Last Updated on April 30, 2022 by
Pemanfaatan teknologi menjadi jalan terbaik untuk memaksimalkan bisnis serta penjualan produk di masyarakat. Peranan teknologi dan internet tak hanya digunakan untuk memfasilitasi transaksi sehingga lebih mudah dan praktis. Kini, Anda bisa turut menjaring konsumen dari beragam kalangan dengan beriklan secara digital.
Proses periklanan secara digital ini dikenal dengan Search Engine Marketing (SEM). Dengan metode SEM, website perusahaan Anda akan diiklankan guna menaikkan traffic serta visibilitasnya di mesin pencari. Alhasil, kapanpun masyarakat memasukkan kata kunci yang sesuai dengan konten website Anda, maka mereka akan diarahkan pada konten perusahaan Anda. Jadi, beriklan dengan SEM juga dapat meningkatkan PPC atau daftar bayar per klik untuk iklan.
Selain menggunakan SEM, Anda juga bisa beriklan di dunia maya dengan layanan Bing Ads yang jauh lebih praktis. Jasa layanan ini juga mampu memberikan manfaat iklan yang luar biasa bagi perusahaan Anda. Dengan beriklan di Bing Ads, konten produk Anda akan lebih cepat dikenal di masyarakat luas.
Ingin tahu lebih banyak seputar Bing Ads serta manfaat iklan online untuk mendongkrak perusahaan? Yuk lanjut membaca bagian selanjutnya dari artikel edisi kali ini!
Daftar Isi
Mengapa Beriklan di Bing Ads?
Perusahaan-perusahaan besar di bidang teknologi internet seperti Google, Bing dan Yahoo ternyata membuka platform khusus untuk mendukung usaha para pebisnis. Melalui sistem layanan iklan online, platform-platform ini menyediakan jasa sekaligus manfaat iklan guna mendongkrak penjualan produk. Jika Anda juga tertarik untuk memasarkan produk lewat iklan online, maka Anda bisa memulai dengan Bing Ads.
Selain Google Ads yang dikenal banyak orang dewasa ini, Bing Ads adalah jasa advertising online milik Yahoo dan Microsoft dengan segudang manfaat iklan untuk mengembangkan perusahaan di dalamnya. Persis seperti Google Ads, Bing Ads merupakan jasa layanan iklan berbayar. Namun banyak orang menilai manfaat iklan Bing Ads lebih besar dibandingkan Google Ads sebab iklan yang Anda pasang akan muncul di layanan mesin pencari Yahoo dan Microsoft selaku pemilik layanan.
Iklan jenis apa yang bisa dipasang di Bing Ads? Tentunya layanan ini memperbolehkan semua jenis konten iklan untuk ditayangkan. Lebih bagus lagi, iklan Anda akan dipasang pada semua media yang berafiliasi dengan Bing, Yahoo dan Microsoft. Alhasil, akan ada lebih banyak orang yang bisa menemukan iklan produk atau perusahaan Anda di internet. Efektif sekali untuk pemasaran, bukan?
Manfaat iklan online Bing juga semakin terasa dengan cara pengunggahan konten iklannya yang sangat gampang dilakukan. Jika Anda tadinya adalah pengguna iklan AdWords, cukup impor saja iklan Anda ke Bing Ads.
Selanjutnya, Bing Ads akan memprosesnya secara otomatis, mulai dari membuatkan catatan laporan statistik iklan hingga menyediakan update untuk pengiklan. Penasaran apa saja manfaat iklan lainnya yang dapat Anda nikmati dari Bing Ads? Let’s keep scrolling untuk menyimak penjelasan selanjutnya.
4 Keunggulan Bing Ads untuk Perusahaan
Umumnya, manfaat iklan adalah untuk menggaet lebih banyak pembeli guna meningkatkan penjualan. Namun keuntungan yang dapat Anda raih dengan beriklan di Bing Ads tak hanya sebatas menarik minat konsumen saja. Ada 4 keunggulan dari Bing Ads untuk kemajuan perusahaan, antara lain:
Super Powerful
Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, Bing Ads dibentuk oleh 2 perusahaan raksasa ternama yaitu Yahoo dan Microsoft. Alhasil, beriklan di Bing Ads akan menjadikan iklan Anda “super powerful” dan memiliki gaung yang dua kali lipat lebih besar di pasaran. Iklan Anda akan muncul otomatis saat masyarakat melakukan pencarian di Microsoft ataupun Yahoo. Super efektif untuk menjaring calon konsumen, bukan?
Harga Murah
Keunggulan Bing Ads selanjutnya adalah harga pemasangan iklan yang murah dibandingkan jasa iklan online atau AdWords lain yang cenderung mahal. Tarif paket Bing Ads yang ekonomis menjadikan banyak pengusaha menggunakan layanan advertising yang satu ini. Bahkan meskipun harganya jauh lebih murah, layanan Bing Ads mirip dan sama dengan layanan AdWords!
Mudah Disinkronisasi
Keunggulan Bing Ads yang ketiga adalah mudah untuk disinkronisasi dan terintegrasi dengan platform lain seperti Google AdWords. Jika Anda dulunya menggunakan layanan iklan AdWords dan ingin beralih ke Bing, Anda cukup melakukan proses importing data saja dengan editorial tool yang telah disediakan. Jadi, Anda tidak perlu melakukan proses pengaturan atau pemasangan dari nol.
