Media Bisnis Online | by APPKEY

PemasaranDasar PemasaranPengertian Bauran Pemasaran 7P dan 4P

Pengertian Bauran Pemasaran 7P dan 4P

-

Last Updated on May 30, 2022 by

Bauran pemasaran 7P atau bisa juga disebut Mix Marketing 7P adalah sekumpulan variabel-variabel yang berjumlah 7 dan digunakan oleh suatu perusahaan untuk mengejar target penjualan yang diinginkan.

Jadi bisa dibilang bauran pemasaran 7P merupakan sebuah strategi pemasaran yang pelaksanaannya terpadu dan saling berkaitan. Nah strategi tersebut harus menerapkan 7 elemen yang mana ada dalam bauran pemasaran itu sendiri.

Pengertian Marketing Secara Bahasa dan Istilah

Kalau diterjemahkan secara bahasa Indonesia, marketing mix adalah bauran pemasaran, sedangkan secara istilah berarti sebuah strategi pemasaran yang mana dilaksanakan secara terpadu.

Maksudnya secara terpadu adalah dalam bauran pemasaran ini ada beberapa elemen-elemen penting yang dibutuhkan agar target penjualan yang dicita-citakan sebuah perusahaan atau bisnis tercapai.

Semakin berkembangnya sebuah zaman, bauran pemasaran atau mix marketing mengalami perubahan yang sifatnya menyesuaikan. Khususnya dalam ilmu ekonomi dan sosial yang memang kita ketahui sangat fleksibel dan bisa disesuaikan dengan zaman yang terus dinamis.

Hal ini juga tantangan yang ada di setiap zaman berbeda-beda dan cenderung mengalami peningkatan dibandingkan sebelumnya, untuk itulah perlu adanya perubahan atau modifikasi untuk menyiasati tantangan tersebut.

Makanya jika Anda sudah familiar dengan istilah bauran pemasaran Anda pasti masih mengingat bahwa dulu bauran pemasaran itu memiliki 4 teknik pada teorinya atau disingkat bauran pemasaran 4P.

Bauran pemasaran 4P adalah strategi pemasaran yang memadukan 4 elemen untuk meningkatkan target penjualan sebuah perusahaan. 4 elemen tersebut adalah Product, Price, Promotion dan Place.

Namun seperti yang telah kita singgung di paragraf sebelumnya, seiring dengan semakin berkembangnya zaman maka bauran pemasaran 4p tersebut ditingkatkan dan ditambah menjadi bauran pemasaran 7p. Selain sudah ada 4 elemen yang disebutkan di atas (Product, Price, Promotion dan Place) dalam bauran pemasaran 7p ini ditambah 3 elemen tambahan yaitu People (SDM), Process dan Physical Evidence.

Baca juga : Marketing Adalah ? (Pengertian dan Dasar-Dasarnya)

Ulasan Bauran Pemasaran 7P Secara Lengkap

Berikut ini akan diulas secara lengkap dan rinci tentang istilah-istilah yang menjadi elemen dari bauran pemasaran. Yuk langsung saja disimak di bawah ini.

Produk

Elemen bauran pemasaran 7p yang pertama adalah Product atau produk. Produk ini bisa berupa apa saja, jadi tidak melulu berupa barang yang jelas fisiknya semisal buku, alat elektronik maupun makanan.

Namun produk juga bisa berupa dan bersifat digital yang mana ada dalam wujud aplikasi ataupun buku digital semacam PDF. Produk juga bisa berupa jasa maupun layanan lain semisal jasa ekspedisi, cukur rambut dan lain sebagainya.

Intinya produk ini adalah barang atau jasa yang ditawarkan oleh suatu perusahaan kepada konsumen. Produk ini sifatnya harus sesuai dengan apa yang dibutuhkan oleh klien maupun konsumen.

Jadi produk atau jasa sebuah perusahaan apapun itu harus memiliki ciri khas, keunikan dan kualitas yang istimewa. Produk yang memiliki kriteria semacam ini akan mampu bersaing di pasaran sehingga otomatis target penjualan yang ingin Anda dan perusahaan Anda capai terwujud.

Artikel terkait  Margin Pemasaran Adalah : Rumus Wajib Olshop Sukses

Price

Elemen bauran pemasaran 7p selanjutnya adalah Price atau harga. Maksud dari harga ini adalah sejumlah uang yang harus dikeluarkan oleh klien ataupun konsumen jika ingin mendapatkan jasa atau produk yang perusahaan Anda tawarkan.

