Media Bisnis Online | by APPKEY

Home Blog Page 166

Panduan Menjadi Pembuat Aplikasi Profesional Lengkap!

0
pembuat aplikasi, developer

Kemajuan teknologi yang semakin cepat saat ini memberikan inspirasi bagi para developer. Ini terlihat dari bertambahnya aplikasi lokal yang hadir di dunia digital. Tak ayal, hal ini membuat banyak masyarakat yang tiba-tiba ingin menjadi seorang pembuat aplikasi membuat aplikasi. 

Tidak hanya sekedar mengejar gengsi, nyatanya menjadi seorang pemrogram seperti ini membawa kepuasan tersendiri, terlebih ketika karya mereka laris manis di pasaran dan mulai diakui.

Tentu saja kita tidak bisa begitu saja menutup mata saat melihat kesuksesan Flappy Bird dan Tahu bulat yang sempat berjaya beberapa waktu lalu di Indonesia.

Keduanya sempat merajai top aplikasi dalam negeri dan menjadi game yang sangat fenomenal.

Anda tentu tahu bahwa keduanya merupakan hasil jerih payah anak negeri ini kan? Jadi, memang kita pun sebenarnya cukup mumpuni untuk menekuni bidang ini. Hanya saja pertanyaannya, mau belajar atau tidak?

Cara Menjadi Pembuat Aplikasi Profesional

pembuat aplikasi, developer

Ada berbagai pilihan yang bisa Anda tempuh untuk mewujudkan keinginan menciptakan aplikasi sendiri. Berikut ini adalah opsi yang bisa Anda pertimbangkan untuk mendapatkan ilmu dan menjadi pakar pengembang pembuat aplikasi.

Memanfaatkan Program Google

Sebenarnya jika Anda benar-benar ingin belajar, Google telah lama menyediakan kursus membuat aplikasi secara online yang bisa Anda pelajari sendiri untuk menjadi seorang pembuat aplikasi sejak tahun 2014 lalu.

Solusi ini muncul untuk menjawab tantangan di masa depan perihal kebutuhan aplikasi baru yang inovatif dan mengikuti perkembangan zaman.

Program bertajuk “Developing Android Apps: Android Fundamentals” ini merupakan hasil kerjasama antara Google dengan Udacity, yakni organisasi yang menyediakan akses belajar melalui internet bagi siapa saja.

Dalam kasus ini, Google sengaja menyasar para pengembang yang tertarik dengan Android tapi belum berpengalaman di bidang pembuatan aplikasi.

Di sini, peserta mendapatkan pelatihan langsung dari Google Developer Advocate. Biaya untuk belajar membuat aplikasi dan menikmati kursus online ini dipatok pada kisaran 150 dollar AS per bulan, dengan ketentuan percobaan gratis selama 2 pekan.

Selain program di atas, pada akhir tahun 2016 lalu Google juga bekerja sama dengan beberapa universitas terkemuka di Indonesia untuk memperkenalkan Android Development ke dalam kurikulum pembelajaran mahasiswanya.

Beberapa universitas yang telah bergabung antara lain: Institut Teknologi Bandung, Universitas Gadjah Mada, Universitas Bina Nusantara, Universitas Katolik Parahyangan, President University, Institut Teknologi Harapan Bangsa, Universitas Telkom, dan Universitas Kristen Maranatha.

Tapi untuk menikmati hal ini, Anda harus menjadi mahasiswa di salah satu universitas di atas.

Mengikuti Program Sekolah/Kursus Pembuat Aplikasi

Nah, bagi Anda yang bukan mahasiswa perguruan tinggi yang saya sebutkan diatas. Anda masih memiliki kesempatan untuk menjadi seorang developer pembuat aplikasi. Toh, semakin hari semakin banyak sekolah pembuat aplikasi bermunculan dan menawarkan paket-paket menggiurkan untuk Anda coba.

Beberapa di antaranya adalah Rumah Coding yang telah hadir dan berkembang di 16 kota besar di Indonesia, atau pun Developer School by Codepolitan yang menawarkan program belajar seminggu karantina. Selain itu, Anda juga bisa mengunjungi tempat kursus lain jika ingin belajar membuat aplikasi, seperti yang akan dijelaskan di bawah ini.

IMA Studio

Jika Anda benar-benar baru di dunia pemrograman, ada baiknya Anda belajar dasarnya terlebih dahulu sebelum mulai membuat aplikasi sendiri.

IMA Studio memberikan fasilitas kepada programmer yang masih newbie dengan menyediakan kelas basic, yang benar-benar mengajarkan semuanya dari nol. Jika sudah dianggap mampu menguasai materi di kelas ini, Anda akan naik kelas ke yang lebih spesifik.

IMA Studio juga mengajarkan cara membuat berbagai aplikasi seperti ojek online, marketplace online, sampai web online.

Meski Anda tidak berdomisili di Jakarta, Anda masih tetap memiliki kesempatan untuk menimba ilmu Bersama IMA Studio, karena Lembaga ini sering mengadakan roadshow pelatihan ke berbagai kota di Indonesia.

Di antaranya yang pernah dikunjungi yakni Padang, Batam, Makassar, Palembang, Medan, Bali, Surabaya, Yogyakarta, Semarang, serta Lampung.

Karisma Academy

Akademi pemrograman yang berlokasi di Malang ini telah berkiprah dalam pelatihan dan pengembangan software sejak 10 tahun yang lalu.Oleh karena itu, bukanlah hal yang mengejutkan bahwa sudah ada lebih dari 5000 lulusannya.

Di sini Anda akan diberikan pelatihan mengenai software termasuk aplikasi mobile, sekaligus cara pengembangannya.

Anda juga akan belajar membuat website lengkap dengan fitur dinamis berbasis Content Management System (CMS), yang membuat tampilan terkesan professional.

Opsi Belajar Menjadi Seorang Pembuat Aplikasi

Untuk belajar membuat aplikasi sendiri, Anda bisa memanfaatkan beberapa situs yang memang ditujukan untuk mempermudah pekerjaan Anda. Dengan memanfaatkan situs-situ berikut ini Anda bahkan tak perlu begitu mahir menguasai bahasa pemrograman atau yang lebih dikenal dengan istilah coding.

Di bawah ini terdapat beberapa situs yang bisa Anda coba untuk mewujudkan cita-cita Anda menjadi seorang pembuat aplikasi.

Meski pada kenyataannya pihak pengembang pembuat aplikasi yang memiliki situs tersebut lah yang mengolah rancangan aplikasi keinginan Anda, tetap saja Anda lah pencetus idenya.

Di bawah ini terdapat beberapa daftar situs yang bisa membantu Anda membuat aplikasi sendiri dengan cara yang mudah dan praktis:

AppMakr

AppMakr merupakan sebuah platform yang mengklaim dapat membantu Anda untuk membuat aplikasi iPhone ataupun Android, serta aplikasi seluler HTML5 tanpa perlu proses coding yang membuat Anda pusing.

Beberapa kelebihan yang dijanjikan oleh aplikasi ini antara lain:

  1. Sangat mudah digunakan, karena semua hal rumit mengenai pengkodean telah menjadi bagian dari tugas aplikasi ini.
  2. AppMakr dipenuhi dengan fitur, terdapat fungsi HTML5, galeri foto resolusi tinggi, merek, desain kustom, pembaruan langsung, dan sebagainya, yang mana semuanya terangkum dalam notifikasi built in.
  3. Aplikasi ini juga terjangkau, dengan kemungkinan mengembangkan fitur dan melakukan pembaruan yang tak terbatas.
  4. AppMakr menjanjikan siapa pun Anda untuk dapat membuat aplikasi yang akan bisa digunakan di seluruh dunia dengan biaya cukup 1 dolar setiap bulannya, hanya dalam waktu 20 menit.

Bagaimana? Tentu saja ini sangat menggiurkan bagi Anda yang ingin menjadi pembuat aplikasi.

AppyPie

Situs kedua yang bisa Anda coba untuk membuat aplikasi adalah AppyPie. Situs ini memungkinkan Anda untuk membuat bahkan memonetisasi aplikasi Android, Ios, dan Windows Phone.

Cukup dengan memilih kategori aplikasi yang ingin Anda buat, seperti bisnis, edukasi, fotografi, informasi atau yang lainnya, Anda bisa langsung klik sesuai kategori mana yang Anda inginkan. Setelahnya Anda bebas memilih tema untuk tampilan aplikasi yang ingin Anda buat. Ikuti instruksi selanjutnya lalu publish aplikasi yang selesai Anda kerjakan.

Dalam situs resminya AppyPie mengklaim beberapa keunggulan diantaranya:

  1. Aplikasi terasa seperti aplikasi native.
  2. Bisa menghasilkan uang.
  3. Terdapat fitur analisis untuk aplikasi yang sudah dipublikasikan di playstore.
  4. Terdapat fitur lengkap seperti GPS, notifikasi dan lainnya.

MIT App Inventor

Aplikasi ini adalah buah dari proyek Massachuset Institute of Technology (MIT) guna mengajarkan cara membuat aplikasi kepada semua orang, terutama membuat aplikasi untuk disematkan di smartphone berdasarkan block-based programming tool.

Dengan menggunakan platform ini, Anda bisa belajar membuat aplikasi cukup dengan drag and drop saja. Cukup mudah dan sederhana hingga waktu yang dibutuhkan tak lebih dari 30 menit.

AppYet

Tak berbeda jauh dengan situs yang telah dijelaskan sebelumnya, AppYet juga bisa Anda gunakan meski tanpa kemampuan pemrograman. Dengan menggunakan 100 persen kode native, Anda bisa dengan mudah membuat aplikasi dalam hitungan menit.

Situs ini juga mendukung pembuatan aplikasi lain seperti RSS, HTML5, Podcast, YouTube, Twitter dan sebagainya. Jangan lupa untuk memberikan nama aplikasi, serta name package pada aplikasi Android yang Anda buat tadi. Tambahkan pula modules yang tersedia.

Andromo

Anda bisa membuat aplikasi Android dengan 3 langkah mudah menggunakan platform Andromo.

  1. Masuk pada situs resmi Andromo kemudian buat akun baru. Sebenarnya sama seperti yang lainnya, kita tidak butuh skill pemrograman, namun yang terpenting adalah ide. Jadi pikirkan matang-matang Anda menginginkan aplikasi yang seperti apa, biarkan Andromo yang mengeksekusi sisanya.
  2. Setelah membuat akun, tambahkan fitur dan gaya sesuai yang Anda harapkan. Beberapa fitur yang bisa Anda sisipkan antara lain: penambahan konten, video, audio, maps dan lainnya.
  3. Ikuti instruksi selanjutnya, lalu klik tombol selesai maka secara otomatis server Andromo akan memproses ide yang Anda input tadi lalu mengolahnya menjadi sebuah aplikasi yang menjanjikan. Selanjutnya, aplikasi buatan Anda siap untung dilaunching ke Google Playstore.

Memanfaatkan Jasa Pihak Ketiga

pembuat aplikasi, developer

Menjadi pembuat aplikasi kenyataannya memang tidaklah semudah itu. Jika benar-benar ingin membuat aplikasi sendiri yang Anda impikan dari nol, tentu akan membutuhkan banyak waktu, tenaga dan pemikiran yang matang.

Terlebih jika Anda masih terhitung baru belajar dalam dunia pemrograman. Diakui atau tidak, pemahaman dan kemampuan Anda dalam hal coding sangat berpengaruh pada aplikasi yang Anda hasilkan nantinya.

