Media Bisnis Online | by APPKEY

PemasaranSEOApa itu Blog? Pengertian Blogger dan Penerapan SEO Blog

Apa itu Blog? Pengertian Blogger dan Penerapan SEO Blog

-

Last Updated on May 28, 2022 by appkey

Aktivitas blogging bisa sangat berarti untuk banyak orang karena berbagai alasan. Blogging dianggap memiliki berbagai manfaat. Misalnya, dalam kemampuan menulis, blog dianggap dapat mengasah dalam kemampuan menulis.

Di sini, kita bebas menulis sebanyak-banyaknya. Oleh karena itu, banyak orang menjadikan blog sebagai sarana ekspresi diri. Akan tetapi pada perkembangannya, blog tidak hanya menjadi tempat ekspresi diri.

Saat ini, blog dimanfaatkan untuk media publikasi, bukti profesionalitas, sarana branding, dan lain-lain. Sebelum membahas lebih jauh, ada baiknya kita memahami pengertian blog terlebih dahulu.

Baca juga : Yuk Kenali SEO Blog untuk Pemasaran di Blog Anda!

Apa itu Blog?

003-1

Artikel terkait  Cara Mengecek Backlink Pesaing & Cara Kreatif untuk Mendapatkan Backlink di Web

Sebelum melangkah ke pembahasan lebih jauh tentang blog, mungkin ada di antara kita yang belum tahu apa itu blog itu. Nah, menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) daring, blog adalah catatan harian atau jurnal pribadi di internet yang dapat diakses oleh siapa saja.

Berangkat dari pengertian tersebut, kita dapat menyimpulkan tentang pengertian blog, bahwa blog adalah salah satu jenis website  catatan atau jurnal yang dapat diakses siapa pun di internet. Blog umumnya berisi tulisan atau artikel dengan topik tertentu yang ditulis pemilik blog.

Topik yang ditulis dapat berupa hal-hal yang sifatnya pribadi. Tulisan ini bisa berupa pengalaman pribadi, aktivitas, observasi, dan opini dari penulis sendiri.

Selain bentuk tulisan, blog pun kadang dilengkapi dengan video, foto, gambar, podcast, atau link ke website lain yang disediakan penulis blog. Dengan demikian, pengertian blog adalah sebuah website jurnal online yang berisi beragam informasi.

Di dalam blog, tulisan yang diposting bisa diurutkan secara kronologis (dari konten terbaru ke konten terlama). Jika tulisan di blog menarik dan bermanfaat, tulisan tersebut dapat muncul di hasil pencarian google sehingga orang- orang pun dapat membacanya.

Pada perkembangannya, blog tidak hanya dimanfaatkan untuk keperluan pribadi. Blog pun menjadi alat yang bisa dipakai untuk bermacam tujuan. Bahkan, blog pun dapat menjadi ladang bisnis dan menghasilkan uang.

Ada berbagai jenis blog yang dikelola, di antaranya blog pribadi, blog profesional, dan blog bisnis.

Apa itu blog pribadi?

Blog memang dimanfaatkan untuk tujuan pribadi pada awal kemunculannya. Mayoritas orang memakai blog untuk menulis cerita-cerita pribadi yang dapat diakses secara online. Blog pun sering pula disebut sebagai jurnal online karena memungkinkan pemakainya mencatat “buku harian” secara online.

Apa itu Blog Profesional?

Blog profesional berbeda dengan blog pribadi. Blog profesional mempunyai batasan tertentu dalam konten yang diterbitkan. Blog profesional umumnya berisi konten-konten yang bisa menunjukkan profesionalitas pemilik blog dalam suatu bidang.

Apa itu Blog Bisnis (Content Marketing)?

Blog tidak hanya dapat dipakai untuk tujuan pribadi, tetapi blog juga bisa dimanfaatkan untuk meningkatkan trafik bagi website perusahaan atau toko online. Dengan memanfaatkan blog, kita dapat mendatangkan pengunjung dengan keyword yang sering dicari oleh calon konsumen.