Harga harus disesuaikan dengan jasa atau produk yang ditawarkan kepada klien atau konsumen, jadi jangan terlalu rendah dan jangan terlalu tinggi. Penting untuk tetap memperhatikan koridor dimana perusahaan dengan harga tersebut mendapatkan keuntungan, karena jika harga terlalu mahal maka tidak ada konsumen maupun klien yang akan tertarik menggunakan produk atau jasa Anda.

Jadi bisa dikatakan seorang konsumen atau klien mau mendapatkan produk atau jasa yang Anda tawarkan hanya jika pengorbanan berupa uang dan harga tersebut setimpal.

Nah jika klien atau konsumen tidak bisa melihat kelayakan itu maka jasa atau produk Anda tidak akan laku. Jadi poin utama yang bisa disimpulkan adalah bagaimana cara membuat calon klien atau pelanggan potensial merasa bahwa harga yang dikeluarkan sesuai atau ‘worth it’ dengan barang atau jasa yang akan dia dapatkan.

Calon pelanggan atau klien yang merasa bahwa produk atau jasa yang Anda tawarkan sesuai dengan pengorbanan yang akan dikeluarkan maka tanpa menunggu lama dia akan menghubungi Anda.

Mudahnya jika Anda adalah pemilik toko online pelanggan tersebut akan langsung mengunjungi product page di website e-commerce Anda. Setelahnya pelanggan-pelanggan potensial tersebut akan memesan dan membeli produk yang Anda jual.

Ada beberapa pertanyaan mendasar yang bisa Anda pelajari dan jawab sendiri sebelum Anda menentukan atau mematok harga dari jasa dan produk yang Anda tawarkan.

Pertanyaan-pertanyaan tersebut adalah:

  1. Berapa biaya produksi yang harus Anda keluarkan untuk membuat produk atau melaksanakan jasa yang Anda tawarkan?
  2. Berapa nilai jasa/produk tersebut yang akan dihargai calon pelanggan?
  3. Apakah Anda berpikir jika harga tersebut dikurangi sedikit malah akan meningkatkan penjualan?
  4. Apakah harga yang Anda patok tersebut masih dalam jangkauan kompetitor bisnis Anda? (jangan sampai harga yang dipatok oleh pesaing Anda jauh lebih rendah dari harga yang Anda tentukan)

Promotion

Elemen bauran pemasaran 7p berikutnya adalah Promotion atau promosi. Seperti yang telah kita pahami bersama maksud dari promosi dalam strategi pemasaran adalah bujukan atau rayuan untuk mengajak calon klien/konsumen potensial untuk membeli produk dan jasa yang dihasilkan oleh perusahaan. Di dalam perusahaan yang Anda miliki ada beberapa elemen yang bisa Anda tingkatkan dan optimalkan terkait dengan promosi yaitu salesperson, public relation dan periklanan.

Salesperson adalah karyawan Anda yang bertugas menawarkan produk atau jasa yang dihasilkan ke target pasar potensial atau langsung ke orang-orang. Kemudian public relation adalah orang-orang dalam perusahaan Anda yang bertanggungjawab atas nama baik dan citra perusahaan dan menjalankan fungsi branding sehingga brand perusahaan Anda semakin dikenal luas.

Sedangkan periklanan adalah segala macam promosi yang biasa dipublikasikan di berbagai saluran media yang beragam semisal TV, radio, baliho dan seterusnya.

Hal lain terkait promosi yang bisa Anda perhatikan selanjutnya adalah pola kebiasaan konsumen yang mana dipengaruhi oleh dua sisi emosional dan rasional.

Maksud emosional adalah rasa keterikatan konsumen dengan produk tertentu yang memberikan rasa bangga. Sedangkan sisi rasional adalah senua pertimbangan yang dilakukan konsumen terkait harga, kualitas dan akses dari jasa atau produk yang ditawarkan suatu perusahaan.

Place

Elemen bauran pemasaran 7p selanjutnya adalah Place atau tempat. Maksud dari tempat di sini adalah saluran distribusi yang mana sangat berpengaruh terhadap berhasil tidaknya strategi pemasaran. Jadi bisa dibilang tempat/saluran distribusi memegang peranan yang krusial dalam bauran pemasaran.

