diiklankan”, “mengiklan”, dan sebagainya.

Sistem keyword stemming bisa mempermudah Google menemukan artikel Anda ketika ada pengguna yang menelusuri keyword utama tadi. Kuncinya, Anda hanya perlu menguasai konsep penggunaan imbuhan yang baik dan benar.

6. Tulis untuk Pembaca Terlebih Dahulu

Walaupun memasang kata kunci dalam artikel adalah hal penting, Anda tetap harus mengutamakan kenyamanan pembaca terlebih dahulu. Saat menulis, usahakan seluruh kalimat disusun dengan baik dan nyaman disimak pembaca sungguhan.

Keyword di sini berfungsi untuk membantu mesin Google menemukan artikel. Alhasil tulisan yang terlalu fokus pada keyword sering tidak nyaman dibaca oleh manusia. Perbanyak latihan menulis bisa menjadi cara ampuh agar Anda lebih lancar membuat tulisan yang natural.

7. Cek Ulang Tulisan, Hindari Typo

Tips terakhir, usahakan tulisan Anda bebas dari kesalahan pengetikan (typo). Masalah keliru pengetikan mungkin memang terdengar sepele, tapi akibatnya lumayan fatal bagi strategi SEO Anda.

Typo sering kali mengganggu penelusuran. Kesalahan penulisan kata kunci—misalnya ada posisi huruf yang terbalik, kelebihan atau kekurangan karakter—bisa menyulitkan Google mendeteksi kata kunci dalam tulisan. Akibatnya tulisan Anda tidak bisa masuk hasil penelusuran pengguna. Sungguh disayangkan, bukan?

Sedihnya, banyak penulis yang terburu-buru bekerja dan karyanya tidak dicek kembali oleh editor khusus (pihak ketiga). Namun kini ada cukup banyak cara efektif untuk menghindari kesalahan pengetikan tulisan:

  • Menggunakan pengaturan bahasa Indonesia pada Microsoft Word. Word dilengkapi sistem pendeteksi otomatis untuk kosakata yang salah diketik. Biasanya akan muncul tanda garis bawah merah pada kata yang salah ketik. Anda juga bisa mengecek kesalahan ejaan melalui fitur “check proofread” Ms. Word.
  • Meminta bantuan editor. Ketika menulis artikel untuk dibaca orang banyak, maka tim penilai terbaik juga harus sesama individu (bukan robot). Jika memungkinkan, usahakan meminta bantuan pada rekan kerja atau editor/proofreader profesional yang berpengalaman dan paham sistem PUEBI.
  • Menyisakan waktu sejenak untuk self-editing. Jangan langsung kirim artikel Anda setelah selesai ditulis. Luangkan waktu sejenak untuk membaca ulang tulisan dari awal, hitung density, cek ejaan, susunan kata dan sebagainya. Jika dirasa sudah benar dan pas, baru kirim tulisan Anda.

Nah, demikianlah pembahasan cara bisnis online sukses kali ini dengan strategi keyword density! Selamat mencoba cara cek keyword density dengan memanfaatkan keyword density SEO tool yang ada, ya.

Yuk ikuti terus website dan sosial media MARKEY karena ada lebih banyak pedoman cara bisnis online sukses yang wajib dicoba! Follow websitenya di https://markey.id/ atau download MARKEY versi aplikasi di Google Playstore dan Apple Store.

Sampai bertemu lagi!

10 Cara Jago Jualan di Instagram dengan Link Bio IG

0
link-bio-ig

Link bio IG adalah fitur khas IG yang sudah kita kenal dan bermanfaat. Tapi tahukah Anda, ternyata ada 10 strategi jago jualan di Instagram dengan memakai link bio saja?

Instagram adalah sosial media kekinian yang kaya akan fitur. Salah satunya adalah “link in bio Instagram”. Jika dimanfaatkan dengan baik, 1 fitur ini saja sudah bisa membantu kegiatan jualan di Instagram kita, lho.

Apa itu fitur link bio IG dan cara memanfaatkannya untuk jualan? Yuk simak ulasan selengkapnya pada artikel kali ini!

Link Bio IG Adalah

link bio ig

Anda pasti pernah melihat pengguna IG lain misalnya para admin olshop,  influencer atau selebriti mengucapkan kata-kata seperti, “Bisa cek link in bio Instagram kami, ya!

Rupanya ucapan tersebut ada maknanya tersendiri dalam dunia bisnis online, lho. Menurut para pakar SEO, link bio Instagram punya pengaruh tersendiri yang unik untuk mendorong performa akun bisnis online kita.

Tapi apa itu link bio Instagram? Sesuai namanya, link bio IG adalah tautan link/URL yang kita pasang pada bio profil Instagram. Link tersebut bisa kita masukkan saat mengedit profil, khususnya pada bagian “Situs Website External”.

Nantinya link tersebut bisa diklik oleh orang-orang yang mengunjungi profil IG olshop kita. Pun ketika di klik, para pengunjung bisa langsung beralih ke platform yang dimuat oleh link misalnya halaman e-commerce, formulir order barang, channel YouTube ataupun sosmed lainnya milik Anda.

Baca juga : Trend dan Tips Instagram Marketing Terbaru!

3 Manfaat Pasang Link Bio IG

Banyak orang mengira pemasangan link in bio Instagram itu tidak penting atau tidak memengaruhi bisnis. Kenyataannya, anggapan tersebut adalah kekeliruan besar.

Terdapat perbedaan hasil yang cukup mencolok dari akun-akun IG yang memasang link bio dan yang tidak. Sudah jelas akun IG dengan link bio jauh lebih unggul dan menghasilkan untung.

Memangnya apa saja manfaat pasang link in bio Instagram? Inilah 3 keuntungan utamanya yang bisa Anda peroleh:

1. Meningkatkan Penjualan Bisnis

Link bio Instagram bisa membantu meningkatkan penjualan bisnis online Anda. Kehadiran link akan menarik perhatian calon pembeli lebih mudah. Apalagi jika Anda memasang link tentang penawaran diskon terbaru atau produk-produk best-seller.

Ingat, konsumen online lebih suka hal-hal yang praktis. Minat belanja mereka akan lebih kuat jika Anda membantu “menyuguhkan” cara belanja praktis atau klaim kupon diskon lewat tautan sekali klik.

2. Mendongkrak Traffic dan Promosi

Salah satu manfaat sosmed adalah memperkenalkan berbagai platform Anda ke masyarakat umum. Dengan sosmed seperti Instagram, aktivitas promosi bisa berlangsung lebih gampang.

Banyak orang melakukan strategi ini sampai sekarang. Mereka sengaja mencantumkan link website, YouTube, blog, atau platform bisnisnya yang lain ke bio IG supaya dikunjungi lebih banyak orang. Dengan begini, Anda punya kesempatan lebih besar menawarkan produk atau layanan ke calon pembeli.

3. Menambah Kualitas dan Kepercayaan

Maraknya toko-toko online palsu di Instagram membuat konsumen lebih selektif memilih toko untuk berbelanja. Nah, memasang link bio IG adalah salah satu cara terbaik untuk menambah kepercayaan calon pembeli.

Kehadiran link website olshop khusus yang terpercaya otomatis menambah rasa aman dan keyakinan calon konsumen. Pasalnya, website bisnis terbukti ampuh mempertegas keaslian dan kredibilitas bisnis online di benak masyarakat.

10 Cara Membuat Link Bio Instagram yang Efektif

link bio ig

Setelah mengetahui definisi dan manfaatnya, kini mari simak 10 cara membuat link bio Instagram yang efektif menjaring pembeli. Yuk segera simak dan praktekkan poin-poin rangkumannya:

1. Langsung Tempel Link ke Bio

Cara membuat link bio Instagram termudah adalah langsung menempel atau memasukkan tautan ketika mengedit profil IG olshop. Instagram sudah menyediakan kolom khusus untuk diisikan link eksternal yang bisa diklik pengunjung profil.

Begini caranya:

  1. Buka akun Instagram Anda, bisa lewat app atau web.
  2. Klik profil > klik tombol “Edit Profil”.
  3. Masuk ke halaman edit profil. Anda bisa mengedit nama, username, bio hingga menambahkan website.
  4. Klik kolom website/situs. Masukkan link yang ingin Anda pasang.
  5. Klik tanda “√” di pojok kanan atas untuk menyimpan perubahan.
  6. Selesai! Link eksternal sudah terpasang di profil IG Anda.

2. Gunakan Tools Link Bio IG

Cara membuat link bio Instagram lainnya adalah dengan memakai aplikasi atau tool link bio. Tool-tool ini berguna untuk menambahkan lebih dari satu link pada profil IG sekaligus menjadikannya lebih rapi.

Banya orang memilih menggunakan aplikasi tool link karena Instagram manual hanya bisa diisi oleh 1 link website. Jadi Anda harus mengganti link setiap kali ingin mempromosikan hal yang berbeda.