Apa itu Website? Apa itu Blog? Pembahasan Perbedaan Antara Website dan Blog

Mungkin kita masih kebingungan tentang perbedaan antara website dan blog sehingga menganggap keduanya sama saja. Padahal, ada perbedaan di antara keduanya. Untuk memahaminya, kita dapat membedakannya dari dua pengertian sederhana berikut.

  • Website adalah sejumlah halaman yang bersifat online yang terhubung di dalam satu domain, sebuah web biasanya dikelola oleh perusahaan, individu, organisasi, institusi, maupun pemerintah.
  • Sementara blog adalah singkatan dari web log yang di dalamnya terdapat konten seperti opini, pengalaman, atau aktivitas yang dilakukan oleh penulisnya.

Secara sederhana, website merupakan istilah umum yang dipakai untuk menyebut semua situs web yang terdapat di internet. Contohnya adalah www.google.com, www.google.co.id, www.facebook.com, www.wordpress.com, dan www.blogspot.com. Blog atau web log adalah salah satu tipe situs web yang paling populer karena cara pengelolaannya yang sederhana, bahkan bisa dikatakan cukup mudah untuk orang yang masih awam. Blog sering pula disebut sebagai website pribadi.

Apa saja perbedaan antara website dan blog yang perlu untuk kita ketahui? Setidaknya ada tujuh perbedaan mendasar antara website dan blog yang dapat diidentifikasi dengan mudah.

Konten

Perbedaan yang pertama bisa dilihat dari sisi konten. Adapun konten website umumnya berisi informasi penting tentang produk atau layanan.

Website-nya bisa memuat pula tentang sejarah, alamat, produk, kontak perusahaan, dan lain-lain. Selain itu, website dapat digunakan untuk kebutuhan organisasi, sekolah, lembaga pendidikan, toko online, lembaga pemerintah, dan lain-lain.

Artikel terkait  3 Masalah Umum Konten Marketing dan Cara Mudah Mengatasinya

Konten blog biasanya berisi artikel, video, foto, gambar, atau podcast tentang satu atau beberapa tema yang diminati pemilik blog. Selain itu, konten blog kebanyakan adalah pengalaman, aktivitas, opini dari pemilik blog, seperti definisi blog yang telah diulas sebelumnya.

Update

Perbedaan yang kedua bisa dilihat dari sisi update. Dari sisi update, website dan konten blog pun terdapat perbedaan. Konten  website kebanyakan isinya tentang informasi produk atau layanan.

Update dilakukan hanya pada terjadi perubahan informasi produk atau layanan yang ada. Dengan demikian, konten website disebut statis karena tidak selalu membutuhkan update.

Adapun konten blog lebih sering diperbarui secara berkala. Update tersebut bisa dilakukan setiap hari, dua hari sekali, atau seminggu sekali. Setiap blog mempunyai jadwal update kontennya masing-masing. Dengan demikian, konten di blog sifatnya dinamis karena selalu update dalam kurun waktu tertentu. Update konten merupakan hal penting untuk blog karena konten adalah nyawa dari blog.

Arah Komunikasi

Perbedaan yang ketiga bisa dilihat dari sisi arah komunikasi. Arah komunikasi di website lebih bersifat satu arah karena tidak semua website menyediakan kolom komentar di kontennya. Adapun arah komunikasi di blog sifatnya interaktif karena pembaca blog dapat meninggalkan komentar di setiap artikel atau konten yang terdapat di blog.

Subscribe

Perbedaan yang keempat bisa dilihat dari sisi subscribe. Sejumlah website menyediakan opsi subscribe. Akan tetapi, berbeda dengan blog yang mengirimkan pemberitahuan update konten baru, website biasanya mengirimkan newsletter yang isinya tentang produk atau layanan baru.