Walaupun sudah banyak website yang menawarkan bantuan agar Anda dapat membuat aplikasi secara instan, hal ini tidaklah cukup untuk kepuasan pribadi.

Memang, merakit dari awal dan menyerahkan ide pada tools pengolah aplikasi secara instan menghasilkan output yang sangat jauh berbeda. Karena hal itulah, hingga saat ini semakin banyak sekolah pembuat aplikasi di mana-mana. Kursus membuat aplikasi secara online pun kian semakin banyak.

Nah, bagi Anda yang tak ingin repot-repot membuat dari awal dan menanggung resiko kegagalan, yang tak mempunyai banyak waktu untuk belajar bahasa pemrograman dari awal, namun menginginkan hasil yang sempurna.

Tentu Anda tak bisa mengandalkan tools yang terdapat pada beberapa website pembuat aplikasi instan untuk mewujudkan ide Anda. Di sinilah Anda membutuhkan bantuan pihak ketiga untuk menjawab kebutuhan Anda.

Saat ini begitu banyak jasa yang ditawarkan para pengembang pembuat aplikasi untuk memudahkan mewujudkan impian Anda. Salah satu yang sedang hangat dibicarakan adalah Appkey.

Melalui situs ini Anda dapat mengajukan gagasan mengenai aplikasi baru mulai dari perencanaan, desain UI/ UX, desain aplikasi, pengembangan, hingga operational.

Jika Anda masih penasaran, Anda bisa langsung mengunjungi website resminya di https://appkey.co.id.

Dengan bantuan Appkey, Anda dapat membuat aplikasi Android, iPhone atau iPad, yang kesemuanya disesuaikan dengan kebutuhan dan keinginan pelanggan.

Mulai dari aplikasi hiburan hingga bisnis dengan didukung fungsi yang optimal, dan tentu saja harga yang relatif terjangkau.

Selain itu Appkey juga dapat membantu Anda dalam pembuatan dan pengembangan website, baik yang sederhana, menggunakan CMS, mobile friendly, EC-site, hingga web yang membutuhkan sistem dan kemampuan tinggi dalam proses pembuatannya.

Ada juga layanan operasional yang ditawarkan, yakni dengan memberikan layanan pendaftaran aplikasi ke Google Play Store atau Apple Store, manajemen server, pemeliharaan hingga pengoperasian sistem. Cukup lengkap bukan?

Lalu, apa saja sebenarnya yang membuat Appkey begitu diminati dan menjanjikan untuk bisnis Anda? Beberapa poin penting yang membuat Appkey terus berkembang seperti sekarang tak bisa terlepas dari berbagai hal di bawah ini.

Penguasaan Teknologi Berkualitas

Selain pembuatan aplikasi homepage, Appkey juga mengklaim mahir dalam penggunaan database, integrasi dengan sistem pembayaran, GPS, API dan lain sebagainya.

Kinerja Yang Baik

Platform yang dikenal dengan reputasi baik biasanya akan lebih diminati pelanggan, karena kinerja dan performa yang diberikan selalu prima. Appkey pun mempunyai catatan kinerja yang baik dan mampu memenuhi berbagai kebutuhan Anda, mulai dari aplikasi smartphone, website menggunakan CMS, web responsive dan lain-lain.

Jaminan Kualitas

Percuma Anda bekerja sama dengan pihak ketiga jika aplikasi yang Anda inginkan tak sesuai harapan dan berkualitas rendah. Appkey telah berkomitmen untuk memberikan rancangan UI/ UX berkualitas yang mampu disesuaikan dengan karakteristik perangkat dan mudah digunakan.

Hal ini sangat berpengaruh pada kepuasan pengguna.

Pengembangan Sistem Backend

Bagi Anda yang belum memahaminya, sistem back end merupakan sistem pengelolaan untuk aplikasi maupun website. Sistem ini memanfaatkan server, database, API, dan lain-lain yang berhubungan dengan aplikasi/website. Bahasa pemrograman utamanya menggunakan Javascript, PHP, dan MySQL.

Kemampuan desain

Jika Anda sudah punya ide, namun masih bingung mengenai detail desainnya, Appkey bisa membantu Anda untuk memberikan rujukan desain, gambar, maupun icon untuk interface di dalam aplikasi maupun website.

Total support

Dengan bekerja sama dengan Appkey, Anda akan mendapat dukungan secara menyeluruh dalam proses pembuatan aplikasi. Seperti yang telah diutarakan di awal tadi, Appkey bisa membantu Anda dalam proses registrasi aplikasi ke App Store, manajemen server, operasional, SEO dan lain sebagainya.

Harga Terjangkau

Appkey memegang prinsip mengatur sistem kerja yang efisien dengan pencapaian dan pengetahuan banyak proyek, serta meminimalisir waktu pengembangan. Hal ini akan berdampak baik pada Anda sebagai pelanggan, karena memotong biaya anggaran.

Dukungan Multi Bahasa

Tak bisa dipungkiri, untuk memperkenalkan produk secara global, bahasa cukup memberikan peranan penting. Bagaimana Anda akan menggunakan aplikasi yang sudah dibuat. Bahkan jika Anda tidak memahami bahasanya? Bukankah begitu? Untuk itulah Appkey juga menawarkan layanan multi bahasa. 

Jadi, bagi Anda yang menginginkan aplikasi maupun web yang dapat disetting dengan berbagai macam bahasa, Appkey dapat mewujudkannya dengan membantu Anda dalam mempersiapkan aplikasi dalam berbagai jenis bahasa.

Nah, demikian tadi uraian mengenai cara menjadi pembuat aplikasi dan uraian tantangan serta pilihan solusinya. Jika Anda masih ingin terus mencoba dan semakin tertantang untuk terjun dalam dunia pemrograman ini, pastikan Anda siap dengan segala konsekuensinya. 

Anda bisa memilih sendiri cara mana yang cocok dan sesuai dengan karakter dan keinginan Anda. Semoga artikel ini bermanfaat dan membawa pencerahan. Selamat mencoba mengaplikasikan berbagai tips di atas. Semoga berhasil.

Cara Membuat Aplikasi Android dengan Android Studio Lengkap

0
cara membuat aplikasi android, membuat aplikasi android, aplikasi android

Mungkin belum banyak yang mengenal aplikasi Android Studio. Padahal tools yang satu ini memiliki berbagai manfaat yang bisa membantu untuk pembuatan aplikasi. Setelah mengetahui apa saja manfaat dari aplikasi ini maka Anda akan ingin mengetahui juga tentang cara membuat aplikasi android dengan Android Studio.

Karena memang aplikasi ini digunakan sebagai alat bantu untuk membangun sebuah aplikasi. Belajar membuat aplikasi merupakan pengetahuan yang harus dimiliki oleh seorang programmer tingkat dasar. Hal tersebut dilakukan sebagai latihan agar bisa menjadi seorang programmer yang lebih mahir.

Mempelajari cara membuat aplikasi android dengan Android Studio akan memiliki berbagai manfaat bagi Anda yang menyukai atau sedang mempelajari bahasa pemrograman. Berbagai fitur dihadirkan Android Studio untuk dapat memberikan pelayanan pada pengguna agar lebih mudah memahami dan membuat sebuah aplikasi yang diinginkannya.

Namun karena terdiri dari berbagai fitur maka aplikasi Android Studio ini cukup berat dan menghabiskan RAM laptop yang cukup besar. Namun hal tersebut tidak akan masalah karena aplikasi Android Studio ini memiliki berbagai manfaat yang bisa membantu Anda.

Apa Saja Kegunaan dari Aplikasi Android Studio?

cara membuat aplikasi android, membuat aplikasi android, aplikasi android

Untuk dapat memahami cara membuat aplikasi android dengan Android Studio dengan baik dan tepat, maka Anda juga harus memahami apa saja kegunaan dari tools yang satu ini. Hal tersebut dilakukan agar Anda bisa menyesuaikan kegunaan dan kebutuhan dalam membuat sebuah aplikasi. Berikut adalah beberapa kegunaan dari aplikasi Android Studio.

Digunakan sebagai desain layout tampilan aplikasi

Android Studio merupakan salah satu aplikasi yang lengkap dengan berbagai fitur. Dengan menggunakan aplikasi Android Studio ini maka Anda bisa melakukan pengaturan desain langsung dari aplikasi tersebut. Tidak perlu menggunakan editor lagi untuk membuat desain. Anda bisa langsung melakukan desain dengan drop dan drag bagian yang dibutuhkan. Selain itu, yang enak lagi dari aplikasi ini adalah memberikan berbagai referensi bagi Anda yang masih pemula.

Bahkan akan diberikan beberapa template yang bisa dipilih dengan mudah. Hal tersebut memungkinkan bagi Anda untuk tidak perlu lagi mengetikkan kodingan untuk membuat sebuah tampilan.

Membuat aplikasi dengan mudah

Kegunaan utama dari aplikasi Android Studio adalah untuk membantu dalam pembuatan aplikasi. Berbagai fitur yang terdapat dalam aplikasi ini dapat membantu dalam pembuatan aplikasi.

Karena dengan satu aplikasi saja Anda sudah mendapatkan berbagai manfaat yang mana bisa membantu pembuatan aplikasi. Dengan begitu maka Anda bisa membuat aplikasi dengan mudah. Aplikasi ini sangat cocok bagi Anda yang masih pemula karena tidak akan membingungkan dan mudah untuk diaplikasikan.

Bagi Anda yang memulai pembelajaran dengan aplikasi ini maka akan sangat membantu untuk dapat memahaminya dengan baik. Hal tersebut bisa melatih kemampuan Anda bisa lebih berkembang dengan baik.

Didesain untuk kerja bersama tim

Dalam penggunaan Android Studio Anda bisa melakukan beberapa kontrol salah satunya adalah pembuatan link pada tim. Dimana ketika aplikasi tersebut diedit maka seluruh tim akan memiliki aplikasi yang terupdate.

Hal tersebut dilakukan agar tim bisa dengan mudah untuk melanjutkan pekerjaan yang belum selesai. Seringkali tim dibentuk untuk bertanggung jawab akan sesuatu hal yang berkaitan dengan pembuatan aplikasi. Namun bisa saja pembuat mengalami masalah.

Hal tersebut tidak akan mempengaruhi kerja tim karena aplikasi tetap bisa disusun dengan baik. Sehingga setelah masalah terselesaikan maka aplikasi bisa dilanjutkan pembuatannya. Hal ini akan sangat memudahkan tim untuk bekerja sama dengan baik.

Sebagai sarana testing aplikasi

Jika aplikasi telah Anda susun secara keseluruhan tentu hal yang akan dilakukan setelahnya adalah melakukan testing. Dimana hal tersebut dilakukan agar Anda bisa memastikan bahwa aplikasi yang dibuat telah sesuai dengan kebutuhannya.

Testing ini juga dilakukan melalui emulator yang tersedia di aplikasi Android Studio dan tidak perlu lagi menginstallnya langsung di device. Melalui emulator Anda bisa memilih besar layar yang ingin dijadikan sebagai testing.

Karena tentunya setiap device memiliki ukuran layar yang berbeda-beda maka testing juga harus dilakukan di beberapa ukuran layar yang berbeda. Hal tersebut dilakukan untuk memastikan apakah aplikasi telah sesuai dan memiliki fungsional yang baik.