Cara tersebut jelas tidak efektif, apalagi kalau ada banyak link penting yang ingin dicantumkan bersamaan di bio IG—misalnya link website, link sosmed lain, link produk, dan lain-lain. Beberapa rekomendasi tool link IG yang bisa Anda coba pakai:

  • Linktree: tool link gratis terpopuler yang bisa mencantumkan banyak tautan sekaligus ke bio IG. Dilengkapi pula dengan fitur analisis traffic link dan edit logo di profil Linktree.
  • ShopGrid: tool link untuk menampilkan produk-produk bisnis Anda dalam bentuk katalog unik yang mudah ditelusuri.
  • Feedlink: tool untuk menambahkan link eksternal ke bio dan postingan feed IG. Sangat membantu konsumen langsung memesan produk yang mereka lihat di toko Anda.
  • Bio: dengan tool ini Anda bisa membuat custom nama link sesuka hati agar lebih mudah diingat pengunjung. Plus, Anda bisa menambah link tanpa jumlah maksimal.

3. Pamerkan Produk Best-Seller

Link yang Anda pasang di bio juga tidak boleh sembarangan. Trik jago jualan di Instagram dengan link akan mubazir kalau Anda memasang tautan yang salah.

Link in bio mempunyai kekuatan yang besar dalam memikat konsumen. Maka dari itu, usahakan memilih konten yang bermanfaat untuk dipromosikan lewat link. Sebagai langkah awal, Anda bisa mencoba mempromosikan produk best-seller ke link bio.

Menautkan link produk best-seller ke bio bisa menguntungkan Anda maupun konsumen. Calon pembeli dapat dengan mudah menemukan produk impian, sementara Anda bisa mendapat penjualan.

4. Gunakan Link “About Us” (Tentang Kami)

Tidak cuma link produk best-seller, para pedagang yang jago jualan di Instagram juga memasang link about us (tentang kami) pada bio profil. Laman tentang kami memuat seluruh identitas latar belakang perusahaan Anda—mulai dari nama, tujuan, visi misi, alamat, dan kisah di balik layar bisnis.

Laman about us sangat penting untuk diperkenalkan ke calon konsumen supaya mereka tahu persis apa bisnis Anda dan jadi lebih percaya.

5. Tautkan Link E-Commerce Populer

Punya akun di e-commerce populer (misalnya Shopee, Tokopedia, Lazada, Amazon dan sebagainya)? Jika iya, jangan lupa untuk menautkan link-link tersebut ke profil IG olshop!

Dewasa ini, hampir 80% konsumen berbelanja via e-commerce populer. Ini karena e-commerce menyediakan beragam toko, murah dan lengkap, serta kaya akan fitur belanja praktis. Selain itu, belanja di e-commerce dinilai jauh lebih aman karena menggunakan pembayaran dompet/e-wallet khusus.

Alhasil bukan tak mungkin calon konsumen Anda berharap bisa membeli produk Anda via e-commerce kesayangan masing-masing. Jadi selalu maksimalkan peluang dengan mencantumkan link akun e-commerce toko Anda ke profil IG.

6. Saling Hubungkan dengan Sosmed Lain

Perbanyak traffic ke sosmed bisnis Anda selain IG dengan tautan link eksternal. Semisal Anda punya akun YouTube, blog, Twitter, atau Facebook Page bisnis yang aktif digunakan untuk memposting konten promosi. Jangan ragu untuk ikut mempromosikan akun-akun tersebut lewat link bio IG.

Kita tidak pernah tahu kapan seseorang tertarik untuk membeli produk. Bisa saja kita menggaet lebih banyak konsumen karena mereka sering menonton konten-konten positif yang kita unggah.

7. Cantumkan Website Resmi Olshop

Perkuat branding dan kredibilitas bisnis dengan mencantumkan alamat website resmi milik olshop. Website tidak hanya membantu mendongkrak image usaha, tetapi juga bisa untuk:

  • Memposting lebih banyak produk jualan secara lengkap dan detil.
  • Mengaplikasikan trik SEO agar bisnis bisa tampil di peringkat 1 Google.
  • Mempermudah konsumen untuk pesan produk langsung lewat website.
  • Membagikan promo, diskon dan voucher lain untuk memaksimalkan penjualan.
  • Menyajikan beragam konten marketing yang berkaitan dengan promosi.
  • Menjadi sarana promosi bisnis gratis tanpa batas.

8. Aplikasikan Sistem Pre Order

Link di bio juga bisa Anda pakai untuk mempermudah sistem pre order produk terbaru di toko Anda. Tawarkan sampel gratis, hadiah bonus (freebies) atau slot promo pre order kepada semua orang yang mendaftar lewat link di bio IG.

Dari sini Anda bisa memperoleh banyak data penting konsumen, seperti alamat email dan nomor telepon yang bisa dikontak untuk penawaran/promosi jangka panjang.

9. Promosikan Lewat Mini Kontes (Giveaway)

Ajak followers Anda untuk mengklik tautan di bio lewat mini kontes atau giveaway. Cara ini selalu terbukti manjur untuk meningkatkan interaksi (engagement).

Semisal Anda mengadakan quiz giveaway di website olshop yang linknya tertaut di bio. Promosikan ringkasan info giveaway dan link website Anda lewat postingan IG. Jadi promosi Anda bisa tetap singkat, padat dan mudah dibaca.

Cara ini pun ampuh untuk meningkatkan traffic website. Bisa saja ‘kan pengunjung yang awalnya mengklik web untuk ikut giveaway jadi tertarik melihat-lihat produk jualan lebih detil?

10. Analisis Kinerja Link secara Rutin

Cara membuat link bio instagram terakhir, lakukan analisis performa link in bio secara rutin. Cara ini penting supaya Anda tahu sudah seberapa efektif kinerja link Anda.

Beberapa hal yang bisa dianalisis dari link in bio adalah:

  • Jumlah orang yang mengklik link bio Anda.
  • Link yang paling banyak diklik pengunjung.
  • Link yang paling sedikit diklik pengunjung.
  • Asal atau sumber datangnya klik.
  • Link yang masih berfungsi dengan baik atau tiba-tiba rusak (broken), dan lain-lain.

Pengecekan rutin bermanfaat agar Anda bisa memaksimalkan promosi lewat link bio. Jangan sampai link yang Anda pasang ternyata rusak dan tak bisa diklik. Alhasil pengunjung pasti akan kesal dan tidak jadi tertarik melihat-lihat produk Anda.

Nah, itulah dia 10 tips jago jualan di Instagram dengan mudah memakai link in bio Instagram. Sudah siap untuk mencoba kesepuluh tips di atas? Semoga pembahasan kali ini mampu menambah wawasan Anda dan selamat mencoba, ya!

Yuk jadi semakin jago jualan di Instagram dengan ratusan artikel informatif gratis dari MARKEY. Ikuti terus website MARKEY di https://markey.id/ atau download versi appnya di Google Play dan Apple Store.

Sampai bertemu lagi di pembahasan berikutnya!

7 Alasan & Contoh Konten Viral di Sosmed [Wajib Dicoba]

0
contoh-konten-viral-2

Ada banyak sekali contoh konten viral yang bertebaran di sosial media saat ini. Tapi tahukah Anda, ternyata sebuah konten tidak menjadi viral begitu saja lho! Ada 7 alasan mengapa sebuah konten bisa viral di sosial media.

Berhasil membuat konten yang viral adalah sebuah kesuksesan tersendiri dewasa ini. Dengan arus informasi yang amat deras, konten kita harus menjadi viral supaya bisa mencuri banyak perhatian masyarakat. Tentunya hal ini amat bermanfaat bagi online shop kita agar namanya semakin dikenal calon konsumen.

Jadi bagaimana cara membuat konten viral di sosial media? Apa sajakah faktor yang berperan di balik kesuksesan berbagai contoh konten viral yang ada? Simak jawaban selengkapnya berikut ini.

7 Alasan Contoh Konten Viral di Sosmed

contoh-konten-viral-2

Banyak orang berulang kali mempraktekkan cara viral di sosial media namun selalu berujung pada kegagalan. Jika masalah ini juga menimpa olshop Anda, kemungkinan Anda belum mengetahui persis alasan-alasan di balik keberhasilan contoh konten viral di sosmed.

Inilah 7 alasan utama mengapa sebuah konten berhasil viral:

1. Contoh Konten Viral Menggugah Emosi

Kebanyakan konten sukses viral di dunia maya karena mereka mengandung unsur emosi di dalamnya. Setiap orang yang melihat konten tersebut pasti akan merasa tergugah emosinya. Alhasil, ia pun tertarik untuk berinteraksi atau membagikan ulang postingan tersebut kepada lebih banyak orang lain.