Sedangkan saluran distribusi di atas maksudnya adalah segala upaya dan kegiatan yang dilakukan oleh sebuah perusahaan agar jasa atau produknya bisa diperoleh konsumen dengan mudah.

Jadi tujuan dari saluran distribusi ini adalah menyediakan barang atau jasa yang dibutuhkan oleh konsumen pada waktu dan tempat yang tepat. Jadi Anda harus memperhatikan kemudahan akses dan ketersediaan produk pada outlet-outlet yang Anda miliki. Intinya tempat atau saluran distribusi yang Anda miliki harus berada pada lokasi yang strategis dan mudah diakses oleh pengguna.

Ada beberapa pertimbangan yang harus Anda pikirkan terkait dengan eksekusi distribusi perusahaan Anda. Misalnya saja dimana biasanya pembeli potensial Anda mendapatkan barang yang mereka inginkan.

Ini bisa menjadi pertimbangan yang lebih rumit dan spesifik jika Anda memiliki usaha e-commerce atau toko online yang mana berdasarkan sosial media. Pertimbangan selanjutnya adalah terkait dengan cara yang Anda lakukan untuk mengakses saluran distribusi yang akan Anda pakai.

Sedangkan pertimbangan yang terakhir adalah tentang saluran distribusi yang digunakan oleh kompetitor Anda, jangan sampai penjualan Anda turun karena saluran distribusi yang Anda miliki kurang strategis dan sulit diakses oleh pelanggan.

Artikel terkait  Ciri-Ciri Pasar Persaingan Sempurna yang Wajib Diketahui!

 

People

Elemen bauran pemasaran atau marketing mix berikutnya adalah people atau bisa disebut dengan sumber daya manusia. Perlu diingat bahwa faktor sumber daya manusia ini sangat menentukan.

SDM yang baik dan berkualitas akan berkontribusi terhadap majunya sebuah perusahaan, sebaliknya SDM yang buruk bisa-bisa membuat target penjualan turun bebas dan membuat sebuah perusahaan gulung tikar.

Jadi karena itulah setiap perusahaan berlomba-lomba mencari karyawan yang baik dan terbukti kompeten. Sebagian perusahaan bahkan rela membayar mahal-mahal pihak pencari kerja profesional dan independen untuk menjaring kandidat pekerja yang kompeten dan cocok bagi perusahaan.

Selain itu persaingan dengan kompetitor yang semakin ketat membuat sebuah perusahaan memperlakukan setiap karyawan yang dimilikinya sebagai aset yang sangat berharga. Perlakuan yang baik dari perusahaan ini bisa dilihat dari kultur kerja yang santai dan bersahabat yang mana bisa membuat seorang karyawan betah sekaligus bisa menjaga loyalitas mereka.

Karyawan yang betah, senang, setia dan merasa puas terhadap pekerjaannya akan bekerja dengan dedikasi yang tinggi yang mana akan sangat positif untuk tumbuh kembang perusahaan kedepannya.

Nah, bagaimana perlakuan yang diterapkan oleh perusahaan yang memiliki kultur kerja yang baik? Nah berikut ini harus Anda simak detailnya yang nanti bisa Anda terapkan pada perusahaan yang Anda miliki agar anak buah yang Anda miliki semakin loyal dan maksimal dalam bekerja.

Jadi perusahaan yang memiliki kultur kerja yang baik pertama yaitu perusahaan yang memiliki pemimpin dan sarana yang mampu mengembangkan kemampuan kerja karyawan.

Kedua perusahaan yang berlaku adil dan tidak membeda-bedakan setiap karyawan tanpa terkecuali.

Ketiga adalah perusahaan yang melakukan kewajibannya kepada karyawan serta menghargai hak mereka.

Keempat adalah perusahaan yang memberikan apresiasi kepada karyawan yang berprestasi dan berdedikasi tinggi.

Jadi bisa dimengerti bahwa perlakuan perusahaan yang menjadikan setiap karyawannya sebagai aset yang tidak tergantikan dan tak ternilai adalah untuk mendorong performa kerja mereka agar maksimal. Karena dengan kerja yang maksimal maka akan berimbas terhadap maju dan berkembangnya sebuah perusahaan.