Pembentukan dan penganalisaan APK

Setiap aplikasi yang akan digunakan dalam sebuah device tentu membutuhkan file apk. Yang mana file tersebutlah yang akan diinstall pada device untuk dapat digunakan.

Dengan menggunakan Android Studio ini, maka Anda bisa dengan mudah untuk melakukan penganalisaan apk. Karena file apk akan terbentuk otomatis ketika program aplikasi baru saja dibuat.

Dengan begitu maka Anda tidak perlu lagi bingung mencari dimana file apknya atau menggunakan tools tambahan untuk bisa membentuk file apknya. Dengan menggunakan Android Studio ini semuanya menjadi sangat mudah dan cepat. Inilah alasan banyak orang lebih memilih aplikasi yang satu ini dibandingkan dengan aplikasi yang lainnya.

Fitur yang Ditawarkan oleh Android Studio

Berbagai fitur dihadirkan oleh aplikasi Android Studio yang bisa membantu Anda dalam pembuatan aplikasi yang diinginkan. Sebagai bagian cara membuat aplikasi Android dengan Android Studio Anda juga harus memahami apa saja fitur yang ada.

Hal tersebut agar Anda bisa lebih mudah untuk menggunakan tools tersebut. Apa saja fitur tersebut, simaklah informasi di bawah ini.

Emulator yang kaya akan fitur

Android Studio memang sudah terkenal sebagai salah satu emulator yang kaya akan fitur. Karena berbagai fungsi sematkan untuk dapat mempermudah pengguna membuat sebuah aplikasi. Selain itu penggunaan fitur juga sangat mudah untuk dipahami meskipun baru pertama kali menggunakannya.

Selain itu terdapat juga beberapa referensi beberapa contoh aplikasi yang bisa Anda pelajari. Bagi yang masih pemula tentu akan merasa terbantu akan hal ini. Hal tersebutlah yang membuat Android Studio dikatakan sebagai emulator yang kaya akan berbagai fitur. Hal tersebut juga yang membuat banyak pemula dalam dunia pemrograman yang memilih untuk menggunakan tools yang satu ini.

Editor yang cerdas

Mengapa dikatakan editor yang cerdas, karena source code akan muncul langsung secara otomatis ketika Anda melakukan pengaturan pada aplikasi. Misalnya ketika Anda membuat tampilan untuk aplikasi yang akan dibuat.

Maka Anda akan menambahkan text, button ataupun yang lainnya. Ketika Anda melakukan drag dan drop maka secara otomatis codingan juga terbentuk. Anda bisa melihat tampilan koding pada editor.

Tanpa Anda harus mengetikkan sebuah perintah, Android Studio akan langsung menganalisa tindakan yang Anda lakukan. Hal tersebut tentu akan sangat membantu Anda yang masih pemula dan belum mahir dengan codingan.

Dapat dioptimalkan untuk berbagai device

Jika biasanya dalam menggunakan sebuah emulator Anda harus menentukan sendiri jenis device yang akan digunakan sebagai tempat penggunaan aplikasi.

Namun dengan menggunakan Android Studio hal tersebut tidak lagi. Anda bisa memilih perintah yang sesuai sehingga mampu mengoptimalkan aplikasi pada berbagai device. Biasanya setiap device akan memiliki lebar layar yang berbeda.

Sehingga harus ditentukan aplikasi bisa dijalankan pada layar berapa. Karena hal tersebut akan mempengaruhi desain layout yang telah ditentukan. Namun dengan menggunakan Android Studio Anda bisa langsung mengoptimalkan aplikasi pada segala device. Sehingga ketika diinstall maka aplikasi akan langsung menyesuaikan keadaan layar.

Instant run

Dalam Android Studio sudah dilengkapi dengan fitur emulator. Sehingga ketika aplikasi telah selesai dibuat maka Anda tidak perlu menginstallnya ke device hanya untuk digunakan sebagai testing.

Karena Android Studio bisa langsung menampilkan emulator yang sama seperti tampilan layar device yang sesungguhnya. Hal tersebut dilakukan agar Anda bisa langsung mengetahui dengan pasti bagaimana hasilnya ketika aplikasi di install pada sebuah device.

Jika masih terdapat eror atau tampilan yang kurang bagus maka bisa langsung segera diperbaiki. Dengan tools ini segala sesuatunya bisa langsung Anda kerjakan dalam satu editor saja.

Sistem yang fleksibel

Dalam pembuatan sebuah aplikasi tentu Anda harus menentukan minimal sistem operasi yang akan digunakan. Ini digunakan sebagai batas dari spesifikasi device yang bisa untuk menggunakan aplikasi tersebut.

Jika memang aplikasi dikhususkan untuk sebuah device tertentu maka hal tersebut bisa dilakukan. Pada editor Android Studio, Anda bisa menentukan sendiri jenis sistem yang akan cocok dengan aplikasi yang dibuat.

Karena sistemnya cukup fleksibel maka akan tampil berbagai pilih sistem yang digunakan pada device. Anda bisa menentukannya sendiri sesuai dengan kebutuhan. Namun dengan sistem yang fleksibel, maka bisa menentukan versi yang cukup rendah yang nantinya bisa digunakan pada device mana saja.

Cara Membuat Aplikasi Android dengan Android Studio

cara membuat aplikasi android, membuat aplikasi android, aplikasi android

Cara membuat aplikasi android dengan Android Studio sangatlah mudah untuk dipahami. Meski Anda masih pemula maka bisa langsung memahaminya dengan baik. Berikut adalah langkah-langkah cara membuat sebuah aplikasi dengan menggunakan Android Studio.

Install aplikasi Android Studio di laptop Anda. Setelah itu bukalah aplikasi Android Studio. Klik “start a new project” untuk memulai pembuatan aplikasi baru. Anda juga bisa membuatnya dari menu bar file kemudian new project. Pilihlah yang mana menurut Anda lebih nyaman.

Lakukanlah konfigurasi untuk project yang akan Anda buat. Konfigurasi meliputi nama aplikasi yang akan dibuat. Company Domain dan Package Name dalam nama apk yang akan dibuat untuk aplikasi. Karena setiap aplikasi haruslah memiliki file apk yang nantinya akan diinstall pada device untuk dapat digunakan.

Selain itu Anda juga harus menentukan dimana file aplikasi akan disimpan. Pilihlah folder dengan satu nama saja tidak perlu yang menggunakan spasi.

Langkah selanjutnya adalah menentukan device yang mungkin akan dipakai untuk menginstall aplikasi tersebut. Klik pada bagian panah ke bawah. Anda juga bisa memilih versi dari android yang akan digunakan. Hal tersebut dilakukan agar Anda bisa menentukan spesifikasi minimal dari device untuk dapat menginstall aplikasi yang dibuat. Pilihlah versi yang terendah agar dapat digunakan pada device apa saja. Karena jika versi terlalu tinggi maka device dengan versi di bawahnya tidak bisa menginstall aplikasi tersebut.

Untuk membuat alur dari aplikasi yang akan dibuat maka Anda harus menentukan beberapa aktivitas yang akan terkait. Anda bisa memasukkan beberapa layout activity dari alur aplikasi yang dibuat.

Terdapat beberapa template dari layout activity yang bisa Anda pilih. Hal tersebut direkomendasikan oleh aplikasi Android Studio untuk dapat mempermudah dalam pembuatan aplikasi.

Namun jika ingin membuatnya sendiri maka Anda bisa memilih yang kosong dan mulai mendesainnya sendiri. Anda bisa menambahkan beberapa desain dan bisa melakukan drag dan drop.

Jika sudah memilih template aplikasi yang diinginkan maka Anda bisa melakukan pengaturan pada nama activity. Anda bisa menentukan mana yang merupakan main activity dan mana yang lainnya. Hal tersebut dilakukan untuk membedakan nama activity yang satu dengan yang lainnya. Jika sudah dilakukan semua pengaturannya maka klik finish untuk selesai.

Akan tampil editor yang sudah berisikan beberapa coding dari aplikasi yang Anda desain tadi. Anda bisa menambahkan beberapa perintah agar sesuai dengan keinginan.

Tambahkan juga beberapa tulisan untuk dapat mempercantik tampilan aplikasi Anda.

Setelah semua selesai maka Anda bisa langsung menjalankan aplikasi. Pilih menu “edit konfigurasi” kemudian pastikan semua nama file benar kemudian klik ok. Kemudian klik gambar segitiga berwarna hijau untuk menjalankan aplikasi. Akan tampil contoh device yang akan dipilih untuk penginstalan aplikasi tersebut.

Klik “ok” untuk melihat aplikasi yang sudah Anda buat tadi. Dengan mempelajari cara membuat aplikasi android dengan Android Studio maka Anda bisa dengan mudah untuk menghasilkan aplikasi yang diinginkan.

Alasan Mengapa Banyak Orang yang Memilih untuk Menggunakan Aplikasi Android Studio

Terdapat beberapa alasan mengapa kebanyakan orang suka membuat aplikasi android dengan Android Studio. Alasan utamanya adalah karena berbagai kemudahan diberikan oleh aplikasi Android Studio.

Selain itu terdapat beberapa alasan yang lainnya. Tentu Anda penasaran bukan, apa saja alasan yang membuat orang lebih suka menggunakan Android Studio. Berikut ulasannya.

  • Aplikasi Android Studio merupakan tools yang lengkap mulai dari penyusunan tampilan, pembuatan aplikasi dan juga testing. Hal tersebut memudahkan pengguna untuk bisa mengerjakan aplikasi dengan bantuan satu tools saja dan tidak perlu berganti-ganti.
  • Menggunakan aplikasi Android Studio sangatlah memudahkan pekerjaan Anda. Sehingga meskipun masih pemula maka tidak akan sulit.
  • Dengan menggunakan aplikasi Android Studio maka pembuatan aplikasi yang diinginkan akan lebih mudah dan cepat terlaksana.
  • Dapat memperdalam pengetahuan Anda tentang pembuatan aplikasi. Karena pada Android Studio, Anda akan diberikan beberapa referensi aplikasi contoh yang bisa dipelajari. Hal tersebut tentu akan memudahkan karena setidaknya memiliki panduan untuk memulai pembuatan aplikasi.
  • Dengan menggunakan aplikasi Android Studio, maka Anda bisa menghemat waktu untuk pembuatan sebuah aplikasi. Hal tersebut bisa memungkinkan aplikasi yang dibuat lebih produktif.
  • Android Studio merupakan aplikasi yang praktis. Karena Anda hanya perlu menginstallnya saja dan sudah bisa mendapatkan paket lengkap untuk membuat sebuah aplikasi. Mulai dari desain hingga testing bisa Anda lakukan dalam satu aplikasi saja.

Itulah tutorial cara membuat aplikasi android dengan Android Studio yang lengkap. Telah dijabarkan apa saja fitur yang diberikan Android Studio dan apa saja kegunaannya.

Hal tersebut bisa menjadi informasi yang penting bagi Anda yang ingin mengetahui apa itu Android Studio. Bagi Anda yang masih pemula, tidak perlu takut untuk mempelajari aplikasi yang satu ini karena sangat mudah untuk dipahami.

Sebagai proses pembelajaran yang efektif maka Anda juga harus mulai mencoba tutorial pembuatan aplikasinya. Hal tersebut bisa membuat Anda semakin memahami dengan baik bagaimana menggunakan Android Studio.
[application-about]

Monetize Adalah ? | Monetisasi Blog dan Youtube

0
Monetize Adalah ? | Monetisasi Blog dan Youtube

Saat ini menghasilkan uang melalui internet sudah bukan menjadi hal yang mustahil lagi. Apalagi dengan hadirnya monetize. Kehadiran monetize adalah bukti bahwa menghasilkan uang dari internet bukan lagi suatu impian.