Emosi yang dimaksud di sini bisa beraneka ragam wujudnya. Mungkin Anda sendiri pernah ikut terbawa emosi haru, bahagia, iba, atau marah saat menyimak sebuah konten di sosmed. Nah, konten-konten seperti inilah yang cenderung mudah menarik perhatian dan berpotensi menjadi viral.

2. Memposting Konten di Waktu yang Pas

Waktu posting konten juga bisa menentukan viral atau tidaknya sebuah konten. Bayangkan Anda memposting konten ketika hanya ada sedikit orang yang sedang online. Pastinya hanya ada sedikit audiens yang mengetahui konten Anda saat ini.

Berbeda jika Anda membagikan konten di momen “prime time” (waktu ketika banyak orang tengah online di sosmed). Peluang konten dilihat masyarakat otomatis semakin tinggi saat prime time.

Selain itu, pastikan informasi dalam konten sesuai dengan isu terkini. Semakin terupdate informasi konten Anda, maka orang-orang akan semakin tertarik untuk menyimak dan membagikannya kembali (share).

3. Memposting Konten di Tempat yang Benar

Selain waktu, format konten Anda harus mendukung sistem sosmed agar lebih mudah viral.

Faktanya, setiap sosial media mempunyai “sifat alamiah” tersendiri. Anda tidak bisa memposting satu konten yang sama untuk semua sosial media. Karena format konten tersebut belum tentu “cocok” dan “disupport” oleh sebuah sosmed.

Misalnya Instagram dan YouTube. Walaupun sama-sama menampung konten visual, nyatanya tetap ada perbedaan mencolok dari keduanya. Instagram adalah platform terbaik untuk menampung foto atau video pendek. Sedangkan YouTube adalah wadah film-film berdurasi panjang dan tidak bisa untuk memposting foto.

4. Konten Berbau Humor (Lucu)

Konten humor selalu punya posisi khusus di hati masyarakat. Sebagian besar orang suka lelucon receh yang bikin terpingkal-pingkal. Jadi, cara viral di sosial media termudah sejatinya cukup gampang. Anda hanya perlu menyelipkan humor ke konten-konten bisnis supaya postingan lebih menarik untuk dilirik.

5. Contoh Konten Mengandung “Kejutan”

90% konten yang viral juga memuat unsur “kejutan” di dalamnya. Kejutan dalam konten terbukti selalu berhasil menarik perhatian audiens. Mereka pasti akan langsung stop scrolling timeline dan membaca konten Anda.

Unsur kejutan bisa hadir dalam berbagai wujud dalam konten. Misalnya caption menarik, judul clickbait, foto unik/meme dan lain-lain.

6. Dipromosikan ke Target yang Tepat

Sosial media telah berhasil mempertemukan banyak orang dengan berbagai minat ke dalam satu komunitas. Inilah mengapa Anda wajib mempromosikan konten ke kelompok warganet yang tepat.

Konten yang disebar ke komunitas yang pas pasti akan menuai lebih banyak traffic dan perhatian sebab isi postingan sesuai dengan minat pembaca. Misalnya konten K-POP disebar ke warganet pecinta K-POP.

7. Konten Punya Cerita di Dalamnya

Alasan konten sukses viral yang terakhir adalah memiliki cerita di dalamnya. Cerita selalu menarik untuk disimak. Apalagi jika cerita tersebut mampu menggugah emosi pembaca atau memuat informasi bermanfaat.

Mengemas promosi ke dalam bentuk cerita juga cukup sering dilakukan karena ampuh menjadikan promosi bersifat soft-selling. Audiens sama sekali tidak merasa mereka tengah menyimak iklan.

7 Cara Viral di Sosial Media : Terampuh!

Setelah mengetahui alasan-alasan di balik viralnya sebuah konten, sekarang kita sudah bisa mengaplikasikan cara membuat konten viral yang benar. Langsung saja yuk coba 7 cara membuat konten viral tersimpel sekaligus ampuh berikut ini!

1. Selipkan Unsur yang Memicu Emosi

Jangan membuat iklan atau konten promosi yang sekadar menunjukkan keunggulan produk saja. Iklan seperti ini sudah biasa, “datar”, dan cenderung di-skip konsumen.

Namun akan berbeda hasilnya kalau Anda menyelipkan unsur-unsur yang bisa memicu emosi di dalamnya. Contohnya seperti iklan sale Ramadhan dari Ramayana Mall. Iklan Ramayana selalu sukses menampilkan sisi emosional mengharukan dan kehangatan keluarga lewat story-telling sederhana.

Alhasil penonton iklan terenyuh, mau menyimak iklan sampai tuntas, dan tertarik menyebarluaskan iklan ke sosial media mereka (iklan sukses viral).

2. Posting di Prime Time

Cari tahu kapan followers Anda paling aktif online di sosial media. Semisal mayoritas followers aktif pada pukul 7 malam, maka usahakan untuk memposting konten di jam tersebut agar semakin banyak yang melihat post.

Anda bisa memposting konten 2 sampai 3 kali dalam sehari mengikuti waktu-waktu online paling ramai. Hindari spam post konten misalnya membagikan di atas 10 kali dalam sehari, karena tidak efektif dan bisa mengganggu followers.

3. Sesuaikan Format Konten

Pada sosial media mana Anda ingin memposting konten promosi? Cari tahu seperti apa format postingan yang didukung oleh sosmed pilihan Anda.

Berikut adalah rincian sosmed dan tipe postingan terbaik yang didukungnya:

  • Instagram: Foto dan video singkat berkualitas tinggi (carousel, feed, stories, reels, IGTV).
  • Facebook: Foto, video pendek, link berita, postingan blog, dan konten-konten kurasi.
  • Twitter: Caption tweet 180 karakter, link eksternal, foto (maksimal 4) dan video pendek (maksimal 1).
  • YouTube: video dan film berdurasi panjang, short reels dan highlights.
  • LinkedIn: blog/copywriting profesional dan informatif, update-update berita terkini.
  • Pinterest: foto-foto DIY, GIF, video pendek, infografis, foto-foto aesthetic.

4. Selipkan Hiburan/Humor

Dulu, dunia bisnis selalu identik dengan sikap profesional yang cenderung kaku. Sekarang kita sudah bisa berkreasi dengan lebih luwes.

Menyelipkan hiburan atau humor ke dalam konten promosi bisnis sudah marak dilakukan. Anda juga tidak perlu takut keprofesionalitasan bisnis hilang hanya karena membuat konten humor jenaka.

Justru sebaliknya, konten-konten berbalut humor lebih mudah diterima di hati masyarakat.

5. Selipkan Unsur Kejutan

Curi perhatian audiens dengan menyelipkan unsur kejutan di postingan atau konten. Tidak ada salahnya mencoba menggunakan judul-judul atau caption yang “clickbait” supaya audiens mau mengklik post olshop Anda.

Tetapi gunakanlah unsur kejutan secukupnya atau tidak berlebihan karena bisa menjadi “bumerang” yang merugikan. Pada beberapa kasus, netizen justru menghujat postingan yang terlalu parah judul clickbaitnya.

6. Riset Target Pemirsa Konten

Jangan lupa untuk mencari tahu siapa target pemirsa konten olshop Anda, supaya publikasi postingan terarah ke sasaran yang tepat. Anda bisa mulai dengan menyesuaikan domain bisnis dengan kelompok masyarakat.

Semisal Anda menjual produk kecantikan (skincare dan make up). Jadi, sasaran promosi Anda haruslah ke kelompok masyarakat yang membutuhkan produk-produk tersebut. Misalnya para wanita, ibu-ibu rumah tangga, remaja dan seterusnya. Dijamin konten Anda akan lebih cepat disimak dan viral.

7. Kemas dalam Bentuk Cerita

contoh-konten-viral-3

Tips terakhir, jika memungkinkan kemas konten promosi Anda dalam bentuk cerita (story-telling). Cerita menjadikan konten Anda lebih menarik diikuti dan bisa mempermudah memicu emosi seperti pada tips pertama.

Semisal untuk memicu emosi haru dan menyentuh, Anda bisa mengemas iklan dalam bentuk cerita berkesan bertema keluarga atau persahabatan.

Konten berbentuk cerita pun saat ini cukup banyak bertebaran di berbagai sosmed. Misalnya konten podcast di Spotify, vlog di YouTube, atau thread di Twitter. Anda hanya perlu menyesuaikan tujuan iklan, ide cerita dan bagaimana pengemasan terbaiknya.

Rangkuman Cara Viral di Sosial Media

Dari pembahasan di atas maka dapat kita simpulkan bahwa cara membuat konten viral sejatinya tidaklah sembarangan. Ada 7 faktor yang mempengaruhi keberhasilan sebuah konten menjadi buah bibir warganet yang harus kita perhatikan dan penuhi supaya postingan promosi cepat terkenal.