Adapun blog, supaya pembaca tidak ketinggalan update konten yang paling baru, blog biasanya menyediakan tombol subscribe. Dengan demikian, pembaca dapat berlangganan di blog supaya mendapatkan pemberitahuan setiap terdapat konten yang baru.

Gaya Bahasa

Perbedaan yang kelima bisa dilihat dari sisi gaya bahasa. Gaya bahasa yang dipakai website umumnya lebih profesional dan formal karena mayoritas dipakai untuk tujuan formal, seperti lembaga pendidikan, organisasi, dan  perusahaan.

Adapun dalam blog gaya bahasanya variatif. Tidak terdapat batasan tertentu dalam hal gaya bahasa di blog. Ada yang memakai gaya bahasa informal, ada pula yang memakai gaya bahasa formal.

Meskipun demikian, blog biasanya menggunakan kata ganti kedua, seperti kamu, lu, dan Anda. Tujuannya adalah untuk menciptakan konten supaya lebih personal. Blog memakai gaya bahasa yang lebih personal supaya pembaca merasa tidak bosan saat membaca artikel yang terdapat di blog.

Pengelola

Perbedaan yang keenam bisa dilihat dari sisi pengelola. Blog biasanya dikelola oleh pemilik blog. Ada pula blog yang dikelola oleh beberapa orang penulis. Pemilik blog umumnya mengelola blognya secara mandiri. Adapun website dikelola oleh tim ahli atau perusahaan.

Pembagian Konten

Perbedaan yang ketujuh bisa dilihat dari sisi pembagian konten. Pembagian konten di website umumnya didasarkan pada produk atau layanan perusahaan tawarkan. Adapun pembagian konten di blog umumnya didasarkan pada tag dan kategori.

Apa itu Blogger?

blog-2-1

Blogger merupakan orang yang membuat dan mengelola blog, membagikan pandangan serta sudut pandang mereka kepada audience secara online, baik untuk tujuan pribadi maupun bisnis. Ada beragam topik yang dibahas.

Sebagian orang menjadikan kegiatan blogging sebagai pekerjaan sampingan, namun sebagian orang menganggap kegiatan blogging dapat dijadikan sebagai pekerjaan utama mereka.

Ada pula yang menjadikan aktivitas menulis di blog sekadar untuk menyalurkan hobi atau mengekspresikan pendapat. Ada banyak tutorial blogger yang bisa menjadi referensi jika kalian ingin serius menjadi blogger, baik melalui artikel maupun video yang tersedia di internet.

Apa itu Blog yang Menerapkan SEO? Bagaimana Penerapan/Cara SEO Blog?

Ingin menjadi blogger profesional? Jangan lupa menerapkan SEO blog. Ada banyak manfaat yang bisa kita dapatkan dengan menguasai SEO blog. Ada sejumlah cara SEO blog atau menerapkan SEO di blog, di antaranya sebagai berikut.

Tentukan tema atau topik blog

Sebelum kita membuat suatu blog, tentukanlah topik utama yang nantinya akan kita usung. Kenapa hal ini penting dilakukan? Karena topik utama yang kita usung akan menjadi judul blog, lalu dijabarkan menjadi deskripsi blog.

Riset kata kunci/keyword (KW)

Saat akan menulis di blog, sebaiknya jangan terlalu berambisi untuk mengejar keyword yang memiliki potensi trafiknya besar. Ada baiknya Anda mulai dari yang kata kunci dengan potensi trafiknya kecil, dan yang penting adalah kita harus memahami tentang prinsip kerjanya.

Jika telah bisa muncul di hasil pencarian melalui keyword yang ringan, kita baru bisa meningkatnnya dengan memakai keyword yang tingkat persaingannya berat. Prinsip awal yang harus dipegang adalah muncul di hasil pencarian dulu, menggunakan keyword yang ringan pun bukan masalah.