Monetize

Namun, meskipun banyak yang menggunakan internet ternyata ada banyak yang belum mengetahui apa itu monetize. Untuk itu di sini akan dijelaskan lebih lanjut mengenai monetize. Mulai dari definisi monetize sampai dengan fakta seputar monetize yang harus diketahui.

Apa Itu Monetize?

Apa Itu Monetize?

“Menghasilkan uang dari internet?”

Mungkin ketika mendengar kalimat tersebut orang akan meng-identikannya dengan jualan online. Ternyata selain berjualan online ada cara lain yang dapat dilakukan untuk mendapatkan uang dari internet.

Cara yang dimaksud adalah dengan menggunakan monetize. Jadi monetize memiliki asal kata dari money yang berarti uang. Secara umum sendiri monetize adalah suatu langkah atau strategi yang diterapkan pada blog maupun akun youtube untuk dapat menghasilkan uang.

Ada langkah-langkah atau strategi tertentu yang kemudian dapat membuat blog maupun youtube tersebut dapat memberikan pemasukan bagi pengelolanya. Cara untuk mendapatkannya pun beragam.

Sebenarnya yang menjadi sorotan dari monetize ini adalah traffic pengunjung untuk blog dan viewers untuk akun youtube. Melalui kedua hal tersebut pengelola blog maupun akun youtube dapat memperoleh pendapatan.

Harus dipahami jika untuk dapat melakukan monetize akun youtube maupun blog haruslah memenuhi beberapa syarat-syarat yang ada. Jadi tidak asal setiap blog atau akun youtube dapat menggunakan akun youtube atau blognya untuk mendapatkan uang ya.

Syarat-Syarat Untuk Dapat Melakukan Monetize

Kita telah mengetahui bahwa monetize adalah salah satu cara yang dapat digunakan untuk memperoleh uang di internet. Semuanya dilakukan dengan memanfaatkan blog maupun akun youtube yang kita miliki.

Sekarang saatnya beranjak lebih lanjut mengenai syarat-syarat untuk dapat melakukan monetize. Pasalnya tidak semua blog maupun akun youtube dapat diterapkan monetize. Inilah beberapa syarat yang harus dipenuhi.

Syarat Monetize Youtube

Youtube

Sekarang untuk syarat monetize youtube jauh lebih ketat jika dibandingkan dulu. Berbeda dengan dulu yang relatif lebih mudah, youtubers sekarang harus berjuang cukup keras agar akun yang dimilikinya dapat digunakan untuk monetize.

Secara umum ada 3 syarat yang harus dipahami para youtubers. Syarat-syarat tersebut menjadi syarat umum sebelum pihak youtubers dapat mengajukan monetize. Ada syarat apa saja? Berikut beberapa syaratnya.

  • Mendaftar di negara yang menyediakan program monetize. Untuk di Indonesia sendiri program ini sudah hadir sejak tahun 2014.
  • Channel youtube yang dimiliki harus mencapai 4.000 waktu tonton dalam waktu 12 bulan terakhir ini. Jadi pastikan jika akun youtube yang dimiliki sudah memenuhi kriteria tersebut ya.
  • Selanjutnya masalah subscriber ternyata penting untuk diperhatikan. Pasalnya ada syarat khusus yang diperlukan, yaitu sebanyak 1.000 subscriber untuk waktu 12 bulan terakhir.

Sebenarnya ada beberapa cara yang dapat digunakan untuk mendapatkan uang melalui youtube. Tentunya selain syarat-syarat umum yang disebutkan di atas ada beberapa syarat yang berbeda untuk setiap kategori monetize. Berikut adalah jenis monetize dan syarat-syarat yang diperlukan.

  • Cara pertama adalah melalui pendapatan iklan. Program ini membuat pemilik akun dapat memperoleh uang dari iklan display, video maupun iklan overlay. Untuk syaratnya sendiri cukup mudah, selain syarat umum di atas pemilik akun haruslah berusia 18 tahun atau mempunyai wali yang memiliki usia lebih dari 18 tahun. Selain itu konten yang dimilikinya harus memenuhi pedoman konten yang sesuai dengan pengiklan.
  • Selanjutnya ada monetize dari membership channel. Jadi pemilik akun dapat memperoleh uang dari member yang telah mendaftar. Tentu saja member yang mendaftar ini nantinya memiliki ‘fasilitas’ lebih yang ditawarkan pemilik akun. Syarat untuk dapat bergabung dengan monetize ini adalah minimal berusia 18 tahun, mempunyai subscriber di atas 30.000 serta tidak terbukti memiliki teguran dari Pedoman Komunitas.
  • Cara selanjutnya untuk memperoleh monetize adalah dengan menggunakan galeri merchandise. Dimana penggemar akun nantinya dapat membeli merchandise dengan merk resmi yang ditayangkan dalam halaman tonton yang dimiliki youtubers tersebut. Syarat untuk monetize ini sama dengan syarat monetize membership channel. Hanya saja perbedaan terletak pada jumlah subscriber yang hanya mensyaratkan 10.000 subscriber.
  • Ada lagi cara untuk mendapatkan uang dari youtube. Cara yang dimaksud adalah dengan menggunakan super chat. Jadi penggemar nantinya dapat membayar sejumlah uang agar pesan yang dikirimkannya disorot ke dalam streaming chat.
  • Terakhir cara yang dapat digunakan adalah dengan menggunakan uang biaya subscription dari Youtube Premium. Syaratnya adalah harus membuat konten yang nantinya ditayangkan untuk pengguna youtube premium.

Syarat Monetize Blog

Setelah banyak membicarakan syarat dan jenis-jenis monetize youtube sekarang saatnya beranjak membahas syarat dari monetize blog. Dalam monetize blog ada beberapa syarat juga yang harus dipahami para blogger.

Ini biasanya berhubungan dengan syarat yang diminta dari para pengiklan yang nantinya menampilkan iklannya di blog tersebut. Ada syarat apa saja yang diperlukan? Berikut beberapa di antaranya.

  • Harus dipahami jika program AdSense ini memiliki kebijakannya sendiri. Untuk itu sebaiknya sebelum mendaftar untuk AdSense sebaiknya pahami dulu kebijakan dari program tersebut. Apalagi ada beberapa persyaratan serta ketentuan yang harus dipenuhi oleh pendaftar.
  • Syarat lain yang harus dipahami adalah batasan usia. Dimana usia minimal untuk yang ingin mengajukan monetize adalah 18 tahun. Bagaimana untuk yang berusia dibawah 18 tahun? Untuk yang berusia di bawah 18 tahun tak perlu khawatir. Pasalnya pengajuan AdSense dapat dilakukan oleh wali yang memiliki usia di atas 18 tahun. Untuk selanjutnya pembayaran nantinya akan diserahkan pada pihak wali yang memiliki tanggung jawab terhadap blog tersebut.

Itulah beberapa syarat yang harus dipahami dalam monetize blog. Meski memang selain syarat-syarat di atas harus dipahami juga kebijakan lain yang berlaku. Misalkan kebijakan program serta ketentuan konten yang harus sesuai dengan program tersebut.

Langkah Mengaktifkan Monetize

Rupanya ada beberapa syarat yang harus dipenuhi untuk dapat mengajukan monetize, baik untuk monetize youtube maupun blog. Lalu setelah pengajuan monetize dipenuhi sebenarnya bagaimana langkah mengaktifkan fitur monetize yang ada?

Ada beberapa langkah yang dapat dilakukan untuk mengaktifkan monetize. Beberapa langkah tersebut wajib dipahami agar nanti lebih mudah dalam melakukan monetize. Yuk simak di sini langkah-langkah yang harus dilakukan.

Langkah Monetize Youtube

Langkah Monetize Youtube

Sebenarnya untuk melakukan monetize youtube ada beberapa langkah yang dapat dilakukan. Tentu ini hanya dapat dilakukan untuk yang sudah memenuhi kriteria umum, yaitu subscriber minimal 1.000 serta waktu tonton publik mencapai 4.000.

Setelah memenuhi syarat tersebut maka pihak youtubers dapat mulai melakukan pengajuan. Untuk langkahnya sendiri sebagai berikut.

  • Lebih dahulu harus login dan masuk ke akun youtube yang akan didaftarkan monetize.
  • Selanjutnya pada bagian kanan atas pilih ikon akun. Di sana nanti akan tampil pilihan Creator Studio. Pilih Creator Studio.
  • Kemudian pada bagian sebelah kiri nantinya akan muncul menu Channel yang dapat dipilih. Selanjutnya pada menu Channel tersebut pilih Status dan Fitur.
  • Tampilan yang berisi bagian monetisasi nantinya akan keluar. Pilih opsi aktifkan untuk mulai mengaktifkan monetisasi.
  • Terakhir tinggal mengikuti petunjuk yang ada pada layar.

Setelah mengajukan monetize, akan ada proses dari pihak youtube untuk memastikan apakah akun yang mengajukan monetize layak atau tidak. Untuk akun yang ditolak pengajuan ulang dapat dilakukan setelah 30 hari pendaftaran.

Sedangkan untuk akun yang diterima biasanya akan muncul gambar icon monetize yang berupa dollar berwarna hijau pada samping video. Ini berarti akun tersebut sudah menjadi akun yang siap menghasilkan uang untuk pemiliknya.

Kemudian bagaimana untuk mengecek pendapatan dari akun yang sudah disetujui pengajuannya?

Untuk mengecek pendapatan akun yang sudah disetujui ada beberapa langkah yang dapat dilakukan. Inilah langkah-langkahnya.

  • Pertama login ke akun youtube yang akan dicek penghasilannya.
  • Kemudian lihat pada bagian kanan atas dari akun. Pilih Creator Studio.
  • Pada bagian menu sebelah kiri akan muncul pilihan Analytics. Klik pilihan opsi Laporan Pendapatan yang ada di menu Analytics tersebut.

Langkah Monetize Blog

Langkah Monetize Blog

Untuk langkah monetize blog tentu berbeda dengan langkah monetize dari youtube. Pertama adalah masalah pengajuan untuk monetize. Langkah pengajuan monetize adalah sebagai berikut.

  • Pertama mulai masuk ke blogger.
  • Lalu pada bagian kiri atas akan ada icon panah bawah.
  • Klik ikon tersebut dan pilih blog yang akan digunakan untuk beriklan.
  • Kemudian pada bagian kiri pilih menu Penghasilan.
  • Nantinya ada opsi Daftar ke AdSense. Jika tampilan tersebut masih belum keluar berarti blog yang diajukan masih belum memenuhi kriteria untuk AdSense.
  • Terakhir isi formulir yang diminta dengan menggunakan Akun Google yang dimiliki.

Umumnya pengajuan memerlukan waktu verifikasi paling tidak selama 48 jam. Lalu bagaimana setelah blog disetujui pengajuan monetisasinya? Pertama pastikan dahulu jika AdSense telah aktif. Kalau AdSense belum aktif, lebih dahulu aktifkan dengan cara berikut.

  • Login pada blogger dan pilih blog yang akan diaktifkan AdSensenya.
  • Kemudian pilih Tata Letak yang ada di bagian menu sebelah kiri.
  • Klik opsi Gadget AdSense dan pilih menu Edit.
  • Kemudian klik simpan.
  • Lakukan cara tersebut untuk setiap gadget AdSense yang akan diaktifkan.
  • Kemudian terakhir klik Simpan Setelan.