Pun ada baiknya bagi Anda untuk mempertimbangkan poin-poin berikut saat membuat konten promosi olshop:

  • Apakah konten berpengaruh positif pada kehidupan followers?
  • Apakah isi konten memuat solusi yang dibutuhkan followers?
  • Apakah ada unsur-unsur dari konten yang bisa memicu emosi dari followers?
  • Apakah konten Anda bisa menginspirasi pembaca?
  • Sudahkah format konten sesuai dengan sifat alamiah dari sosmed?
  • Sudahkah Anda memposting konten di waktu terbaik (prime time)?

Nah, Anda bisa menjadikan poin-poin di atas sebagai pedoman saat membuat konten. Jika sudah mampu memenuhi semuanya, maka dijamin deh konten Anda berpeluang lebih besar untuk jadi viral!

Demikianlah pembahasan artikel kali ini seputar cara viral di sosial media. Semoga tips di atas bermanfaat ketika diterapkan, ya!

Yuk ikuti terus website MARKEY di https://markey.id/ supaya tak ketinggalan tips-tips terupdate seputar dunia digital marketing! Bisa juga dengan mendownload aplikasinya di Google Play atau Apple Store, ya.

Sampai bertemu lagi!

 

Carousel Adalah : Cara Membuat Carousel di Instagram Bisnis

0
carousel-adalah

Carousel adalah tampilan terbaik untuk memamerkan foto-foto olshop Anda di Instagram Feed. Pasalnya, Carousel mampu memperlihatkan keunggulan dan variasi produk dengan lebih detil untuk menarik perhatian konsumen.

Apa itu format Carousel Instagram serta manfaatnya? Bagaimana juga cara membuat Carousel di Instagram? Anda beruntung karena semuanya telah kami bahas lengkap pada artikel kali ini. Yuk langsung disimak!

Pengertian Carousel Adalah

carousel-adalah

Apa yang muncul di benak Anda ketika mendengar kata “Carousel”? Sebagian besar orang pasti akan langsung terbayang dengan permainan komidi putar. Namun dalam dunia bisnis, Carousel punya makna yang cukup berbeda.

Carousel adalah format tampilan “slideshow” di sosial media, khususnya untuk postingan feed atau timeline. Dengan format Carousel Instagram, Anda bisa menampilkan banyak foto dan video sekaligus dalam satu postingan.

Format Carousel Instagram cukup mudah dan sering kita temukan sehari-hari. Mungkin Anda pernah menemukan postingan feed IG yang foto dan videonya bisa digeser (scroll) ke arah kiri maupun kanan. Nah, itulah postingan dengan format Carousel Instagram!

Fitur Carousel membuat postingan IG Anda lebih menarik dan interaktif ketimbang post feed biasa. Soalnya, postingan Carousel bisa digerakkan atau diperbesar untuk menampilkan detil foto produk dengan jelas. Sedangkan postingan feed biasa tidak.

Saking suksesnya, kini format Carousel Instagram sudah diadaptasi oleh beberapa sosmed lain. Contohnya Pinterest dan Facebook.

Baca juga : Trend dan Tips Instagram Marketing Terbaru!

5 Manfaat Carousel Adalah

Format Carousel mempunyai banyak sekali manfaat untuk mengoptimalkan olshop Anda. Selengkapnya, manfaat Carousel adalah sebagai berikut:

1. Promosi Anti Spam

Manfaat pertama Carousel adalah membantu mempromosikan produk sedetil mungkin dari berbagai sisi atau varian tanpa perlu khawatir menjadikannya sebagai spam.

Pada postingan feed biasa, kita hanya bisa mengupload 1 foto atau 1 video saja per post. Akibatnya, kita tidak bisa menampilkan beragam variasi produk ataupun info-info detil produk dari berbagai sisi dengan baik.

Di sisi lain, kita juga tidak mungkin memposting foto/video produk yang sama—tapi diambil dari sudut atau punya varian berbeda—berkali-kali ke timeline karena akan dianggap sebagai spam. Jadi, Carousel bisa menjadi alternatif solusi terbaik dengan menggabungkan banyak foto dan video dalam satu post.

2. Efektif Mempromosikan Testi

Punya kumpulan testimonial pembeli yang bagus untuk dipromosikan? Anda kini bisa mengiklankan testimonial tersebut dengan mudah dan efisien memakai format Carousel Instagram.

Kumpulkan testi-testi konsumen terbaik Anda jadi satu, edit seperlunya, dan unggah sebagai Carousel. Menampilkan berbagai testimoni positif dalam satu wadah seperti ini bisa memperkuat bukti sosial usaha Anda juga lho.

Dijamin, konsumen yang membaca postingan Carousel testi Anda akan langsung tahu betapa baiknya reputasi olshop dan tertarik untuk berbelanja.

3. Memancing Interaksi Followers (Engagement)

Postingan feed IG Anda masih sepi interaksi dari followers? Kabar baik! Studi terbaru menunjukkan bahwa tampilan Carousel mampu menambah interaksi followers dengan konten Anda sebesar 1,92%.

Ini dikarenakan fitur Carousel yang interaktif serta mampu menampilkan keunikan produk dengan maksimal. Akibatnya para pemirsa konten lebih tertarik untuk berinteraksi dengan postingan memberi komentar, likes, atau me-repost/share ulang postingan.

4. Menarik Rasa Penasaran dengan “Before-After”

Pancing rasa penasaran konsumen Anda dengan konsep postingan “Before-After” (Sebelum dan Sesudah pemakaian produk). Semisal Anda menjual produk skincare anti jerawat organik. Maka posting foto kondisi wajah konsumen sebelum memakai produk dan sesudah sebagai perbandingan.

Trik “Before-After” ini terbukti selalu ampuh digunakan dalam promosi sosial media. Apalagi jika konsep tersebut diunggah dengan format Carousel.

Konsumen bisa dibuat terpukau atau kaget sendiri ketika men-scroll melihat foto “After”. Pada akhirnya ia pun bisa tertarik untuk mencoba produk.

5. Menampilkan Produk dengan Detil

Kelemahan utama belanja online adalah konsumen tidak bisa melihat langsung produk yang dijual secara utuh. Itulah mengapa banyak calon pembeli menginginkan tampilan foto produk yang lengkap, mendetil, diambil dari berbagai sisi.

Kini Anda tidak perlu cemas atau bingung bagaimana cara terbaik memperlihatkan produk dari semua sisi. Cukup gunakan Carousel untuk memposting foto produk dari berbagai sudut misalnya dari sisi atas, kiri, kanan dan bawah. Nantinya konsumen bisa mengecek sendiri detil dari produk Anda.

2 Jenis Format Carousel Instagram

Sebelum beranjak ke cara membuat Carousel di Instagram, kita wajib tahu apa saja jenis-jenis Carousel itu sendiri.

Khusus untuk Instagram, ada dua jenis konten Carousel yakni Post Carousel dan Ads Carousel (iklan). Perbedaan masing-masing Carousel adalah:

1. Post Carousel

Post Carousel adalah format slideshow yang ditampilkan pada postingan timeline biasa. Post Carousel bisa Anda temukan pada halaman feed IG Anda.

Dalam Post Carousel IG, Anda hanya bisa menambahkan sampai maksimal 10 foto dan video. Namun Anda bebas menentukan hal-hal ini:

  • Urutan gambar yang tampil pertama, kedua, ketiga dan seterusnya sampai terakhir.
  • Bentuk slide: horizontal, vertikal atau persegi.
  • Kombinasi Carousel: entah itu foto saja, video saja, atau mix foto dan video.

Beberapa spesifikasi lainnya yang wajib diperhatikan untuk memaksimalkan Post Carousel adalah:

  • Foto pertama: foto/video pertama akan menentukan apakah audiens tertarik men-scroll ke bagian selanjutnya. Jadi, usahakan memilih foto/video terbaik untuk posisi Carousel pertama, ya!
  • Tipe foto: JPG atau PNG, tidak ada batas maksimal resolusi dan ukuran.
  • Tipe video: MOV atau MP4, maksimal durasi 1 menit dan batas ukuran 4 GB.

2. Ads Carousel

Instagram terbaru memungkinkan kita untuk mengiklankan postingan Carousel, lho. Namun secara sepintas nyaris tak ada perbedaan khusus antara Post Carousel biasa dengan Ads Carousel. Sering kali orang-orang terkecoh menyimak iklan Carousel yang dikira postingan biasa.

Bedanya, Ads Carousel memuat label kecil bertuliskan “Sponsored” di bawah nama akun IG pemilik postingan. Selain itu biasanya ada tombol CTA (Call To Action) yang terselip otomatis di bawah gambar/video, atau caption per slide.

Tombol CTA ini bisa bermacam-macam bentuk dan fungsinya. Misalnya:

  • Shop Now
  • Follow Sekarang
  • Kunjungi Akun
  • Lihat Lebih Banyak, dan lain-lain.