Selain itu loyalitas mereka juga semakin ditingkatkan sehingga dengan senang hati akan mengerahkan tenaga dan pikirannya untuk kemajuan perusahaan. Dengan kultur kerja yang baik akan menghasilkan kerja tim yang kokoh antar karyawan yang mana akan memberikan citra yang baik bagi perusahaan.

Nah dengan citra yang baik di publik ini maka akan bisa menjaring calon pekerja potensial lainnya.

Artikel terkait  10 Taktik Pemasaran Bisnis Online untuk Raih Omset 50 Juta

Process

Elemen bauran pemasaran 7p selanjutnya adalah Process atau proses yang mana bisa diartikan dengan urutan kegiatan atau pelaksanaan yang saling berkaitan yang mengubah pemasukan (input) menjadi keluaran (output).

Pada perusahaan yang menawarkan produksi biasanya proses ini dilakukan oleh mesin atau manusia dibantu dengan sumber daya yang lain.

Hal yang paling penting yang harus diperhatikan dalam proses produksi ini adalah kesabaran, konsistensi dan kontinuitas atau keberlangsungan. Sebuah proses produksi memang sering membutuhkan waktu yang sangat lama jadi kesabaran memang mutlak diperlukan.

Selain kesabaran juga harus konsisten, maksudnya adalah karena proses produksi merupakan hal yang sama, maka dari awal hingga akhir output yang dihasilkan harus tetap mempunyai kualitas yang menjadi standar perusahaan.

Sedangkan maksud dari keberlangsungan adalah proses produksi harus tetap berlangsung jika sebuah perusahaan atau bisnis tetap langgeng dan tidak digerus oleh persaingan.

Makanya SOP menjadi hal yang sangat penting yang harus dimiliki oleh setiap perusahaan. Pembuatan SOP harus jelas karena ini menjadi rujukan setiap unsur pada perusahaan yang Anda miliki.

Selain itu agar terjaga dengan baik maka perlu mensosialisasikan SOP kepada seluruh karyawan yang bekerja pada perusahaan Anda. Jangan sampai mereka keluar dari standar kerja yang telah ditetapkan oleh perusahaan.

Artikel terkait  Persaingan Bisnis : Ulasan Lengkap dan Cara Mendominasinya!

 

Physical Evidence

Elemen bauran pemasaran 7p selanjutnya adalah Physical Evidence atau disebut juga bukti fisik. Elemen ini menjadi sangat penting dan berpengaruh terhadap penjualan.

Karena di era serba digital ini konsumen menjadi sangat cerdas dan cermat dalam memilih barang atau jasa yang mereka butuhkan.Selain itu mereka juga semakin jeli dalam memperhatikan setiap detail sebuah produk yang akan mereka beli.

Dengan semakin canggihnya teknologi internet mereka bahkan dapat menelusuri track record atau riwayat sebuah perusahaan yang memproduksi suatu produk maupun jasa. Selain itu mereka juga bisa dengan mudah membandingkan produk yang sama yang dihasilkan oleh perusahaan yang berbeda utamanya terkait harga dan kualitas. Jadi intinya di era digital ini konsumen semakin kritis terhadap barang atau jasa yang ingin mereka beli.

Memang hal ini tidak bisa terlepas dari unsur subjektivitas karena semua detail produk/jasa sebuah perusahaan dan track recordnya bisa diakses dengan mudah lewat mesin pencari di internet.

Jadi bisa disimpulkan bahwa semua bukti fisik yang berupa rekam jejak, aset dan kualitas produk dan jasa yang dihasilkan oleh sebuah perusahaan sangat krusial di era digital ini.

Kalau sudah begini imbasnya adalah brand yang dimiliki oleh sebuah perusahaan bisa menjadi penentu apakah konsumen membeli produk atau jasa yang dikeluarkan oleh perusahaan tersebut.

Jadi membuat brand dan citra yang baik sangatlah penting agar perusahaan bisa tetap eksis di masa yang akan datang.  Jadi perlu dilakukan dan dijalankan fungsi-fungsi branding, humas/public relation dengan memperhatikan citra yang positif dari jasa atau produk yang ditawarkan.

Karena dengan brand dan citra yang baik maka tentu akan meningkatkan dan mendongkrak penjualan pada perusahaan tersebut.