Jika AdSense telah aktif pengguna blog dapat mulai menampilkan iklan diantara postingan yang dimilikinya. Cara menampilkan iklan pada postingan adalah sebagai berikut.

  • Pertama login ke blogger kemudian pilih blog yang akan digunakan menampilkan iklan.
  • Lalu pilih menu Tata Letak yang ada di bagian sebelah kiri.
  • Di sana pilihan yang tampil tergantung dari jenis template blog. Kemudian klik edit.
  • Nantinya pada pop up yang muncul centang bagian kotak yang ada di samping dengan tulisan “Tampilkan Iklan diantara Postingan”.
  • Selanjutnya tinggal mengatur format, warna serta frekuensi waktu iklan muncul.
  • Terakhir klik simpan.

Selain menampilkan iklan pada bagian postingan, juga dapat ditampilkan iklan untuk bagian kolom. Langkahnya pun berbeda dengan iklan pada postingan.

  • Login terlebih dahulu ke blogger.
  • Pilih menu sebelah kiri yaitu Tata Letak.
  • Klik opsi Tambahkan Gadget.
  • Pilih menu gadget AdSense, lalu pilih opsi + yang ada di sebelah menu tersebut.
  • Terakhir pada bagian kanan atas pilih Simpan Setelan.

Tak lupa juga perhatikan cara untuk melihat laporan penghasilan dari blog yang dimiliki. Cara untuk mengecek penghasilan monetize adalah sebagai berikut.

  • Login ke blogger kemudian pilih blog yang akan dilihat penghasilannya.
  • Pilih opsi Penghasilan.
  • Kemudian pilih opsi “Kunjungi AdSense”.

Cara Ampuh Agar Monetize Disetujui

Harus dipahami jika monetize tidak selalu disetujui oleh pihak blogger maupun youtube. Ada beberapa hal yang harus diperhatikan dalam melakukan pengajuan monetize agar cepat disetujui.

Kali ini cara-cara tersebut akan dibedah di sini agar nantinya lebih mudah untuk melakukan pengajuan monetize. Jadi cara untuk cepat disetujui dalam mengajukan monetize adalah sebagai berikut.

Pastikan Memahami Syarat yang Diajukan

Pertama yang harus diperhatikan adalah masalah syarat dari monetize tersebut. Untuk melakukan monetize tentu ada syarat-syarat yang perlu dipenuhi. Beberapa syarat pengajuan monetize telah disebutkan di atas.

Berbagai syarat tersebut tidak boleh diabaikan. Pasalnya ketika diabaikan maka kemungkinan besar membuat monetize akan ditolak. Bahkan tak menutup kemungkinan jika tidak bisa melakukan pengajuan monetize.

Pahami lagi syarat-syarat yang diperlukan. Kalau dirasa syarat yang diajukan belum lengkap maka mulai lengkapi syarat-syarat yang diajukan sesuai dengan kebutuhan.

Pahami Pedoman Untuk Monetize

Selanjutnya pahami pedoman untuk melakukan monetize. Setiap pengajuan monetize biasanya akan ditinjau ulang apakah pihak yang mengajukan monetize sudah memenuhi pedoman-pedoman dalam pengajuan monetize.

Misalkan pada akun youtube yang mengajukan monetize akan lebih dahulu dilihat apakah akun tersebut sesuai dengan panduan pengiklan atau tidak. Hal yang sama juga berlaku bagi akun blogger.

Dapat dikatakan ini menjadi standar kelayakan suatu akun. Ada standar kelayakan tersendiri yang dimiliki untuk dapat diterima sebagai akun monetize. Untuk itu sebaiknya pahami baik-baik standar kelayakan yang dimiliki.

Pastikan Konten yang Dimiliki Berkualitas

Selanjutnya harus dipastikan jika konten-konten yang dimiliki berkualitas. Tak ada salahnya untuk meninjau kembali konten-konten yang telah dibuat sebelumnya. Pastikan jika konten yang dibuat akan dapat menarik minat audiens.

Sebenarnya untuk menarik minat audiens juga harus disesuaikan dengan target audiens yang dipilih. Pastinya setiap target audiens memiliki minat masing-masing. Inilah yang harus dipahami para penyedia konten.

Apalagi peninjauan untuk akun monetize juga akan dilakukan nantinya. Adanya konten yang berkualitas dan berpotensi menarik perhatian audiens akan membuat kesempatan pengajuan disetujui semakin besar.

Posting Secara Berkala

Rupanya selain memiliki konten yang berkualitas, harus dipastikan jika konten tersebut juga baiknya diposting secara berkala. Ini untuk menunjukkan kalau blog dan akun youtube yang dimiliki selalu aktif.

Membangun disiplin untuk memposting konten secara berkala juga menjadi hal penting saat akun sudah diterima pengajuan monetizenya. Pasalnya aktivitas akun tersebut juga akan terus dipantau.

Jangan sampai nanti karena akun tidak aktif justru status monetize akan dicabut nantinya. Pencabutan status monetize ini akan berpengaruh besar terhadap penghasilan nantinya.

Tak ada salahnya untuk membuat postingan yang berkualitas secara berkala. Selain untuk menunjukkan keaktifan akun, ini juga untuk menambah viewers serta subscribe yang dapat ditarik datang dengan konten-konten tersebut.

Monetize adalah salah satu jalan yang dapat dilakukan untuk mendapatkan penghasilan dari internet. Namun, ternyata ada beberapa hal yang harus dipahami saat sedang akan mengajukan monetize.

Mulai dari persyaratan sampai dengan langkah-langkah pengajuan. Selain itu juga harus dipahami kalau tidak semua monetize yang diajukan akan diterima. Untuk itu harus diperhatikan hal-hal tertentu yang mempermudah pengajuan akun monetize seperti yang telah dijelaskan di atas.

Baca juga

Cara Cepat Belajar IT Secara Otodidak untuk Pemula

0
Cara Cepat Belajar IT Secara Otodidak untuk Pemula

Belajar IT atau coding bisa dibilang hal yang tidak mudah apalagi bagi pemula. Karenanya memang butuh beberapa tahun untuk menguasainya di bangku kuliah. Namun untuk Anda yang terkendala beberapa hal untuk kuliah, bisa menyimak cara cepat belajar IT secara otodidak untuk pemula di bawah ini.

Perlu diperhatikan yang dimaksud dengan IT pada tulisan ini adalah coding atau bahasa pemrograman, jadi tulisan ini bukan membahas cara dan tips dasar pengoperasian komputer atau laptop. Sekarang ini, mempelajari IT secara otodidak merupakan pilihan yang sangat ideal bagi kebanyakan developer.

Karena di era digital ini memang banyak ditemukan sumber-sumber yang lengkap yang bisa dijadikan rujukan untuk belajar sendiri. Kebanyakan lulusan IT sendiri juga mengakui bahwa mereka lebih sering menguasai bahasa pemrograman secara otodidak dibandingkan belajar di bangku kuliah.

Namun begitu, masih saja ditemukan kesulitan dalam belajar IT secara otodidak. Hal ini memang coding atau bahasa pemrograman merupakan hal yang rumit dan tidak bisa dikuasai secara instan. Jadi butuh dipelajari dengan serius dan mendalam.

Tapi Anda tidak perlu khawatir, dengan cara dan tips-tips yang diuraikan di bawah ini dijamin akan membantu anda mengatasi masalah dalam mempelajari IT.

Cara Cepat Belajar IT Secara Otodidak untuk Pemula

Belajar IT akan sangat menyenangkan jika itu adalah passion yang Anda miliki, jadi belajar secara mandiri atau otodidak pun tidak masalah. Namun begitu, jika Anda ingin menguasainya secara cepat dan tidak menemukan masalah dalam mempelajarinya, maka Anda perlu menyimak cara dan tips berikut ini.

Kuasai konsep dasar terlebih dahulu

Di era digital yang semakin mudah ini pasti bermanfaat bagi hajat hidup orang banyak, termasuk juga bagi ahli IT atau seorang programmer. Bagi seorang yang ingin belajar IT, godaan terbesar yang mereka hadapi adalah framework.

Karena dengan framework seorang pemula pun bisa membuat sebuah aplikasi dalam hitungan hari saja. Masalahnya mereka hanya bisa membuat aplikasi atau program saja, tanpa bisa menemukan solusi jika ada bug-bug yang terjadi.

Oleh karena itu, perlu dipahami dan dipelajari konsep dasar dari pemrograman itu sendiri yang mana akan bermanfaat bagi pemula untuk memahami kode yang ditulis oleh orang lain. Yang lebih penting jika Anda telah menguasai konsep dasar adalah akan ahli menuangkan ide Anda ke dalam wujud kode berupa baris pemrograman.

Menentukan bahasa pemrograman yang akan dipelajari

Hal yang paling utama sebelum Anda terjun belajar IT adalah Anda harus menentukan bahasa pemrograman mana yang ingin dipelajari terlebih dahulu. Karena memang seiring berkembangnya dunia teknologi semakin banyak pula jenis bahasa pemrograman yang dikembangkan.

Namun begitu, perlu diingat bahwa Anda tidak harus menguasai semua bahasa pemrograman yang banyak itu secara bersamaan. Jadi agar proses belajar secara otodidak ke depannya akan mudah, Anda harus menentukan bahasa pemrograman mana yang ingin Anda pelajari.

Dalam menentukan Anda harus menyesuaikan kemampuan dasar Anda dengan bahasa pemrograman yang akan Anda pilih. Nah, jika Anda adalah calon developer yang benar-benar masih awam, mungkin bahasa pemrograman yang bisa Anda coba kuasai pertama kali adalah HTML.

Nantinya, setelah Anda menguasai bahasa pemrograman ini, Anda bisa melanjutkannya dengan mempelajari bahasa pemrograman dengan tingkat kerumitan yang lebih tinggi.

Hal ini karena untuk menguasai IT, Anda harus bisa menguasai lebih dari satu bahasa pemrograman. Dengan menguasai bahasa pemrograman yang lebih rumit dan sulit, Anda bisa meningkatkan kemampuan Anda dalam bidang IT atau coding. Diharapkan nantinya Anda bisa menjadi developer atau pengembang yang profesional.

Selain itu hal lain yang harus Anda pertimbangkan adalah apa tujuan utama anda bercita-cita menjadi seorang developer? Apakah Anda ingin menjadi pengembang website? Pembuatan aplikasi mobile? Atau pembuatan web service di server? Nah, jika Anda sudah tahu tujuan Anda di awal apa, Anda bisa fokus mempelajari bahasa pemrograman yang khusus digunakan dalam bidang-bidang di atas.

Gunakan modul atau sumber belajar yang menyediakan tutorial yang lengkap

Cara selanjutnya jika Anda ingin belajar IT secara mandiri dengan hasil yang cepat adalah cari sumber belajar atau modul yang lengkap dan bisa diandalkan. Hal ini penting karena dengan sumber yang lengkap, maka yang Anda pelajari juga akan menyeluruh.

Modul yang lengkap juga akan membuat proses belajar IT yang rumit akan terlihat mudah sehingga Anda akan dengan cepat menguasai bahasa pemrograman yang Anda inginkan. Bayangkan jika sumber belajar yang Anda miliki terpisah dan tak jelas juntrungnya, maka hal ini mau tidak mau menghambat proses belajar mandiri yang seharusnya mudah menjadi sulit.

