Media Bisnis Online | by APPKEY

PemasaranMarketing strategy5 Tip Menulis Kalimat Push Notification Android yang Memikat...

5 Tip Menulis Kalimat Push Notification Android yang Memikat Pembeli

-

Last Updated on October 14, 2021 by

Push notification adalah fitur pada aplikasi olshop yang terbukti ampuh memikat konsumen. Pun kini sudah ada banyak push notification marketing strategy yang bisa Anda coba untuk memaksimalkan penjualan!

Pernahkah Anda menerima notifikasi yang ‘menggoda’ untuk diklik, seperti “Flash Sale Rp 0 Sekarang!” atau “Diskon 90% All Item Cuma Untukmu!”.

Artikel kali ini akan membahas lengkap cara membuat push notification android yang memikat konsumen untuk mengklik isinya. Yuk langsung disimak penjelasannya!

Marketing Push Notification Adalah

Ada cukup banyak cara jualan online di aplikasi ecommerce. Salah satunya adalah dengan push notification android.

Push notification adalah pesan-pesan pendek yang muncul di panel notifikasi smartphone Anda. Bentuknya tampak sama saja seperti notifikasi biasa, tetapi isi push notification marketing strategy jelas berbeda dari pesan yang Anda terima dari kerabat atau teman.

Sesuai namanya, notifikasi push marketing memuat pesan-pesan memikat terkait penawaran bisnis. Misalnya seperti:

  • DISKON FLASH SALE 10.10 DIMULAI!
  • ADA VOUCHER GRATIS MENANTI KAMU!
  • CEK PRODUK BESTSELLER TERBARU INI!
  • PROMO GRATIS ONGKIR CUMA HARI INI!

Dan masih banyak lagi contoh pesan notifikasi bisnis yang bisa dibuat sesuai tujuan atau hal yang ingin dipromosikan. Tujuan notifikasi ini tak lain adalah untuk mendorong calon pembeli mengklik informasi dan melakukan sesuatu di aplikasi.

Misalnya Ani mendapat notifikasi push berbunyi, “Cek produk bestseller terbaru ini!”. Ani yang tertarik dan penasaran pasti akan mengklik pesan tadi dan mengecek produk yang dimaksud di aplikasi olshop. Dari sini muncul peluang bagi Ani untuk membeli produk yang dia lihat.

Plus Minus Pemakaian Push Notification Android

push-notification-android

Push notification marketing strategy memang menguntungkan dan efektif menjaring perhatian konsumen. Akan tetapi Anda tetap harus cermat dalam memanfaatkan fitur aplikasi olshop satu ini.

Faktanya tidak semua orang suka menerima notifikasi push. Ada orang-orang yang justru merasa terganggu dan risih melihat banyak notifikasi push menumpuk di smartphone mereka.

Alhasil mereka akan memblokir notifikasi Anda agar tidak dirasa mengganggu lagi. Jika hal ini sampai dilakukan banyak orang, maka otomatis promosi Anda sia-sia saja, bukan?

Untuk menghindari masalah di atas, kenali penyebab notifikasi push Anda dinilai tidak menarik. Beberapa alasan yang umum adalah:

  • Jumlah frekuensi pengiriman notifikasi terlalu sering (spam).
  • Isi notifikasi dinilai tidak relevan dengan kebutuhan konsumen.
  • Kalimat pesan notifikasi tidak menggugah rasa penasaran yang kuat.

Jika Anda sudah pernah memposting notifikasi push olshop dan hasilnya belum optimal, coba lakukan evaluasi terhadap strategi yang dilakukan. Cek kembali frekuensi pengiriman notifikasi dan bagaimana isinya. Jangan ragu juga untuk meminta saran dari orang lain jika diperlukan.

Tetapi kalau Anda masih bingung bagaimana cara membuat push notification android yang menarik, segera ikuti tips dan trik jitunya di bawah ini!

Artikel terkait  Social Commerce : Ulasan Lengkap Manfaat Hingga Contohnya

5 Cara Membuat Push Notification Android : Anti Di-Skip!

Kunci utama keberhasilan cara jualan online di aplikasi lewat fitur notifikasi adalah copywriting. Mengapa copywriting?

Copywriting adalah strategi menulis khusus yang persuasif dan banyak digunakan dalam dunia bisnis online. Dengan menguasai copywriting, kita sudah bisa menulis beragam jenis caption menarik untuk notifikasi push, deskripsi produk atau artikel promosi.