Keunikan lain dari Ads Carousel Instagram adalah:

  • Bisa direpost ke IG Stories
  • Format rasio tampilan Ads Carousel ke IG Stories adalah 16:9.
  • Durasi video IG Stories Carousel: 15 sampai 120 detik.
  • Ada tombol khusus untuk menonton Stories Carousel selengkapnya (otomatis aktif ketika video yang ditampilkan lebih dari 15 detik).

7 Cara Membuat Carousel di Instagram dengan PPT

Sekarang tibalah kita di bagian paling dinanti-nantikan: cara membuat Carousel di Instagram. Apakah diperlukan aplikasi Carousel Instagram khusus untuk membuat postingan satu ini?

Jawabannya ternyata “tidak”. Instagram tidak pernah merilis aplikasi Carousel Instagram khusus, karena semua post Carousel sudah bisa disimak secara langsung di IG.

Tapi, ada sejumlah aplikasi yang bisa digunakan untuk membuat postingan Carousel. Misalnya Photoshop, Canva, PicsArt, hingga Microsoft Office Power Point!

Di bawah ini kami sajikan lengkap cara membuat Carousel di Instagram simpel dengan Power Point (PPT):

1. Step 1: Instal Power Point

Kita akan menggunakan Microsof Office Power Point (PPT) sebagai aplikasi Carousel Instagram kreator. Jadi pertama-tama, pastikan perangkat Anda sudah mempunyai Power Point.

Aplikasi PPT umumnya sudah menjadi bawaan otomatis di laptop. Bahkan sejumlah smartphone android keluaran terbaru pun juga ada yang dilengkapi app PPT. Alternatif lain, Anda bisa menginstal aplikasi PPT gratis di Google Play Store.

2. Step 2: Atur Kanvas

Kanvas adalah areal putih kosong yang akan diedit. Buka aplikasi PPT yang sudah terinstal, buat dokumen baru, lalu mulailah mengatur kanvasnya.

Caranya:

  1. Pilih menu “Design”.
  2. Pilih “Slide Size” > “Custom Slide Size”.
  3. Masukkan “1080px” untuk width dan height (lebar dan panjang).
  4. Klik maximize.

3. Step 3: Sesuaikan Warna Latar

Lanjutkan dengan menyesuaikan warna latar belakang (background) dari foto yang ingin Anda posting. Penyesuaian warna ini dilakukan agar setiap postingan memiliki tema yang senada dan tampak lebih aesthetic.

Caranya:

  1. Klik kanan pada salah satu slide.
  2. Klik “Format Background”.
  3. Pilih warna yang ingin digunakan.
  4. Klik “Apply”.

4. Step 4: Input Foto/Gambar Produk

Setelah warna latar belakang, kini Anda bisa memasukkan gambar atau foto produk ke slide. Anda bisa mengedit foto produk terlebih dahulu dengan menghapus backgroundnya – jadi foto produk akan tampil dengan background khusus di kanvas.

Jangan lupa atur ukuran dan posisi foto supaya tampak pas proporsional. Lakukan crop secukupnya agar tidak ada bagian foto yang “melewati” garis pinggir kanvas.

5. Step 5: Buat Efek Transisi

Kalau ingin foto tampak “nyambung” saat digeser di Carousel, letakkan foto pertama agak ke samping kanan, dan potong sebagian. Tidak perlu khawatir. Sisa bagian yang terpotong di slide pertama akan kita tampilkan di slide kedua supaya tampak nyambung.

Caranya:

  1. Copy/duplikat slide pertama.
  2. Di slide kedua, crop bagian yang tadinya kita hilangkan pada slide pertama. Sesuaikan agar pas.
  3. Supaya benar-benar yakin bahwa potongan telah pas, Anda bisa mengecek dengan memberi efek transisi “Push” > opsi efek > “from right”.
  4. Klik “play”.

6. Step 6: Input Teks (Opsional)

Tidak ada keharusan apakah Anda harus mengisi teks pada postingan Carousel. Jika dirasa perlu, Anda bisa langsung mengisi teks pada kanva dan sesuaikan ukuran, font, posisi serta warnanya.

7. Step 7: Alternatif Penyisipan Foto Produk

Nah, kalau Anda tidak ingin membuat rangkaian foto produk yang tampak saling sambung-menyambung, Anda boleh melewati tahap 4-5. Cukup duplikat kanvas sesuai kebutuhan lalu masukkan foto produk per slide saja. Semuanya bebas disesuaikan dengan kreativitas Anda!

Bonus! Strategi Memaksimalkan Post IG Carousel

Inilah beberapa strategi jitu memaksimalkan performa post Instagram Carousel Anda agar diklik followers:

Gunakan Foto/Video Menarik Terbaik di Awal

Konsumen hanya akan tertarik men-scroll Carousel Anda jika mereka tertarik dengan foto atau video yang dicantumkan di awal. Jadi, gunakanlah foto atau video yang benar-benar mampu memancing rasa penasaran pemirsa di posisi pertama.

Baru selanjutnya Anda menyertakan info-info pendukung atau gambar yang menjadi inti postingan. Menggunakan gambar yang bersifat “clickbait” pun tak masalah semasih sifatnya proporsional.

Buat Sasaran Target

Carousel memang bisa meningkatkan jumlah interaksi followers dengan postingan. Tapi hal itu hanya mungkin terjadi jika Anda memasarkan postingan ke kelompok audiens yang tepat.

Sederhananya seperti ini: bayangkan Anda mempromosikan klinik binatang peliharaan pada kelompok masyarakat yang menggemari K-POP. Sudah pasti iklan dan postingan Anda akan diabaikan.

Oleh sebab itu, pastikan postingan Carousel Anda menyasar grup masyarakat yang tepat. Jika Anda berbisnis di bidang A, maka carilah calon konsumen yang sekiranya cocok atau membutuhkan bidang A. Tips ini sejatinya berlaku untuk semua jenis postingan iklan atau promosi.

Sertakan CTA

Jangan lupa masukkan tombol CTA yang sesuai dengan postingan Carousel. Jika iklan Anda mengajak penonton untuk membeli produk yang ditampilkan, maka tombol CTA Anda sebaiknya memuat link ke ecommerce atau cara memesan produk agar “nyambung” dengan ajakan.

Copywriting di Foto

Jarang sekali orang-orang membaca caption saat menyimak konten Carousel. Mereka lebih sering langsung membaca apa yang tercantum di dalam gambar atau video. Jadi ada baiknya untuk menambahkan strategi copywriting Anda ke gambar selain pada caption saja.

Tidak Perlu Pakai Semua Slot

Walaupun Carousel IG menyediakan 10 slot, apakah Anda harus menggunakan semuanya? Tidak juga. Jika informasi yang Anda cantumkan bisa dibahas dalam 3 slide atau 5 slide, maka segitu saja sudah cukup.

Tidak ada aturan baku terkait berapa slide yang perlu Anda gunakan di Carousel. Lebih baik gunakan seperlunya demi menjaga efisiensi.

Demikianlah pembahasan artikel kali ini tentang cara membuat Carousel di Instagram. Semoga tips di atas bisa menambah wawasan dan selamat mencoba, ya!

Ikuti terus website MARKEY di https://markey.id/ supaya tak ketinggalan info bermanfaat seputar dunia bisnis online! Anda juga bisa mendownload aplikasi MARKEY di Google Play atau Apple Store untuk pengalaman membaca yang lebih praktis.

Sampai bertemu lagi di pembahasan selanjutnya!

10 Pelayanan Customer Service Olshop untuk Maksimalkan Omset

0
pelayanan-customer-service

Pelayanan customer service kini hadir dalam berbagai bentuk, salah satunya via media sosial. Strategi pelayanan pelanggan di sosial media sangat berguna untuk memaksimalkan kualitas online shop dan omset bisnis Anda.

Kenapa begitu? Sebab, customer service olshop adalah tim “garda depan” yang membantu para konsumen ketika mengalami kendala transaksi. Seperti apa strategi customer service online di sosial media yang patut Anda coba? Berikut jawabannya.

Apa Itu Pelayanan Customer Service Online?

online-service

Customer service olshop adalah layanan komunikasi dari toko online dengan konsumen secara langsung. Tidak jauh berbeda dengan pelayanan customer service biasa, customer service online bertanggungjawab merespon semua pertanyaan, kritik dan saran dari pembeli.

Kapanpun konsumen memiliki masalah atau pertanyaan seputar transaksi, dia bisa langsung menghubungi layanan toko untuk mendapat jawaban. Hasilnya, Anda bisa menjaga kepuasan pembeli sekaligus mendapatkan hasil penjualan lebih banyak.

Meskipun punya peranan yang amat penting, masih banyak online shop tidak menyediakan pelayanan customer service dengan baik. Apakah toko online Anda juga belum punya strategi pelayanan pelanggan yang tepat? Yuk, jangan dibiarkan terlalu lama karena bisa mempercepat kebangkrutan bisnis!