Nah demikianlah pembahasan tentang bauran pemasaran 7p yang bisa menjadi referensi untuk Anda pemilik perusahaan. Strategi mix marketing harus diterapkan oleh perusahaan manapun agar bisa memenuhi bahkan meningkatkan target penjualan produk maupun jasa. Semoga artikel ini bermanfaat dan sekian.
Simak lebih banyak tips sukses berbisnis online hanya di MARKEY. Baca gratis sekarang di https://markey.id/ atau download MARKEY APP (Playstore dan AppStore).

Selamat mencoba!


Jasa Pembuatan Aplikasi, Website dan Internet Marketing | PT APPKEY
PT APPKEY adalah perusahaan IT yang khusus membuat aplikasi Android, iOS dan mengembangkan sistem website. Kami juga memiliki pengetahuan dan wawasan dalam menjalankan pemasaran online sehingga diharapkan dapat membantu menyelesaikan permasalahan Anda.

Jasa Pembuatan Aplikasi

Jasa Pembuatan Website

Paket Aplikasi Android dan iOS

Pasang iklan

- Advertisement -

Mau posting artikel iklan?

Yuk klik dan ikuti ketentuan layanan dari kami, dapatkan penawaran paket dengan harga terbaik!

Subscribe Sekarang

Dapatkan beragam informasi menarik tentang IT, Bisnis, Ekonomi, Berita Domestik dan Global langsung melalui email Anda. Subscribe sekarang dan raih kesuksesan bersama kami!

Kategori

Blog Post Ranking 10

7 Jenis Font Paling Sering Digunakan Oleh Para Profesional Dalam Desain Grafis

Anda seorang desainer grafis? Atau, Anda baru hendak terjun kedalam dunia desain grafis? Pekerjaan membuat desain, meski terlihat mudah,...

11 Aplikasi Desain Jersey Android Terbaik yang bisa Anda coba!

Anda sedang mencari inspirasi bisnis? Mengapa tidak mencoba merintis bisnis jersey tim sepak bola kenamaan saja? Mari mencobanya dengan...

Startup Repair Adalah? Penyebab dan Cara Mengatasinya

Startup repair adalah salah satu jenis problem yang sering ditemukan pada PC, hal ini menyebabkan PC sering gagal booting. Saat...

Cara Mengedit Aplikasi Android Dengan Apk Editor

Pernahkah Anda berpikir untuk mengedit aplikasi Android? Jika pernah, ada banyak sekali pilihan aplikasi untuk mengedit aplikasi Android yang...

10 Contoh Iklan Penawaran Jasa dan Produk Paling Menarik!

Seperti apa contoh-contoh iklan penawaran yang menarik konsumen? Buat Anda yang sering bingung menyusun kata-kata iklan penawaran, jangan lewatkan...

7 Prinsip Desain Grafis yang Perlu Kamu Ketahui & Pelajari

Pernahkah Anda melihat sebuah film animasi atau sebuah gambar dengan desain grafis yang cantik, estetik dan menarik? Pernahkah Anda...

25 Tempat Jual Beli Online Terbaik dan Terpercaya di Indonesia

Dewasa ini, berkembangnya teknologi di Indonesia memunculkan beragam startup e-commerce berkonsep tempat jual beli online yang menjual produk lengkap...

HOST ID dan NETWORK ID | Pengertian dan Contohnya

Perangkat komputer yang biasa kita gunakan sehari-hari, ternyata memiliki jaringan yang rumit dan juga kompleks. Sebab, hingga saat ini...

Cara Cepat Belajar IT Secara Otodidak untuk Pemula

Belajar IT atau coding bisa dibilang hal yang tidak mudah apalagi bagi pemula. Karenanya memang butuh beberapa tahun untuk...

Standar Biaya Pembuatan Aplikasi Android dan IOS

Hal yang membedakan standar biaya pembuatan aplikasi Appkey adalah perangkat yang dibutuhkan dan support aplikasi untuk keperluan development. Seperti...

Website

WordPress

Maintenance

Server / Hosting

Domain

Front end

Backend

Laravel

Web programming

Teknologi web

Biaya pembuatan website

Aplikasi

Aplikasi Game

Aplikasi Android

Aplikasi iOS

Mobile Programming

Cross-platform

Biaya pembuatan aplikasi

Desain

Design Web

Design App

Design UI

Designer tools

Paling Sering dibaca
Mungkin Anda Menyukainya