Ya, strategi copywriting dipilih karena isi dari notifikasi push adalah tulisan caption yang menarik rasa perhatian pembaca. Ini dia 5 tips simpel copywriting kalimat notifikasi push yang memikat masyarakat untuk berbelanja:

1. Utamakan Tindakan (CTA)

Pertama, pastikan isi notifikasi Anda mengutamakan unsur tindakan (call to action; CTA). Elemen ini bertujuan untuk memotivasi pembaca agar benar-benar melakukan apa yang mereka baca. Misalnya:

  • KLIK DI SINI
  • DOWNLOAD DI BAWAH
  • SEGERA DAFTARKAN AKUN ANDA
  • KLAIM VOUCHER ANDA SEKARANG

Kehadiran kalimat-kalimat yang bersifat ajakan juga menegaskan tujuan dari setiap pesan notifikasi. Semisal kalimat “Klaim voucher Anda sekarang”, maka tujuan notifikasi sudah pasti mengajak konsumen mengklaim voucher diskon yang tersedia di toko.

Tips menulis CTA notifikasi push:

  • Arah atau undang pembaca untuk melakukan sesuatu, bukan sekadar memerintah mereka.
  • Gunakan kata-kata kerja yang memiliki nuansa emosi positif dan memberi kesan antusias tinggi.
  • Sesuaikan tujuan dengan kondisi dari konsumen Anda. Semisal target bisnis Anda adalah masyarakat kelas menengah ke bawah, maka topik sejenis “Klaim Kode Diskon Gratis” lebih cocok. Namun untuk pembeli dari kelas atas, mereka mungkin lebih menyukai informasi seperti “Manjakan dirimu dengan penawaran eksklusif”.

2. Buat Notifikasi yang Personal

Salah satu penyebab mengapa pesan notifikasi bisnis Anda diabaikan adalah karena isinya yang kurang personal (terlalu general). Oleh karena itu, buatlah pesan-pesan notifikasi push yang personal dan khusus (spesifik). Pesan-pesan seperti ini terbukti 3x lipat lebih memikat dari pesan biasa.

Sejumlah tips menulis pesan notifikasi yang personal adalah:

  • Menambah nama pengguna di setiap pesan. Misalnya “Hai Ani, ada voucher gratis buatmu!”
  • Tawarkan produk sesuai minat konsumen. Misalnya pengunjung yang sering melihat produk fashion ditawarkan voucher diskon kategori pakaian.
  • Gunakan bahasa dan cara berkomunikasi dari sudut pandang orang pertama. Percakapan akan terasa lebih personal dan menyenangkan seolah-olah konsumen berbicara langsung dengan kita.
  • Gunakan bahasa yang kasual, santai tapi tetap profesional (tidak kaku).
  • Personalisasikan setiap aspek dari fitur notifikasi olshop Anda, mulai dari isi teks, waktu dan frekuensi pengiriman pesan, lokasi pengguna, produk yang ditawarkan, dan lain-lain.

3. Berikan Nilai (Value)

Tidak cuma sekadar promosi yang personal, cara jualan online di aplikasi lewat push notifikasi juga harus ada nilainya (value)!

Nilai yang dimaksud di sini bisa berupa tujuan jangka panjang yang ingin Anda capai lewat pengiriman push notifikasi berkala. Semisal dengan rajin menawarkan aneka promo dan kemudahan belanja, lama-kelamaan konsumen terbiasa berbelanja memakai aplikasi olshop Anda.

Tips menambah value pada push notif:

  • Beritahu konsumen apa yang akan mereka dapatkan lewat pesan notifikasi. Semisal pesan “Flash Sale 90% Dimulai Sekarang!”
  • Langsung arahkan pesan pada bagian yang dimaksud. Jika pesan memuat tawaran voucher, maka pastikan notifikasi tertaut langsung ke halaman voucher di aplikasi. Jadi konsumen bisa langsung tiba di halaman voucher dengan mengklik pesan notifikasi saja. Praktis, bukan?

4. Singkat, Padat, Jelas

Jangan menulis caption push notifikasi terlalu panjang, sebab panel notifikasi smartphone menyediakan ruang (space) yang pendek. Menulis caption notifikasi terlalu panjang akan mengakibatkan pesan Anda terpotong. Alhasil konsumen tidak bisa menangkap pesan yang ingin disampaikan dengan baik.