71% Konsumen Butuh Pelayanan Customer Service Online

Ada dua tipe strategi pelayanan pelanggan untuk olshop: via sosial media atau memakai fitur chat bawaan di ecommerce. Dari keduanya, penelitian terbaru menunjukkan 33% konsumen lebih memilih layanan customer service online via sosial media.

Namun secara umum, 71% orang lebih merekomendasikan belanja di toko online yang menyediakan layanan customer service. Konsumen yang berhasil mendapat solusi atas permasalahannya terbukti bisa belanja hingga 21% lebih banyak dari sebelumnya.

Tak hanya sampai di situ saja, 73% toko online pun setuju bahwa strategi customer service yang baik bisa mempertahankan pelanggan dalam jangka panjang. Kekuatan customer service olshop benar-benar luar biasa, bukan?

Baca juga : Testimoni adalah : Inilah Cara Menjual Testimoni Pembeli yang Benar

10 Strategi Pelayanan Customer Service dengan Sosmed Terbaik

online-service2

Meski terkesan sebagai pekerjaan yang mudah, rupanya masih banyak yang bertanya “Bagaimana langkah penting dalam mendesain customer service olshop?”
Menyediakan pelayanan customer service olshop tidak cukup hanya dengan selalu membalas pesan masuk dari konsumen saja.

Anda butuh strategi customer service yang tepat supaya loyalitas pembeli selalu terjaga di toko Anda. Berikut ini 10 strategi pelayanan pelanggan di olshop dengan sosial media yang patut dicoba:

1. Pilih Sosial Media yang Tepat

Strategi customer service online memakai sosmed yang pertama adalah memilih sosial media terbaik. Kita mengenal banyak jenis sosial media saat ini. Sebut saja Instagram, Twitter, Facebook, WhatsApp, Skype, dan seterusnya.

Pertanyaannya : sosial media mana yang terbaik untuk melayani konsumen secara online?
Kebanyakan bisnis online membuka saluran customer service hampir di semua sosmed. Cara ini mungkin dipandang praktis karena memberi konsumen banyak pilihan komunikasi.
Di sisi lain, teknik tersebut bisa merugikan.

Mengelola sosial media yang salah otomatis membuang waktu, biaya dan tenaga untuk hasil yang sia-sia (tidak efektif).
Misalnya Anda sibuk mengelola layanan customer service di platform sosmed yang sepi atau jarang digunakan masyarakat. Hasilnya layanan CS olshop Anda akan jarang dipakai karena platform itu sendiri sepi pengunjung.
Tips:
• Amati olshop pesaing Anda, cari tahu sosmed mana yang ia gunakan untuk melayani konsumen secara online.
• Anda juga bisa menggunakan sosial media yang populer di negara Anda. Misalnya Facebook, Twitter, Instagram dan WhatsApp.

2. Balas Secepat Mungkin (Prioritas Waktu)

Baca juga : 15 Contoh Service Excellence di Berbagai Usaha Kekinian

Strategi customer service secara umum adalah menyelesaikan masalah konsumen secepat mungkin. Minimal Anda bisa membalas pesan pelanggan secepat-cepatnya.
Menurut laporan dari Get Ambassador, lebih dari 70% pembeli berharap pesan mereka direspon oleh layanan customer service online kurang dari 5 menit. Jadi mau tak mau Anda harus sigap membalas pesan secara tepat waktu.

Mengusahakan waktu balas pesan yang cepat merupakan sebuah tantangan tersendiri bagi pebisnis. Sosial media yang praktis memang menjadikan komunikasi serba instan. Di sisi lain, tak sedikit pemilik toko yang kewalahan membalas setiap pesan karena berbagai alasan. Misalnya pesan yang masuk terlalu banyak atau ada aktivitas bisnis lain yang harus diselesaikan.
Tips:
• Gunakan chatbot untuk membantu membalas pesan dan pertanyaan konsumen yang bersifat FAQ (Frequently Asked Question). Chatbot juga bisa membantu membalas pesan selama 24 jam non-stop.
• Bentuk tim customer service khusus untuk mengurus pesan-pesan konsumen. Semisal ada tim admin khusus di WhatsApp, FB, Instagram dan lain-lain.
• Jika permasalahan konsumen cukup rumit dan perlu waktu untuk diselesaikan, selalu informasikan kepada mereka bahwa permasalahan sudah dipahami dan sedang diproses. Jangan lupa memberi estimasi waktu perkiraan update informasi.

3. Membentuk Tim Khusus

Meski dijalankan secara virtual, tidak ada salahnya membentuk tim customer service olshop secara khusus dan spesifik. Memiliki tim yang kuat justru akan mempermudah Anda dalam berbisnis.

Beberapa olshop mengandalkan chatbot dan pesan otomatis untuk mengatasi keluhan pembeli. Chatbot memang berguna, tapi tidak setiap saat. Ada kalanya pesan-pesan konsumen harus diproses oleh tenaga CS langsung (manusia).
Chatbot mempunyai keterbatasan, yaitu tidak bisa menunjukkan emosi, simpati dan menyelesaikan permasalahan yang rumit. Dia juga tidak bisa mengontrol komentar spam atau review negatif yang marak berseliweran “mengotori” akun-akun bisnis.
Oleh sebab itu, ada baiknya Anda tetap memiliki tim customer service berkualitas untuk menjaga image bisnis.
Tips:
• Lengkapi tim CS Anda dengan SOP (Standar Operasional Perusahaan) pelayanan konsumen di toko Anda. Tujuannya untuk mempermudah tim bekerja.
• Jika bingung bagaimana cara membuat SOP, bisa simak dan pelajari SOP standar milik bisnis lain atau dari teori bisnis dan marketing.
• Beri pelatihan tim CS Anda secara berkala untuk meningkatkan kualitas kerja mereka.

4. Beri Respon Spesifik dan Personal

Kesalahan umum olshop saat merespon pertanyaan konsumen adalah mencopy-paste jawaban mereka. Dengan kata lain, semua konsumen akan mendapat model jawaban yang sama dari admin olshop.

Kebanyakan pebisnis melakukan trik copy-paste ini untuk efisiensi tenaga. Padahal cara tersebut tidak membantu konsumen memperoleh jawaban atas pertanyaannya.
Jika ingin strategi pelayanan pelanggan Anda berhasil, maka Anda harus mampu memberi respon yang personal (menunjukkan simpati) dan spesifik. Sebisa mungkin tunjukkan bahwa orang yang membalas pesan benar-benar sudah membaca dan memahami permasalahan yang disampaikan.
Tips:
• Sebut nama konsumen untuk menunjukkan personalitas pesan jawaban.
• Beri jawaban yang spesifik dan menjurus langsung ke permasalahan. Misalnya konsumen kesulitan menggunakan produk, maka beri bantuan pedoman menggunakan produk. Anda juga bisa mengarahkan langkah demi langkah pemakaian produk lewat chat.
• Ucapkan kata-kata simpati seperti “Maaf” dan “Terima kasih”.

5. Buat Laman Khusus Customer Service

Anda juga bisa membuat laman khusus customer service di sosial media. Laman ini bisa disamakan dengan FAQ pada website yang memuat berbagai pertanyaan dan jawaban tentang bisnis.

Beberapa bisnis bahkan lebih kreatif lagi. Mereka sengaja membuat forum online khusus pelanggan untuk mempermudah tanya jawab sesama konsumen. Semisal konsumen A punya pertanyaan, maka anggota forum lain bisa menjawab berdasar pengalaman masing-masing.
Tips:
• Manfaatkan fitur laman gratis seperti Facebook pages atau Twitter untuk mempermudah menjangkau serta mengumpulkan konsumen.

6. Gunakan Chatbot Pintar

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, chatbot adalah alat bantu yang bermanfaat untuk membalas ratusan pesan. Chatbot pintar yang dilengkapi kecerdasan buatan bisa membantu membalas pesan selama 24 jam, non-stop, dan tak terbatas jumlahnya.

Dengan chatbot, Anda tidak perlu khawatir ada chat konsumen yang terabaikan. Namun Anda juga tetap perlu berstrategi agar pemakaian chatbot tidak balik menjadi “boomerang” yang menyerang bisnis.

Pasalnya tidak semua permasalahan konsumen bisa diselesaikan dengan chatbot. Malah ada konsumen yang kesal karena pesan mereka dibalas oleh robot/pesan otomatis.
Tips:
• Atur chatbot agar bisa mengarahkan konsumen dengan masalah spesifik untuk menghubungi tim customer service. Dengan begini mereka bisa memperoleh solusi yang tepat.
• Kustomisasi template pesan chatbot agar tampak cukup personal dan menunjukkan simpati pada pembaca.
• Chatbot juga bisa dilengkapi dengan stiker supaya terlihat menarik.

7. Balas Setiap Feedback Konsumen

Tim customer service sosial media tidak cuma harus bekerja ketika ada pertanyaan atau komplain pembeli. Arahkan tim Anda agar selalu membalas feedback dan komentar yang diberikan konsumen pada sosial media.