Jadi Anda harus pintar dalam memilih dan menggunakan modul sebagai sumber belajar yang lengkap. Tutorial-tutorial tersebut banyak tersebar di internet bahkan ada situs khusus yang dibuat untuk menampung pemula yang ingin belajar IT atau coding.

Jadi sampai sini bisa disimpulkan, untuk mempelajari suatu ilmu Anda harus mencari seorang guru yang tepat dan mumpuni di bidangnya. Begitu juga dengan belajar secara otodidak atau mandiri, agar Anda cepat menguasai ilmu IT Anda harus menemukan sebuah modul atau sumber belajar yang lengkap.

Buat jadwal pemrograman secara teratur

Cara berikutnya yang harus Anda lakukan agar proses belajar IT secara mandiri berhasil dengan output yang cepat pula adalah menjadwal dengan teratur kapan Anda harus praktek pemrograman.

Dengan jadwal yang rutin dan teratur, maka hal ini akan menjadi sebuah kebiasaan yang baik yang imbasnya akan membuat Anda semakin cepat menguasai sebuah bahasa pemrograman tertentu. Cocok dengan apa yang dikatakan pepatah ‘bahwa bisa karena terbiasa’.

Kemudian bagaimana cara membuat jadwal pemrograman yang ideal? Maksudnya ideal adalah ‘pas’, tidak terlalu jarang dan tidak terlalu sering. Karena kalau terlalu sering bisa-bisa malah membuat Anda bosan.

Oleh karenanya, sediakan setidaknya waktu 1 jam hingga 2 jam dalam sehari untuk belajar pemrograman. Waktu tersebut harus Anda gunakan khusus untuk belajar IT dan jangan lakukan hal lain. Nantinya dengan jadwal yang rutin dan teratur tersebut Anda bisa lebih cepat mengerti dan memahami materi pelajaran IT yang Anda pelajari.

Bagi yang belajar IT untuk sekedar menyalurkan hobi, latihan memang tidak harus dijadwalkan setiap hari. Anda bisa berlatih dan praktek di hari Anda punya waktu luang semisal sabtu dan minggu.

Namun untuk Anda yang serius menjadikan IT ini sebagai profesi yang Anda idam-idamkan, maka membuat jadwal mutlak dilakukan. Perlu diingat juga bahwa ilmu-ilmu dalam IT ataupun coding kalau tidak rutin diasah maka keterampilan tersebut bisa saja Anda lupakan.

Namun begitu membuat jadwal saja tidak cukup, karena kalau Anda tidak mematuhi jadwal yang Anda buat sendiri tersebut maka sama saja dengan omong kosong.

Oleh karena itu, Anda harus berkomitmen kepada diri Anda sendiri jika Anda ingin proses belajar otodidak Anda sukses, maka Anda harus mematuhi jadwal yang Anda buat tersebut. Ada banyak aplikasi pengingat yang bisa Anda manfaatkan agar Anda tidak lupa dengan jadwal belajar IT semisal Google Calendar dan lain sebagainya.

Perbanyak praktek

Cara berikutnya untuk cepat menguasai IT secara mandiri atau otodidak adalah dengan memperbanyak praktek. Jadi teori-teori yang telah Anda hafalkan tidak cukup berada pada kepala saja akan tetapi harus dipraktekkan.

Karena kalau hanya berada dalam kepala saja Anda bisa melupakannya, beda kalau teori tersebut diaplikasikan maka Anda akan selalu mengingatnya karena teori tersebut sekarang telah berada di luar kepala Anda.

Selain itu melakukan praktek tidak cukup sekali dua kali, karena bukan tidak mungkin Anda akan gagal pada percobaan-percobaan di awal. Jadi perlu dilakukan sesering mungkin agar praktek yang Anda lakukan berhasil dan menandakan bahwa Anda telah menguasai bahasa coding atau pemrograman tersebut.

Jadi modul atau sumber belajar selain dihafalkan harus segera dipraktekkan untuk mengetahui sejauh mana keahlian Anda dalam mengaplikasikan teori-teori tersebut.

Nah jika Anda merasakan atau mengalami kebingungan dalam mempraktekkannya, maka Anda bisa mencari di internet kursus-kursus online. Di sana Anda akan menemukan banyak artikel bermanfaat yang bisa Anda gunakan untuk mempermudah belajar IT secara otodidak.

Selain itu dalam mempelajari IT atau coding ada 2 hal utama yang harus Anda kuasai yaitu menulis dan membaca. Maksudnya adalah dengan menulis Anda bisa membuat kode yang Anda miliki dan dengan membaca, Anda bisa membaca atau memahami kode yang ditulis oleh orang lain. Jadi ahli IT hanya ahli membaca dan menulis sebuah program, bukan ahli dalam membual.

Jangan Copy-Paste

Cara selanjutnya agar Anda sukses dalam belajar IT secara otodidak dan cepat adalah jangan pernah copy-paste dalam pembelajaran. Maksudnya adalah Anda jangan terlalu terfokus dan terpaku pada modul ataupun tutorial yang ada. Selain itu jangan lupa untuk mengembangkan ide Anda dalam mempelajari bahasa pemrograman atau coding.

Jadi, dengan ide yang Anda kembangkan sendiri Anda akan semakin mudah menyerap pelajaran tersebut serta daya kreativitas yang Anda miliki otomatis akan ditingkatkan. Jika Anda hanya terpaku pada copy-paste modul dan tutorial sumber belajar, maka hal ini akan mengakibatkan ide Anda terhenti.

Anda juga tidak bisa mengembangkan kreativitas Anda dalam membuat program. Imbasnya, karena Anda hanya terpaku pada modul dan tutorial yang tersedia saja, maka ditakutkan pengetahuan Anda tentang IT akan terbatas hanya pada sumber belajar tersebut.

Perbaiki kesalahan sendiri

Dalam bahasa IT atau bahasa pemrograman ada istilah debug atau bisa disebut juga kesalahan. Nah, jika Anda ingin proses belajar IT yang Anda lakukan secara mandiri lancar tanpa masalah yang berarti maka Anda harus mencoba dan selalu berusaha memperbaiki segala jenis debug secara mandiri pula.

Nantinya setelah Anda bisa memperbaiki debug tersebut secara mandiri, Anda langsung bisa mengatasinya jika debug tersebut terjadi di masa depan. Selain itu, belajar dari kesalahan tersebut otomatis Anda juga akan semakin mahir sehingga debug yang sama tidak akan terjadi lagi.

Caranya adalah dengan selalu rajin mencari referensi atau rujukan yang bisa Anda andalkan jika terjadi kesalahan dalam program yang Anda buat. Namun jika Anda merasa kebingungan, Anda bisa menanyakan kepada orang lain yang lebih ahli.

Akan tetapi memang jika Anda bisa menemukan solusi atas suatu masalah seorang diri maka efek melekatnya dalam otak akan semakin kuat. Jadi sebelum menyerah dan tanya kepada orang lain, pastikan Anda telah sungguh-sungguh dalam mencari solusi atas debug yang terjadi tersebut. Jika sudah, maka dapat dipastikan Anda telah meningkatkan skill Anda sebagai seorang programmer.

Bergabung pada forum atau komunitas online

Cara selanjutnya agar Anda bisa menguasai IT atau bahasa pemrograman dengan cepat meskipun belajar sendiri adalah dengan bergabung ke dalam forum sesama programmer pemula.

Karena jika Anda bersedia membaur bergabung sesama pemula maka proses belajar yang Anda lakukan akan semakin efektif. Selain itu dengan masuk ke sebuah komunitas yang sama dengan Anda, dipastikan ada ilmu-ilmu baru yang bisa Anda dapatkan di dalam forum tersebut.

Dewasa ini banyak forum-forum berbasis online yang bisa Anda masuki. Di sana Anda akan menemukan calon programmer yang sama tujuan dan semangatnya dengan Anda.

Anda juga bisa berdiskusi secara mendalam yang akan mendorong munculnya ilmu serta ide-ide baru. Dengan ilmu atau ide baru yang berhasil didiskusikan, maka Anda bisa menjadi setingkat lebih baik dari sebelumnya dari belajar IT. Anda tidak perlu khawatir menemukan komunitas yang abal-abal, karena semua komunitas programmer berbasis online dijamin aktif dan terus berkembang.

Perkuat kemampuan bahasa Inggris

Bisa dibilang cara ini sama sekali tidak ada hubungannya dengan ilmu dunia per-coding-an tapi justru yang paling penting. Hal ini karena semua dokumentasi tools & frameworks dan tutorial bahasa pemrograman hampir semua ditulis dalam bahasa Inggris.

Beda ceritanya jika Anda sudah memiliki penerjemah yang siap menerjemahkan untuk Anda tiap kata dalam komputer. Menggunakan aplikasi penerjemah pun sama saja jika Anda tidak bisa memahaminya. Oleh karena itu penting dilakukan untuk meningkatkan skill Anda dalam berbahasa Inggris.

Pemahaman akan bahasa Inggris yang baik akan sangat dibutuhkan dalam mempelajari IT atau bahasa coding secara otodidak. Karena sumber belajar yang terdapat di internet lebih banyak dan lebih lengkap yang menggunakan bahasa Inggris.

Coba saja Anda ketik di mesin pencari “tutorial pemrograman” dan “programming tutorial” maka yang menggunakan bahasa Inggris akan lebih banyak menghasilkan hasil pencarian yang lengkap.

Begitupun dengan website-website kursus online atau forum developer, mayoritas mereka menggunakan bahasa Inggris. Jadi tidak mungkin kan Anda berkomunikasi dengan mereka menggunakan bahasa Indonesia?

Tidak cukup sampai di situ saja, skill bahasa Inggris dirasa menjadi sangat penting lagi jika Anda sudah ahli IT atau ahli dalam masalah per-coding-an. Karena jika Anda sudah merasa ahli maka timbul keinginan untuk menjadi freelancer dan mencari pekerjaan terkait IT di situs crowdsourcing.

Nah, mulai sekarang usahakan untuk belajar bahasa Inggris secara mandiri karena belajar bahasa Inggris juga sangat bisa dilakukan secara mandiri atau otodidak.

Demikianlah ulasan tentang cara cepat belajar IT secara otodidak untuk pemula yang bisa penulis sajikan. Semoga tulisan ini menjadi sumber semangat untuk Anda dalam belajar IT karena hal yang sulit jika kita sudah mengetahui cara dan tipsnya akan menjadi lebih mudah. Selamat mencoba dan semoga sukses!

Ingin mendapatkan lebih banyak tips penting tentang pengelolaan bisnis online? Follow MARKEY adalah solusinya! Klik https://markey.id/ atau download MARKEY APP di Play Store maupun AppStore agar tidak ketinggalan info artikel bisnis terbaru setiap hari. Sampai jumpa lagi!

Affiliate Marketing Adalah : Panduan dan Caranya Lengkap!

0
Affiliate Marketing Adalah ? | Pelajari Cara Kerjanya

Dewasa ini, bisnis affiliate marketing adalah bisnis yang memiliki cukup banyak penggemar. Hal ini tak mengherankan mengingat bisnis ini dinilai cukup mudah untuk dijalankan. Selain itu harus dipahami juga jika bisnis ini memiliki potensi keuntungan yang banyak.