Satu pesan notifikasi idealnya memuat 20 sampai 90 karakter saja. Itulah mengapa sebagian orang memilih mengakali keterbatasan karakter ini dengan emoji, foto atau simbol-simbol lain untuk mengganti kata-kata.

Tips:

  • Buat kalimat yang singkat, padat, jelas langsung ke intinya.
  • Gunakan kata-kata verba atau kata emosional yang kuat dan mencuri perhatian di awal (misalnya: baru, simpan, klaim, eksklusif, terbatas, dan sebagainya).
  • Ringkas kalimat dengan emoji, foto atau simbol/tanda-tanda lain yang bisa menjelaskan maksud pesan Anda.

5. Jangan Pasang Jargon

Cara jualan online di aplikasi dengan push notifikasi yang terakhir adalah tidak memasang jargon di pesan Anda. Jargon yang dimaksud di sini adalah kalimat seperti “Cek diskonnya sekarang juga!” atau “Yuk buruan, awas tertinggal promonya!”, dan sejenisnya.

Mengapa kalimat-kalimat tadi tidak dianjurkan dipakai dalam notifikasi? Soalnya kalimat tersebut tidak spesifik penawaran atau tujuannya, tidak menarik, dan kurang personal. Sudah pasti konsumen tidak akan tertarik atau penasaran dengan isi pesan Anda.

Bagaimana, tidak sulit ‘kan menulis isi pesan notifikasi push yang baik? Selamat mencoba menulis pesan promosi notifikasi dengan kelimat pedoman mudah di atas, ya!

Artikel terkait  Yuk Beriklan Di 10 Platform OOH Advertising Terbaik Indonesia Ini!

Download Aplikasi Olshop Fitur Lengkap di Sini!

Bingung bagaimana caranya melengkapi olshop Anda dengan fitur push notifikasi? Membuat fitur notifikasi push nyatanya tidak gampang, berbeda dengan menulis pesan isinya.

Tapi Anda tidak perlu cemas, karena ada aplikasi ecommerce kekinian dari APPKEY yang menyediakan semua fitur esensial olshop, termasuk notifikasi push.

Menggunakan aplikasi ecommerce khusus untuk berbisnis juga terbukti jauh lebih menguntungkan ketimbang berjualan tanpa aplikasi. Pasalnya, aplikasi ecommerce khusus dilengkapi fitur-fitur yang membuat transaksi konsumen lebih nyaman, simpel dan murah.

Aplikasi ecommerce APPKEY juga dilengkapi berbagai fitur fungsional canggih persis seperti milik aplikasi ecommerce ternama dunia, yakni:

  • Notifikasi push: beritahu semua pelanggan Anda info-info terupdate dari toko tanpa batas maksimal atau minimal (diskon, produk baru, bestseller, dan lain-lain).
  • Keranjang belanja: memudahkan konsumen menyimpan item belanjaan sebelum dicheck out sekaligus.
  • Search produk: kolom pencarian canggih dengan beragam filter untuk mempermudah pembeli menemukan produk sesuai keinginannya.
  • Riwayat pembelian: daftar lengkap riwayat belanja konsumen yang rinci dan transparan. Kapan saja pembeli bisa mengecek riwayat belanja mereka jika dibutuhkan.
  • News feed: halaman timeline berisi artikel, berita dan informasi terbaru yang bermanfaat bagi konsumen (content marketing promosi).

Dan masih banyak lagi keuntungan yang bisa Anda peroleh dengan berbisnis bersama APPKEY, misalnya:

  • Layanan dukungan IT seumur hidup tanpa biaya tambahan. Kapanpun aplikasi Anda mengalami error, cukup kontak APPKEY dan tim kami akan langsung melakukan perbaikan.
  • Gratis konsultasi dengan tim marketing profesional untuk memecahkan permasalahan bisnis online Anda saat ini.
  • Bebas custom dan modifikasi tampilan aplikasi bisnis online Anda sesuka hati (semisal menambahkan logo, nama bisnis, warna karakteristik bisnis, tata letak layout, dan seterusnya).
  • Aplikasi canggih dengan sistem keamanan terbaru untuk melindungi seluruh data-data bisnis Anda. Dijamin anti bobol!
  • Aplikasi yang mudah digunakan siapa saja, baik pembeli ataupun penjual dari berbagai kalangan. Anda tetap bisa berjualan dengan mudah dan praktis walaupun baru pertama kali mencoba bisnis online.