Posting yang relevan dan buatlah konten yang berkualitas

Buatlah konten yang unik dan memiliki manfaat, namun tidak boleh keluar dari topik utama di blog. Kemudian, buatlah link antarhalaman sehingga antarhalaman saling mempromosikan. Jika banyak halaman yang dibaca oleh pengunjung maka blog tersebut dianggap memiliki kualitas yang bagus.

Persiapkan SEO ONPAGE

Contohnya seperti melakukan optimalisasi dalam menggunakan keyword di bagian Meta Title, Meta Deskripsi, dst, sesuai hasil dengan analisisi kata kunci atau keyword.

Indexing

Sambil menunggu postingan masuk ke Google, kita dapat berbagi ke media sosial agar postingan itu lebih cepat terindex Google.

Lakukan SEO OFFPAGE

Contohnya dapat memakai pola backlink commenting, backlink wheel/piramida, submit ke social bookmark, dan seterusnya.

Tantangan dalam SEO blog adalah di persoalan menulis artikel yang menarik dan menjual, sekaligus “Google Friendly” agar mudah ditemukan oleh Google.

Apa itu Blog dengan Domain Gratis?

blog-1

Jika baru memulai menulis di blog, kita kadang ingin memiliki blog yang nama domainnya yang mudah di ingat dan dan mudah dicari di seacrh engine. Apabila seseorang telah lama di dunia blog dan memiliki pendapatan umumnya akan membeli domain.

Akan tetapi, apabila kita baru bergabung di dunia blog dan belum memiliki pendapatan maka tidak usah khawatir karena kita bisa mendapatkan domain gratis untuk blogger. Saat ini sudah banyak website yang menyediakan domain gratis, di antaranya sebagai berikut.

Dot.cf

Dot.cf adalah website yang pertama kali menyediakan domain gratis seumur hidup. Tujuannya adalah untuk mempermudah pemakainya dalam menciptakan sebuah blog/website. Ada banyak sekali orang yang telah memakai website ini.

Freedomain.pro

Freedomain.pro pun menyediakan domain gratis seumur hidup. Di antara kita mungkin belum banyak yang mengetahui freedomain.pro karena website ini belum banyak yang memakainya.

Dot.tk

Website dot.tk menyediakan domain yang berakhiran.tk, namun jangan dianggap remeh karena sudah banyak yang memakai domain tersebut.

My.ga

Domain yang berakhiran .ga memang bukanlah hal asing lagi di telinga kita karena domain .ga sudah sangat banyak yang memakainya.

Freenom.com

Freenom merupakan website yang sudah sangat banyak digunakan. Selain menyediakan domain secara gratis, freenom pun menyediakan domain yang berbayar. Jika domain yang kita pakai termasuk kategori spesial, kita tidak dapat memakainya secara gratis, artinya termasuk berbayar.  Akan tetapi, jika domain kita tidak masuk kategori spesial, kita dapat memakainya secara gratis. Ada satu lagi catatan, jika kita ingin memakai domain di freenom, kita harus memakai VPN terlebih dulu.

Artikel terkait  SEO adalah : Google Maps vs Google Local Finder, Mana yang Terbaik untuk SEO Lokal?

Biz.nf

Website Biz.Nf termasuk yang menyediakan domain gratis. Website ini dapat dikatakan jarang yang memakainya, mungkin karena dianggap terlalu “ribet” memakainya.

Dominio.gq

Nama domain yang tersedia di website dominio.gq adalah yang berakhiran .gq. Domain berakhiran .gq memang masih jarang terdengar di telinga kita. Akan tetapi, apabila memerlukan domain .gq maka bisa memakainya di website ini.

Point.ml

Point.ml merupakan website yang menyediakan domain gratis seumur. Nama domainnya berakhiran .ml.

Freesubdomain.org

Freesubdomain merupakan website yang menyediakan domain gratis dengan akhiran nama domain yang banyak. Ada sangat banyak fasilitas yang ditawarkan website freesubdomain.org.