Namun, rupanya meskipun memiliki potensi yang besar, ternyata masih banyak yang belum memahami lebih lanjut terkait dengan bisnis yang satu ini. Untuk itu di sini akan dijelaskan lebih lengkap mengenai apa itu affiliate marketing serta beberapa cara kerjanya yang harus dipahami.

Affiliate Marketing Adalah

afiliasi marketing

Pertama, harus dipahami lebih dahulu mengenai pengertian pemasaran afiliasi tersebut. Jadi sebenarnya affiliate marketing adalah sebuah sistem bisnis dimana seseorang akan menawarkan produk atau jasa orang lain. Nantinya, orang tersebut akan mendapatkan komisi dari hasil penjualan yang dilakukannya.

Di sini pihak yang menawarkan hadir sebagai pihak yang tidak memiliki barang atau jasa tersebut. Jadi, tugasnya hanya melakukan promosi tentang jasa atau barang tersebut. Semakin banyak barang atau jasa yang terjual tentu saja penghasilan yang dimilikinya akan semakin besar.

Contoh dari bisnis ini sendiri biasa kita temui ketika melihat tulisan maupun video review tentang suatu produk. Biasanya di akhir ulasan nantinya kita akan menemui link yang dapat dijadikan tempat masuk untuk memperoleh produk tersebut.

Link itu yang biasanya adalah affiliate link. Jadi saat transaksi tersebut dilakukan melalui link itu, maka pihak yang mempromosikan akan memperoleh sejumlah komisi tertentu.

Sistem bisnis berbasis komisi ini cukup diminati banyak orang. Hal ini tentu bukan tanpa alasan, melainkan karena sistem ini dianggap minim kemungkinan rugi. Pasalnya kita hanya diminta memasarkan produk atau jasa tanpa harus lebih dahulu memiliki produk atau jasa tersebut.

Itulah yang menyebabkan banyak pihak tertarik dengan sistem bisnis ini. Meski memang basis pembayaran yang dimilikinya adalah dengan komisi.

Baca juga : Affiliate Marketing Adalah ? | Pelajari Cara Kerjanya

Cara Kerja Affiliate Marketing

Seperti yang kita tahu sebelumnya bahwa pemasaran afiliasi adalah sistem bisnis yang berbasis komisi. Namun, bagaimana cara kerja dari bisnis ini sebenarnya? Bagi yang ingin memahami bagaimana bisnis ini, baiknya terus menyimak tentang cara kerja dari bisnis ini yang akan dijelaskan lebih lanjut.

Meletakkan Link Affiliasi

Ada beberapa tahapan cara kerja yang harus dipahami sebelum bergelut dengan dunia affiliate marketing. Pertama bahwa calon affiliate marketer harus lebih dahulu mendaftarkan link afiliasi yang telah diperoleh pada website mereka.

Dapat dikatakan link ini sebagai gerbang awal bagi pihak affiliate marketer untuk memperoleh komisi nantinya. Ingat jika link antara satu affiliate marketer dengan affiliate marketer lain berbeda.

Jangan asal memasukkan link pada website Anda kecuali sudah dipastikan kalau link tersebut adalah link yang menjadi milik Anda. Pasalnya, jika salah memasukkan tentu komisi juga tidak akan dapat di-track nantinya. Apalagi ketika ternyata salah memasukkan link affiliate marketer lain, maka komisi akan masuk pada pihak affiliate marketer yang linknya dimasukkan tersebut.

Membuat Pembaca Bertransaksi dengan Link Tersebut

Selanjutnya yang harus dilakukan dalam affiliate marketing adalah memastikan kalau audiens akan tertarik dengan barang atau jasa yang ditawarkan. Hal ini diharapkan nantinya akan membuat pihak audiens tertarik untuk melakukan transaksi melalui link tersebut.

Untuk menarik minat audiens, ada banyak cara yang dapat dilakukan. Salah satu caranya adalah dengan memberikan ulasan mengenai produk ataupun jasa yang akan ditawarkan. Buatlah ulasan semenarik mungkin yang membuat pembaca nantinya tertarik untuk memesan produk atau jasa tersebut.

Ingat jika semakin banyak yang melakukan transaksi lewat link tersebut maka semakin banyak pula komisi yang diperoleh. Jadi, pastikan untuk menghadirkan cara sekreatif mungkin yang dapat membuat audiens tertarik melakukan transaksi.

Melakukan Track Konversi

Sebenarnya pada link yang diberikan sebelumnya akan ada ‘tanda’ tertentu yang dapat membuat penjual mengetahui dari mana pembeli tersebut berasal. Hal ini yang kemudian menjadi dasar dari pihak affiliate marketer untuk melakukan klaim terhadap komisi yang akan diajukan.

Nantinya lebih dahulu akan di-track jumlah transaksi yang dilakukan menggunakan link affiliate marketer tersebut. Dari sana dilakukan sejumlah konversi untuk memastikan berapa banyak transaksi yang dilakukan.

Memperoleh Komisi

Dari tahap sebelumnya, maka akan diperoleh sejumlah nilai yang nantinya akan dibayarkan pada affiliate marketer. Jumlahnya tentu berbeda-beda tergantung dari jumlah transaksi. Selain itu dapat juga tergantung dari kebijakan masing-masing penjual.

Untuk memastikan berapa besaran komisi yang diperoleh, tak ada salahnya menanyakan lebih dahulu pada pihak penjual. Hal ini dilakukan guna memastikan peraturan dan juga hasil yang akan diperoleh nantinya.

Kiat Sukses Affiliate Marketing

affiliate-marketing-2

Kita telah mengetahui bahwa pemasaran afiliasi adalah bagian dari sebuah sistem penjualan. Pada sistem penjualan tersebut akan ada komisi menanti pihak yang melakukan promosi dan dapat membuat orang membeli produk atau jasa yang ditawarkan.

Memang melakukan sistem ini terdengar mudah. Namun, harus dipahami bagaimana kiat-kiat sukses yang dapat dilakukan untuk memastikan jika sistem satu ini dapat menghasilkan keuntungan maksimal.

Pastikan Memilih Niche yang Sesuai

Niche dapat diartikan sebagai suatu bahasan yang terpusat atau terfokus. Dalam sistem ini, salah satu kiat sukses yang dapat dilakukan adalah memilih pemasaran afiliasi dengan niche yang sesuai dengan minat.

Pemilihan niche ini juga dapat disesuaikan dengan tema website yang dijalankan. Menentukan niche yang sesuai untuk melakukan pemasaran afiliasi tentu bukan tanpa alasan.

Memilih niche yang sesuai dapat membuat pihak affiliate marketer dapat dengan mudah membuat konten-konten sesuai dengan kebutuhan. Selain itu, membuat konten untuk keperluan sistem ini juga akan semakin terasa menyenangkan.

Jangan Lupa Lakukan Riset

Kiat sukses selanjutnya untuk menggeluti dunia affiliate marketing adalah dengan melakukan riset terhadap berbagai program pemasaran afiliasi yang ada. Ini lebih lanjut akan membantu untuk memilih program yang tepat.

Harus diakui jika ada banyak program pemasaran afiliasi yang ada saat ini. Namun, tidak semua program cocok dijalankan oleh semua affiliate marketer. Inilah yang kemudian membuat riset menjadi suatu hal yang harus dilakukan lebih dahulu.

Ketika menemukan program yang tepat maka hasil yang akan diperoleh pun dapat berjalan dengan lebih maksimal. Ada beberapa pertanyaan yang dapat diajukan ketika melakukan riset terkait sistem satu ini.

Pertanyaan yang dapat membantu memilih program terbaik antara lain mulai memastikan pengguna program, komisi yang diberikan sampai apa yang  harus diinfokan pada audiens. Ini akan membantu untuk melihat bagaimana sebenarnya program tersebut dan apakah termasuk program yang tepat atau tidak.

Buat Planning yang Matang

Sebaiknya ketika menggeluti dunia pemasaran afiliasi jangan langsung memualinya tanpa perencanaan yang tepat. Harus ada perencanaan yang matang untuk memastikan dapat memperoleh hasil yang maksimal nantinya.

Perencanaan pertama adalah terkait dengan manajemen waktu yang harus dibagi untuk pembuatan konten sistem pemasaran ini. Buatlah sebuah perencanaan waktu yang baik agar konten dapat terus dikerjakan dengan baik.

Selanjutnya pahami juga konten-konten apa yang harus ditampilkan. Buatlah postingan secara berkala terkait dengan konten yang berhubungan dengan affiliate marketing tersebut.

Pastikan jika konten-konten yang dihadirkan adalah konten informatif serta menyajikan hal baru bagi audiens. Hal ini untuk semakin menarik minat audiens nantinya dan mencegahnya menjadi bosan dengan konten-konten yang dihasilkan.

Selain kedua perencanaan tersebut, tentunya masih ada banyak perencanaan lain yang harus dilakukan. Semuanya guna memberikan hasil yang terbaik nantinya.

SEO Juga Penting

Kemudian yang tak lupa harus diperhatikan saat ingin menjadi affiliate marketer yang sukses adalah memastikan SEO website berjalan dengan baik. Pasalnya dengan semakin banyak pengunjung yang datang tentunya peluang pengunjung untuk melakukan transaksi akan semakin besar.

Ada banyak cara yang dapat dilakukan terkait dengan SEO ini. Bagi yang merasa memiliki budget lebih tak ada salahnya menyerahkan persoalan SEO pada pihak jasa yang berpengalaman.

Lalu bagaimana dengan yang memiliki budget terbatas? Bagi yang memiliki budget terbatas bukan berarti tidak dapat memberikan SEO terbaik untuk websitenya, lho.

Simak beragam tutorial SEO yang ada di internet untuk membantu agar website dapat meningkat ratingnya. Namun, ingat untuk tetap memastikan kalau kegiatan SEO yang dilakukan tidak melanggar peraturan Google ya. Hal ini untuk mencegah website terkena penalty Google nantinya.

Menghadirkan Konten yang Menarik Serta Terkesan Personal

Masalah konten yang berhubungan dengan link pemasaran afiliasi adalah sesuatu yang menjadi pusat perhatian di sini. Tentu saja karena konten ini memiliki pengaruh banyak terhadap keputusan seseorang untuk melakukan transaksi atau tidak.

Menghadirkan konten yang menarik serta personal membuat kemungkinan transaksi dapat menjadi meningkat. Namun, sebenarnya apa itu konten yang menarik dan personal?

Konten menarik yang dimaksud di sini adalah konten yang tidak hanya berbeda tapi juga siap menghadirkan hal yang baru. Misalkan menyajikan informasi terkait produk atau jasa yang dibahas dari sisi yang berbeda. Di sisi lain juga turut serta memberikan informasi yang baru pada pengguna nantinya.

Lalu bagaimana dengan konten yang personal? Maksudnya adalah konten yang berisi informasi yang diperoleh dengan lebih dahulu telah benar-benar mencoba produk atau jasa tersebut. Ini yang kemudian akan menghadirkan konten yang sifatnya terasa lebih personal karena berasal dari pengalaman diri.

Memahami Audiens dengan Baik

Setiap audiens pada pemasaran afiliasi pasti memiliki karakteristiknya masing-masing. Itulah pentingnya untuk memahami audiens dengan baik, supaya dapat lebih memahami karakter dari audiens tersebut.

Dari pemahaman seputar karakter maka akan diperoleh gambaran mengenai bagaimana cara menarik audiens agar dapat melakukan transaksi. Tentu saja cara yang dilakukan untuk setiap target audiens dapat berbeda antara satu dengan yang lainnya.