Jadi mau tunggu apa lagi? Segera hubungi tim APPKEY di https://appshop.co.id/appshopping/ untuk mendapatkan aplikasi ecommerce pertama Anda sebelum terlambat. Bersama APPKEY, kita bisa meraih kesuksesan bisnis online dengan mudah!

Sampai bertemu lagi di tips cara jualan online di aplikasi lainnya dari kami, sayonara!


Jasa Pembuatan Aplikasi, Website dan Internet Marketing | PT APPKEY
PT APPKEY adalah perusahaan IT yang khusus membuat aplikasi Android, iOS dan mengembangkan sistem website. Kami juga memiliki pengetahuan dan wawasan dalam menjalankan pemasaran online sehingga diharapkan dapat membantu menyelesaikan permasalahan Anda.

Jasa Pembuatan Aplikasi

Jasa Pembuatan Website

Paket Aplikasi Android dan iOS

Pasang iklan

- Advertisement -

Mau posting artikel iklan?

Yuk klik dan ikuti ketentuan layanan dari kami, dapatkan penawaran paket dengan harga terbaik!

Subscribe Sekarang

Dapatkan beragam informasi menarik tentang IT, Bisnis, Ekonomi, Berita Domestik dan Global langsung melalui email Anda. Subscribe sekarang dan raih kesuksesan bersama kami!

Kategori

Blog Post Ranking 10

7 Jenis Font Paling Sering Digunakan Oleh Para Profesional Dalam Desain Grafis

Anda seorang desainer grafis? Atau, Anda baru hendak terjun kedalam dunia desain grafis? Pekerjaan membuat desain, meski terlihat mudah,...

11 Aplikasi Desain Jersey Android Terbaik yang bisa Anda coba!

Anda sedang mencari inspirasi bisnis? Mengapa tidak mencoba merintis bisnis jersey tim sepak bola kenamaan saja? Mari mencobanya dengan...

Cara Mengedit Aplikasi Android Dengan Apk Editor

Pernahkah Anda berpikir untuk mengedit aplikasi Android? Jika pernah, ada banyak sekali pilihan aplikasi untuk mengedit aplikasi Android yang...

Startup Repair Adalah? Penyebab dan Cara Mengatasinya

Startup repair adalah salah satu jenis problem yang sering ditemukan pada PC, hal ini menyebabkan PC sering gagal booting. Saat...

10 Contoh Iklan Penawaran Jasa dan Produk Paling Menarik!

Seperti apa contoh-contoh iklan penawaran yang menarik konsumen? Buat Anda yang sering bingung menyusun kata-kata iklan penawaran, jangan lewatkan...

7 Prinsip Desain Grafis yang Perlu Kamu Ketahui & Pelajari

Pernahkah Anda melihat sebuah film animasi atau sebuah gambar dengan desain grafis yang cantik, estetik dan menarik? Pernahkah Anda...

25 Tempat Jual Beli Online Terbaik dan Terpercaya di Indonesia

Dewasa ini, berkembangnya teknologi di Indonesia memunculkan beragam startup e-commerce berkonsep tempat jual beli online yang menjual produk lengkap...

HOST ID dan NETWORK ID | Pengertian dan Contohnya

Perangkat komputer yang biasa kita gunakan sehari-hari, ternyata memiliki jaringan yang rumit dan juga kompleks. Sebab, hingga saat ini...

Cara Cepat Belajar IT Secara Otodidak untuk Pemula

Belajar IT atau coding bisa dibilang hal yang tidak mudah apalagi bagi pemula. Karenanya memang butuh beberapa tahun untuk...

Standar Biaya Pembuatan Aplikasi Android dan IOS

Hal yang membedakan standar biaya pembuatan aplikasi Appkey adalah perangkat yang dibutuhkan dan support aplikasi untuk keperluan development. Seperti...

Website

WordPress

Maintenance

Server / Hosting

Domain

Front end

Backend

Laravel

Web programming

Teknologi web

Biaya pembuatan website

Aplikasi

Aplikasi Game

Aplikasi Android

Aplikasi iOS

Mobile Programming

Cross-platform

Biaya pembuatan aplikasi

Desain

Design Web

Design App

Design UI

Designer tools

Paling Sering dibaca
Mungkin Anda Menyukainya