Brand yang selalu merespon pesan atau feedback dari konsumen, sekecil apapun itu, pasti akan dicap baik oleh masyarakat. Orang-orang akan menilai bisnis Anda sebagai usaha yang ramah serta peduli pada konsumen. Akibatnya, makin banyak orang tertarik berbelanja di toko Anda.

8. Bawa Percakapan Penting secara Offline

Ada kalanya Anda harus mengobrol dengan konsumen secara offline. Tidak semua percakapan atau pelayanan konsumen wajib Anda perlihatkan ke sosial media.
Sebelum membagikan respon atau membalas pesan konsumen secara publik (terbuka), ada baiknya Anda memikirkan kembali dampaknya. Apakah balasan Anda sudah patut untuk dibaca khalayak umum? Apakah informasi yang diberikan bermanfaat bagi konsumen?

Permasalahan yang cukup serius sebaiknya diselesaikan secara offline, misalnya lewat telepon atau bertatap muka langsung (jika memungkinkan). Membalas pesan secara offline membantu menjaga percakapan tetap terfokus. Perdebatan terbuka di sosial media juga bisa melebar kemana-mana, memanas, dan menambah masalah baru bagi bisnis.

Belakangan ini banyak orang memilih “memviralkan” kejadian yang menurut mereka tak menyenangkan di sosial media. Termasuk pengalaman belanja mereka di toko online.
Nah Anda tidak perlu membalas konten viral itu secara online juga. Sebisa mungkin hubungi konsumen tersebut lewat pesan langsung dan ajak ia untuk menyelesaikan masalah secara tertutup.

9. Tetap Optimis

Usahakan untuk tetap optimis ketika berhadapan dengan konsumen. Ingat, konsumen Anda sudah mendapat pengalaman yang negatif. Jika Anda membalas dengan negatif juga, maka Anda tidak akan pernah menemukan solusinya.

Selain itu, sikap negatif dan pesimis bisa menghancurkan reputasi usaha Anda. Kedepankan solusi dan pikiran jernih supaya Anda bisa menemukan jawaban terbaik dari masalah.
Tips:
• Terlepas dari siapapun yang salah dalam kendala konsumen, tetap kedepankan sikap rendah hati, turunkan ego dan minta maaf untuk mendinginkan emosi konsumen.
• Yakinkan konsumen bahwa ada solusi dari permasalahan yang ia hadapi.
• Bersikap terbuka atas kondisi, informasi/fakta dan situasi yang belum diketahui konsumen terkait masalah.

10. Lacak Progres Kerja dan Tingkatkan secara Berkala

Tips pelayanan customer service online terakhir adalah selalu melacak progres kerja. Masih banyak pebisnis olshop tidak melakukan hal ini. Melacak progres kerja customer service Anda bisa membantu dalam meningkatkan kualitas pelayanan secara berkala, lho.

Layanan customer service yang baik pasti akan menghasilkan banyak hal positif. Mulai dari peningkatan followers, jumlah feedback hingga pembelian. Begitupun sebaliknya. Jadi Anda wajib melacak perkembangan kinerja customer service bisnis secara berkala.
Tips:
• Gunakan alat bantu pelacak metrik konsumen yang tersedia gratis di Google.
• Beberapa metrik yang bisa diukur terkait pelayanan customer service misalnya: rate tanggapan, jumlah persoalan yang diselesaikan, rata-rata waktu penyelesaian masalah, feedback/rating konsumen, kemampuan menemukan solusi dalam sekali jawab, dan lain-lain.

Demikianlah pembahasan artikel kali ini seputar 10 strategi pelayanan pelanggan (customer service) online. Selamat mencoba tips dan trik di atas guna mendongkrak kualitas serta omset bisnis Anda, ya!

Dapatkan ratusan informasi strategi bisnis online lainnya setiap hari dari MARKEY di https://markey.id/ , atau download aplikasinya di Google Play atau Apple Store. Sampai bertemu lagi di artikel selanjutnya!

Menghasilkan Uang dari Youtube Selain dengan Cara Monetize, Bisa?

0
monetize-youtube

Ada  2 miliar pengguna di YouTube , menonton 1 miliar jam video setiap hari, (YouTube, 2019). Apakah Anda memiliki rencana menghasilkan uang dari YouTube? Program monetisasi YouTube dapat menjadi pilihan yang baik tetapi bukan satu-satunya.

Apa itu Monetisasi YouTube?

Menghasilkan-uang-dari-youtube

Banyak pembuat konten YouTube mencoba menghasilkan uang dari YouTube mereka. Dan dengan 90% pengguna telah menemukan merek produk baru di YouTube, menghasilkan uang dari akun Youtube hampir tidak perlu dipikirkan lagi.

Banyak perusahaan mengambil keuntungan dari audiens yang besar, yang terlihat dari tingginya jumlah pendapatan iklan global. Menurut Statista : Pendapatan iklan YouTube berjumlah $19,77 miliar pada tahun 2020, meningkat dari $15,5 miliar pada tahun 2019.

“Monetisasi” berarti mendapatkan keuntungan dari klip YouTube Anda. YouTube memiliki program monetisasi sendiri untuk pembuat konten, yang disebut program Mitra YouTube . Untuk memonetisasi akun YouTube Anda, Anda harus menjadi mitra YouTube terverifikasi.

Baca juga : Monetize Adalah ? | Monetisasi Blog dan Youtube

Bagaimana cara menjadi Mitra YouTube?

Ada beberapa langkah yang harus Anda patuhi untuk menjadi mitra :

1. Sebelum Anda mulai:

  • Anda membutuhkan lebih dari 1.000 pelanggan
  • 4,000 jam tonton publik yang valid selama 12 bulan terakhir
  • Program Mitra YouTube harus tersedia di negara Anda
  • Miliki Akun AdSense yangtertaut .

2. Bertemu Dengan Pedoman Google

Anda harus mematuhi kebijakan monetize YouTube :

  • YouTube akan meninjau saluran Anda untuk memeriksa tema, video yang paling banyak ditonton, video terbaru, waktu tonton, metadata video.
  • Mengaktifkan verifikasi-2-langkah akun Anda
  • Ikuti pedoman komunitas YouTube: Aturan YouTube untuk konten sangat komprehensif dan platform terus-menerus memeriksa saluran untuk kepatuhan terhadap aturan. Saya sangat menyarankan Anda mempelajari dan memverifikasi bahwa konten Anda memenuhi semua persyaratan sebelum mengajukan akun YPP. Ini termasuk penggunaan materi berhak cipta.
  • Ikuti kebijakan program AdSense

3. Verifikasi Akun YouTube Anda dengan 3 Langkah Sederhana Itu

Jika Anda ingin mengupload video yang lebih panjang, melakukan live streaming, atau mendaftar ke YPP, Anda perlu memverifikasi akun Anda. Hanya butuh 3 langkah:

  • Buka Saluran YouTube Anda dan klik Kelola Video
  • Di menu sebelah kiri, pilih Pengaturan /Saluran/ Kelayakan fitur
  • Pilih Verifikasi Nomor Telepon.  Kemudian Pilih: Kirimi saya kode verifikasi.

4. Masuk ke persyaratan YPP

Jika Anda memenuhi persyaratan , Anda dapat mendaftar untuk program ini. Ikuti langkah ini:

  • Masuk ke akun YouTube Anda
  • Klik profil Anda / YouTube Studio
  • Di menu sebelah kiri, pilih Monetisasi

Bagaimana Cara Kerja Monetize YouTube?

Menghasilkan-uang-dari-youtube-2

Monetisasi Youtube menghadirkan pilihan yang berbeda-beda bagi pengguna yang merupakan bagian dari Program Mitra YouTube.

  • Pendapatan Iklan
  • Subscriber Channel
  • Rak Barang Dagangan
  • Live Channel – Pendapatan Stiker Super
  • Pendapatan Youtube Premium

Menghasilkan Uang Selain dari Monetize

Selain dari program Monetize youtube, masih ada cara lain untuk menghasilkan uang dari Youtube. Berikut ada beberapa cara tambahan untuk menghasilkan uang dari YouTube selain program monetize. Anda dapat memilih salah satu atau menggabungkannya untuk memaksimalkan potensi penghasilan Anda. Wow impressive!

1. Buatlah Lalu Lintas ke Blog atau Situs Web Anda

Pemasaran video merupakan cara terbaik untuk promosi bisnis Anda. Cara menghasilkan uang dari youtube dari memasarkan bisnis Anda di YouTube , meliputi:

  • Memperkenalkan diri dan bisnis Anda
  • Tampilan di balik layar untuk bisnis Anda
  • Tur dan demonstrasi bisnis Anda
  • Menjawwab pertanyaan pasar Anda tentang niche dan industri Anda
  • tutorial

Saat Anda membuat video YouTube, tautkan sebuah tautan ke situs web atau blog Anda dalam deskripsi, lalu membiarkan YouTubeyang  melanjutkan lalu lintas kepada Anda. Selanjutnya, Anda dapat menyematkan video ke situs web Anda dan membagikannya di media sosial untuk lebih banyak eksposur. Pengamat YouTube juga dapat membagikannya.