Jasa Pembuatan Aplikasi, Website dan Internet Marketing | PT APPKEY
PT APPKEY adalah perusahaan IT yang khusus membuat aplikasi Android, iOS dan mengembangkan sistem website. Kami juga memiliki pengetahuan dan wawasan dalam menjalankan pemasaran online sehingga diharapkan dapat membantu menyelesaikan permasalahan Anda.

Jasa Pembuatan Aplikasi

Jasa Pembuatan Website

Paket Aplikasi Android dan iOS

Pasang iklan

- Advertisement -

Mau posting artikel iklan?

Yuk klik dan ikuti ketentuan layanan dari kami, dapatkan penawaran paket dengan harga terbaik!

Subscribe Sekarang

Dapatkan beragam informasi menarik tentang IT, Bisnis, Ekonomi, Berita Domestik dan Global langsung melalui email Anda. Subscribe sekarang dan raih kesuksesan bersama kami!

Kategori

Blog Post Ranking 10

7 Jenis Font Paling Sering Digunakan Oleh Para Profesional Dalam Desain Grafis

Anda seorang desainer grafis? Atau, Anda baru hendak terjun kedalam dunia desain grafis? Pekerjaan membuat desain, meski terlihat mudah,...

11 Aplikasi Desain Jersey Android Terbaik yang bisa Anda coba!

Anda sedang mencari inspirasi bisnis? Mengapa tidak mencoba merintis bisnis jersey tim sepak bola kenamaan saja? Mari mencobanya dengan...

Cara Mengedit Aplikasi Android Dengan Apk Editor

Pernahkah Anda berpikir untuk mengedit aplikasi Android? Jika pernah, ada banyak sekali pilihan aplikasi untuk mengedit aplikasi Android yang...

Startup Repair Adalah? Penyebab dan Cara Mengatasinya

Startup repair adalah salah satu jenis problem yang sering ditemukan pada PC, hal ini menyebabkan PC sering gagal booting. Saat...

10 Contoh Iklan Penawaran Jasa dan Produk Paling Menarik!

Seperti apa contoh-contoh iklan penawaran yang menarik konsumen? Buat Anda yang sering bingung menyusun kata-kata iklan penawaran, jangan lewatkan...

7 Prinsip Desain Grafis yang Perlu Kamu Ketahui & Pelajari

Pernahkah Anda melihat sebuah film animasi atau sebuah gambar dengan desain grafis yang cantik, estetik dan menarik? Pernahkah Anda...

25 Tempat Jual Beli Online Terbaik dan Terpercaya di Indonesia

Dewasa ini, berkembangnya teknologi di Indonesia memunculkan beragam startup e-commerce berkonsep tempat jual beli online yang menjual produk lengkap...

HOST ID dan NETWORK ID | Pengertian dan Contohnya

Perangkat komputer yang biasa kita gunakan sehari-hari, ternyata memiliki jaringan yang rumit dan juga kompleks. Sebab, hingga saat ini...

Cara Cepat Belajar IT Secara Otodidak untuk Pemula

Belajar IT atau coding bisa dibilang hal yang tidak mudah apalagi bagi pemula. Karenanya memang butuh beberapa tahun untuk...

Standar Biaya Pembuatan Aplikasi Android dan IOS

Hal yang membedakan standar biaya pembuatan aplikasi Appkey adalah perangkat yang dibutuhkan dan support aplikasi untuk keperluan development. Seperti...

Website

WordPress

Maintenance

Server / Hosting

Domain

Front end

Backend

Laravel

Web programming

Teknologi web

Biaya pembuatan website

Aplikasi

Aplikasi Game

Aplikasi Android

Aplikasi iOS

Mobile Programming

Cross-platform

Biaya pembuatan aplikasi

Desain

Design Web

Design App

Design UI

Designer tools

Paling Sering dibaca
Mungkin Anda Menyukainya