Pelayanan Customer Terbaik
Kelebihan terakhir yang dapat Anda temukan di Bing Ads adalah pelayanan customernya yang terbaik. Banyak customer menilai servis dan pelayanan Bing Ads jauh lebih cekatan dan baik dibandingkan para pesaingnya.
Para staf Bing Ads akan segera membantu Anda dengan sigap jika terjadi gangguan dalam proses periklanan. Alhasil, tak mengherankan jika Bing Ads lebih diminati oleh para pengusaha, khususnya yang masih awam dengan sistem periklanan daring.
Sebelum Beriklan, Pahami Cara Kerja Bing Ads
Layanan iklan online berbayar seperti Bing Ads merupakan bagian dari Search Engine Management alias SEM. Agar tidak kebingungan saat mencoba beriklan secara online, ada baiknya Anda memahami bagaimana cara kerja iklan dan SEM bekerja untuk memasarkan produk, brand, atau jasa dari perusahaan Anda.
Sederhananya, tata cara kerja Search Engine Management dapat dirangkum, sebagai berikut:
Registrasi
Tahap paling awal agar bisa beriklan di Bing Ads adalah dengan melakukan registrasi atau pendaftaran pada jasa layanan tersebut. Saat sistem registrasi inilah Anda bisa memasukkan sejumlah informasi berguna untuk memaksimalkan aktivitas periklanan kelak, seperti kata kunci target atau yang sesuai dengan jenis konten iklan, anggaran dana perusahaan untuk iklan, lokasi target pasar atau calon konsumen, dan masih banyak lagi. Nantinya, data-data tersebut akan digunakan oleh sistem Bing Ads untuk menentukan periklanan yang paling tepat serta sesuai untuk Anda.
Bid (Pelelangan)
Bing Ads bekerja dengan cara bid alias pelelangan. Setelah memasukkan serangkaian informasi terkait data-data untuk pendaftaran, khususnya di bagian kata kunci sasaran, search engine Yahoo dan Microsoft akan “melelang” para pemasang iklan yang mencantumkan kata kunci target yang sama. Mesin akan mulai melakukan pemilahan serta perankingan iklan berdasarkan besaran informasi dana yang dicantumkan oleh pengiklan.
Menampilkan Hasil
Buah hasil proses bid di tahap kedua akan ditampilkan pada tahap ketiga. Para “pemenang” dari sistem bid akan ditampilkan pada halaman pencarian di search engine. Jadi, agar iklan Anda dapat dimuat dengan baik oleh search engine, Anda perlu menyiapkan anggaran dana yang mumpuni. Biasanya, semakin besar anggaran untuk proses pengiklanan, maka peluang untuk iklan Anda muncul di kolom teratas Bing Ads akan semakin tinggi.
Reporting (Pelaporan)
Tahap terakhir adalah reporting alias pelaporan hasil dari aktivitas pengiklanan. Setelah iklan berjalan di mesin pencari selama kurun waktu tertentu, Anda akan disuguhkan laporan kinerja iklan di dunia maya seperti jangkauan iklan, jumlah audiens yang melihat, jumlah klik pada iklan dan lainnya. Kemudian dari laporan ini, khususnya di bagian jumlah klik, Anda dapat melakukan pembayaran sebesar jumlah klik yang didapatkan dari iklan saja.
Sistem pembayaran via klik ini dikenal juga sebagai skema Cost Per Click (CPC). Bing Ads menerapkan sistem ini untuk menghindari kerugian semisal iklan Anda tidak berhasil beredar dengan baik. Jadi, Anda hanya akan diminta untuk membayar jasa advertising jika iklan Anda diklik oleh pengguna saja. Begitupun sebaliknya, jika iklan Anda gagal mendapat klik dari masyarakat, maka tidak perlu cemas memikirkan jumlah tagihan yang menanti. Sebab, Anda tidak akan dipungut biaya sepeserpun oleh Bing Ads.
Bagaimana, menarik sekali bukan pembahasan kali ini? Tertarik untuk mencoba memasang iklan di Bing Ads? Yuk jangan ragu lagi untuk mencoba memaksimalkan pertumbuhan perusahaan dan bisnis dengan memanfaatkan kecanggihan teknologi saat ini. Salah satunya tentu saja dengan beriklan di Bing Ads untuk menjangkau lebih banyak konsumen potensial terhadap produk atau jasa perusahaan.
Semoga artikel kali ini bermanfaat untuk menambah wawasan Anda terkait Bing Ads dan manfaat iklan online ya! Sampai bertemu di artikel informatif plus menarik lainnya dari kami.
Jasa Pembuatan Aplikasi, Website dan Internet Marketing | PT APPKEY
PT APPKEY adalah perusahaan IT yang khusus membuat aplikasi Android, iOS dan mengembangkan sistem website. Kami juga memiliki pengetahuan dan wawasan dalam menjalankan pemasaran online sehingga diharapkan dapat membantu menyelesaikan permasalahan Anda.