Contoh lain adalah dengan menggunakan YouTube untuk membawa kesadaran ke blog Anda. Semakin banyak lalu lintas ke blog Anda, semakin banyak uang yang dapat Anda hasilkan melalui semua metode monetisasi Anda, seperti Google AdSense , pemasaran afiliasi , atau menjual produk Anda sendiri.

2. Jual Produk atau Layanan Sendiri

YouTube memiliki begitu banyak lalu lintas dan sangat efektif sehingga banyak pemilik bisnis rumahan menggunakannya hampir secara eksklusif untuk mempromosikan bisnis mereka. Alih-alih blog, mereka menggunakan YouTube untuk berbagi keahlian, kiat, dan wawasan mereka untuk membangun kepercayaan dan hubungan baik dengan pasar mereka.

Mirip dengan mengarahkan lalu lintas ke situs web Anda melalui video, Anda dapat menjual produk dan layanan Anda menggunakan demonstrasi, berbagi keahlian dan kiat, menjawab pertanyaan, melakukan tutorial, dan banyak lagi.

3. Pemasaran Afiliasi

Tidak memiliki produk atau layanan Anda sendiri? Tidak masalah. Dengan YouTube, Anda bisa promosi produk dan layanan dari bisnis lain melalui pemasaran afiliasi . Agar menjadi lebih efektif, Anda harus memulai channel YouTube pada topik tertentu dan kemudian menemukan produk dan layanan afiliasi yang akan memecahkan masalah target pasar Anda di topik tersebut.

Misalnya, Anda dapat memulai saluran YouTube memanggang yang sehat, dan menemukan peralatan memanggang yang berkualitas dan pilihan yang sehat melalui program perusahaan lain yang menawarkan perlengkapan memanggang.Cukup sertakan tautan ke produk yang Anda gunakan dalam deskripsi video YouTube Anda. Jangan lupa untuk menambahkan deskripsi pada tautan afiliasi yang diperlukan.

Selain berbagi alat dan sumber daya yang Anda gunakan, Anda juga dapat menggunakan YouTube untuk mempromosikan produk afiliasi dengan melakukan ulasan dan demonstrasi.

4. Iklan/Sponsor

Umumnya, Anda memerlukan lalu lintas yang baik untuk menjual iklan atau mendapatkan sponsor untuk video YouTube, tetapi Anda dapat memperoleh jenis pendapatan ini sebelum memenuhi syarat untuk Program Kemitraan YouTube jika lalu lintas Anda stabil dan berkembang.

Dengan menjual ruang iklan atau mendapatkan sponsor sangat berpotensi menghasilkan lebih banyak uang daripada Program monetize YouTube, hal ini layak untuk dilakukan. Anda harus menjangkau merek dengan proposal untuk menjangkau iklan atau mendapatkan sponsor. Dalam proposal Anda, Anda harus:

  • Perkenalkan diri Anda dan Saluran YouTube Anda. Pastikan Anda menunjukkan bagaimana saluran Anda berhubungan dengan bisnis mereka.
  • Bagikan Saluran YouTube Anda, dan berikan informasi tentang tingkat keterlibatan yang Anda miliki, termasuk penayangan, komentar, suka, dll. Jika Anda memiliki pengikut media sosial yang baik, Anda dapat memasukkan angka-angka itu untuk memberi Anda lebih banyak otoritas dan memamerkan pengaruh Anda.
  • Fokus pada bagaimana Anda dapat membantu perusahaan, alih-alih membicarakan semua tentang Anda. Jika Anda telah menggunakan produk mereka, beri tahu mereka dan bagikan betapa Anda menyukainya.
  • Ajukan ide Anda. Misalnya, Anda dapat melakukan review dengan imbalan sampel produk gratis. Atau Anda dapat berteriak-teriak tentang perusahaan untuk pembayaran uang.
  • Miliki media dan perangkat sponsor untuk dibagikan dengan calon pengiklan dan sponsor.

5. Penggalangan Dana

Pendapatan reguler atau pendapatan berbasis proyek menggunakan crowdfunding melalui YouTube. Misalnya, Anda mungkin menggunakan uang crowdfunded untuk meningkatkan nilai produksi Anda atau melakukan topik khusus.

Biasanya pemilik channel YouTube menawarkan reward yang berbeda-beda tergantung tingkat kontribusinya. Beberapa hadiah yang dapat diberikan pemilik saluran termasuk teriakan dalam video atau sesuatu yang lebih penting untuk lebih banyak uang yang disumbangkan.

Uang crowdfunded dapat diperoleh secara berulang, mirip dengan model langganan atau keanggotaan, atau berbasis proyek, di mana orang-orang membantu mendanai video atau serial tertentu yang membutuhkan investasi lebih besar untuk dibuat.

6. Menawarkan Layanan Pengeditan Video

Siapa yang bisa mendapatkan keuntungan dari ini? Yap! Para pembuat video dengan keterampilan mengedit video. Seberapa sulit itu? Mudah

Pembuat konten YouTube mengandalkan video yang diedit dengan baik untuk menarik dan melibatkan pemirsa mereka. Namun, tidak semua dari mereka memiliki keterampilan yang diperlukan. Jika Anda memiliki bakat untuk mengedit video, pertimbangkan untuk menawarkan layanan pengeditan video ke YouTuber lain. Anda dapat menawarkan layanan Anda di saluran atau papan pekerjaan Anda.

7. Jual Kursus Online (Dan Produk Informasi Lainnya)

Cara lain untuk menghasilkan uang di YouTube adalah dengan menjual kursus online dan produk informasi digital lainnya. Jika Anda memiliki pengetahuan yang menambah nilai bagi pengikut Anda, Anda dapat menggabungkan semua info ini ke dalam kursus atau pelatihan.

Rentang topik bervariasi, kebugaran, pemasaran, bahkan kursus profesional. Untuk hal yang sedang ramai di pasaran, misalnya ada beberapa orang yang menawarkan kursus online mengenai persiapan untuk mengikuti program seleksi CPNS. Hal tersebut membutuhkan skill dan peluang serta waktu yang tepat.

Bisakah Anda benar-benar menghasilkan uang dari YouTube?

Untuk menjawabnya, mari kita periksa beberapa statistik:

Berapakah Uang yang Dapat Anda Hasilkan Melalui Youtube?

Yang benar adalah, tergantung. Menurut Mint , rata-rata YouTuber menghasilkan antara $0,01 dan $0,03 per tampilan iklan. Itu berarti sekitar $18 per 1000 tampilan iklan. Ini mungkin mencapai sekitar $5 per 1.000 tampilan video untuk YouTuber teratas. Video YouTube dengan satu juta tampilan dapat menghasilkan sekitar $5000.

Ini tergantung pada beberapa faktor :

  • Banyak penayangan yang diterima video Anda
  • Jumlah aksi yang dihasilkan oleh iklan Anda
  • Durasi videonya

Seperti metode lainnya dalam menghasilkan uang dalam bisnis, kesuksesan Anda di platform YouTube bergantung pada seberapa baik Anda menarik target pasar Anda. Meskipun Anda tidak perlu sistem produksi video yang memiliki harga yang mahal, Anda hanya perlu menyediakan konten yang berkualitas secara teratur, dan menggunakan alat dan sumber daya yang ada (Kata kunci dan media sosial) dalam promosi video Youtube Anda.

Bahkan, selain menyediakan video, orang ingin menonton, mengembangkan saluran YouTube Anda harus menjadi bagian dari rencana Anda jika Anda berharap menghasilkan uang.

Penutup

YouTube merupakan platform media sosial, jadi Anda harus menjaring keterlibatan dengan audiens serta responsif ,dan berkomentar setrta berinteraksi antara audiens dengan Anda. Semakin banyak penayangan video di akun YouTube dan interaksi yang Anda miliki dengan audiens Anda, semakin banyak uang yang dapat Anda hasilkan. Bahkan, ada pengusaha yang mencari penghasilan melalui YouTube.

Baik Anda ingin menjadi vlogger terkenal atau menambahkan video ke bisnis Anda yang sudah ada untuk membangun aliran pendapatan tambahan , YouTube memungkinkan untuk memasarkan dan menghasilkan uang sekaligus.

Selain menghasilkan uang dari youtube, masih banyak cara menghasilkan uang lainnya yang dapat Anda lakukan, tentunya bisa ditemukan hanya di MARKEY | Media Bisnis Online secara gratis dan bisa juga diunduh di Google Play Anda! Atau bisa juga klik di sini. Masih banyak tips-tips, serta ide-ide menarik lainnya yang sayang untuk Anda lewatkan. Sampai jumpa di artikel selanjutnya!