Bagaimana cara memahami audiens dengan baik? Untuk dapat memahami audiens caranya dapat bermacam-macam. Mulai dari melakukan survei kecil-kecilan sampai dengan melakukan pengamatan tentang target audiens tersebut.

Meski terkesan sederhana namun hal ini terbukti ampuh dan juga memiliki peran besar bagi keberhasilan pemasaran afiliasi yang dilakukan, lho. Wah, siapa yang menyangka ya?

Hindari Hal-Hal Ini Saat Menjalankan Affiliate Marketing

Kali ini yang akan dibahas adalah mengenai hal-hal yang harus dihindari saat menjalankan sistem ini. Pasalnya hal-hal ini justru akan membuat sistem ini yang seharusnya memiliki hasil maksimal justru akan memiliki hasil yang sebaliknya. Yuk, simak hal-hal apa saja yang sebaiknya dihindari.

Mengikuti Terlalu Banyak Program

Masalah program telah sedikit dibahas dalam bahasan sebelumnya. Kalau tadi kita membahas tentang pemilihan program yang tepat, kali ini akan dibahas mengenai kenapa meskipun dirasa tepat kita sebaiknya tidak mengikuti terlalu banyak program.

Memang sebenarnya tidak ada aturan yang menyiratkan bahwa affiliate marketer harus maksimal mengikuti sekian banyak program. Namun, memang sebaiknya jangan asal mengikuti banyak program untuk meraup keuntungan sebanyak-banyaknya.

Harus dipahami kalau hal ini justru berpotensi membuat kegiatan affiliate marketing yang dilakukan tidak maksimal. Pasalnya affiliate marketer justru akan bingung karena terlalu banyak konten yang harus dibuat untuk masing-masing program.

Sebaiknya pilih satu program saja yang dirasa paling cocok. Jalankan progam ini secara maksimal untuk memperoleh keuntungan sebanyak-banyaknya.

Tidak Memahami Produk

Hal lain yang harus dihindari adalah kurang pahamnya pihak affiliate marketer terhadap produk yang sedang diulas. Ini nantinya akan memberi dampak yang cukup signifikan.

Pasalnya dari pemahaman produk tersebut pihak audiens dapat diajak untuk melakukan transaksi pembelian produk tersebut. Lalu ketika ternyata affiliate marketer tidak memahami produk dengan baik, bagaimana pihak audiens dapat tertarik nantinya?

Tidak paham produk yang dimaksud tidak hanya ketika tidak dapat menjelaskan tentang produk tersebut saja. Namun, di sisi lain ketika pihak affiliate marketer justru salah memberikan informasi mengenai produk tersebut.

Pastikan informasi yang diberikan terkait produk tersebut adalah benar adanya. Periksa kembali setiap konten terkait produk yang akan diposting. Selain itu jangan lupa untuk memastikan sumber informasi terkait produk yang akan diposting merupakan sumber yang valid.

Melakukan Hard Selling yang Terlalu Parah

Biasanya para affiliate marketer pemula akan lebih berambisi untuk memastikan dapat melakukan penjualan produk yang ditawarkan. Hal ini yang kemudian membuat para affiliate marketer seringkali melakukan kesalahan paling dasar, melakukan hard selling dengan terlalu parah.

Perlu dipahami jika hal ini sebenarnya justru membuat calon konsumen menjadi kabur. Ini karena konsumen akan merasa pihak affiliate marketer cenderung ‘memaksanya’ untuk membeli produk tersebut.

Alih-alih membuat audiens semakin tertarik membeli, ini justru akan membuat audiens menjadi tidak nyaman dan merasa dipaksa. Untuk itu sebaiknya perhatikan lagi bagaimana cara yang tepat guna memastikan agar audiens tertarik untuk bertransaksi tanpa harus melalui ‘pemaksaan’ dari hard selling tadi.

Tidak Melakukan Riset untuk Membuat Konten yang Menarik

Kesalahan lain adalah terkait dengan konten affiliate marketing yang akan diposting nantinya. Jangan sampai affiliate marketer justru asal membuat konten tanpa lebih dahulu melalui proses pengumpulan data.

Hal ini dapat berakibat fatal nantinya. Tak menutup kemungkinan justru membuat informasi yang diberikan pada audiens menjadi tidak valid nantinya. Lebih lanjut informasi yang tidak kredibel atau tidak terpercaya malah akan membuat audiens menjadi kurang percaya terhadap konten yang disajikan.

Guna mencegah hal ini sebaiknya lakukan riset lebih dahulu sebelum mulai membuat sebuah konten. Pastikan informasi terkait dengan produk, lalu akan lebih baik jika memutuskan mencoba sendiri produk atau jasa yang ditawarkan.

Data-data yang diperoleh nantinya dikumpulkan untuk kemudian disusun menjadi sebuah konten yang menarik. Tentu saja ini menghasilkan konten yang lebih terpercaya dan membuat audiens akan semakin yakin untuk membeli produk atau jasa tersebut.

Dari seputar affiliate marketing di atas, kita akhirnya lebih mengenal tentang sistem ini. Mulai dari pemasaran afiliasi adalah sistem bisnis yang berbasis komisi sampai dengan hal-hal yang harus dihindari dalam sistem ini.

Jadi bagaimana setelah menyimak seputar pemasaran afiliasi tersebut? Apa tertarik untuk terjun dalam dunia affiliate marketing?

 

Apa Itu SEO? Belajar Tuntas Ilmu Dasar SEO Paling Lengkap Sekaligus Termudah untuk Pemula

</div

Website Jual Beli Mobil Terbaik & Terlengkap di Indonesia

0
Website Jual Beli Mobil Terbaik & Terlengkap di Indonesia

 

Jika ditanya website jual beli mobil, pasti hanya ada beberapa orang yang mengetahuinya dan itu pun hanya sekedarnya saja. Pada dasarnya, setiap orang pasti mempunyai kendaraan impian yang ingin dimiliki, seperti kendaraan roda dua dan roda empat.

Memiliki kendaraan pribadi tentu membuat akomodasi Anda lebih mudah. Apalagi saat musim mudik lebaran tiba. Dengan kendaraan pribadi, Anda dapat melakukan perjalanan dengan mudah dan praktis, tanpa harus menenteng bawaan ke dalam stasiun atau terminal. Anda cukup menyimpan barang-barang bawaan di bagasi kendaraan Anda.

Mobil merupakan kendaraan roda empat impian banyak orang. Ada banyak cara untuk memiliki kendaraan roda empat ini, salah satunya yaitu dengan mengajukan kredit mobil ke lembaga tertentu. Namun, dengan membeli mobil secara kredit tentu membuat Anda harus menyisihkan budget untuk membayar tagihan setiap bulannya.

Tentu hal ini agar merepotkan bukan? Sebagai solusinya, Anda dapat membeli mobil bekas di beberapa situs jual beli terbaik dan terlengkap berikut ini. Selain dapat melakukan pembelian, Anda juga dapat menjual mobil untuk upgrade kendaraan roda empat yang Anda miliki. Apa saja website jual beli mobil terbaik dan terlengkap di Indonesia? Lihat daftar dan ulasannya di bawah ini.

Otosia.com

Website jual beli mobil ini awalnya merupakan subdomain dari KapanLagi.com, namun, perkembangan traffic yang semakin besar membuatnya menjadi platform yang berdiri sendiri dan salah satu media besar di Indonesia. Platform ini adalah portal otomotif yang banyak diakses oleh pecinta dunia otomotif di Indonesia. Konten-konten yang disuguhkan dalam Otosia adalah berita otomotif terkini di tanah air.

Namun, tidak hanya sekedar itu. Otosia juga memfasilitasi pembacanya untuk melakukan transaksi jual beli mobil. Mobil yang dijual di Otosia cukup beragam, mulai dari mobil baru hingga mobil bekas. Berbagai mobil yang dijual juga lengkap, seperti truk, mobil mewah dan lain sebagainya.

https://www.otosia.com/

 

Oto.com

Berbeda dengan situs sebelumnya, Oto.com merupakan situs iklan baris yang memungkinkan Anda untuk menemukan kendaraan yang Anda cari. Situs ini memang cocok untuk Anda yang sedang ingin membeli kendaraan bermotor atau mobil, karena sangat membantu menyediakan filter dalam pencarian.

Selain itu, Oto.com juga menyediakan fitur yang dapat digunakan untuk membandingkan mobil yang diinginkan. Mobil bekas maupun baru bisa ditemukan di sini. 

https://www.oto.com/

Carmudi.com

Carmudi merupakan situs yang menyediakan layanan jual beli mobil mulai awal tahun 2014 lalu. Di awal peluncurannya, Rocket Internet sebagai pengusung membuat Carmudi, berkembang pesat sehingga menjadi marketplace online terbesar di Indonesia. Karena pada awalnya, situs jual beli ini hanya memiliki empat biru listing kendaraan.

Carmudi bekerjasama dengan beberapa showroom mobil bekas, seperti Galeri Mobile dan Sky Moto untuk listing situsnya. Selain itu, website jual beli kendaraan ini juga bekerja sama dengan dealer lokal, sehingga Anda dapat membeli mobil dengan pembayaran kredit.

Carmudi tidak hanya dapat diperuntukkan bagi pasar Indonesia. Karena sebagai bagian dari Rocket Internet, Carmudi memiliki cabang yang mengglobal di negara-negara lainnya, misalnya, Bangladesh, Myanmar, Filipina dan Pakistan.

https://www.carmudi.co.id/

MobilBekas

Meskipun situs website ini dinamakan MobilBekas, namun dalam transaksinya marketplace ini tidak hanya menjual mobil second saja. Namun, mobil dalam kondisi baru juga banyak di jual di sini. Selain itu, fitur websitenya juga cukup lengkap.

Saat melakukan pencarian mobil di situs website tersebut, Anda dapat melengkapi detail mobil yang diinginkan, seperti merek mobil, tahun launching, daftar harga hingga kota yang menjual mobil tersebut. Dengan begitu Anda dapat menemukan penjual mobil yang Anda inginkan dengan mudah di kota Anda.

https://mobilbekas.com/

Otobro

Situs website jual beli mobil yang satu ini merupakan bagian dari Grup C88 yang populer dengan situs perbandingan produk keuangan asuransi Primero.com dan Cek Aja.com. Meski awalnya hanya dikenal melalui kedua situs tersebut, namun saat ini Grup C88 melebarkan sayapnya di dunia otomotif lewat Otobro.

Situs Otobro ini didirikan oleh mantan Director of Product and Business Development KMK, Patrick Williamson pada tahun 2016. Situs ini merupakan startup dalam jual beli mobil yang memberikan pelayanan berupa inspeksi teknis komprehensif dan purna jurnal kredit untuk mobil baru maupun bekas bagi konsumen Indonesia. Sebelum akhirnya pada tahun 2017 diakuisisi oleh Grup C88.

 

BeliMobilGue.co.id

Website untuk jual beli mobil ini cukup berbeda dibanding dengan situs website yang telah disebutkan sebelumnya. Pasalnya website ini lebih berfokus pada pembelian di tempat.

Selain untuk pembelian, BeliMobilGue juga mendukung penjualan mobil dengan mudah dan cepat. Saat Anda ingin menjual mobil di BeliMobilGue, maka inspektur akan mendatangi rumah untuk menawar mobil sesuai dengan valuasi yang ditemukan.

Bahkan waktu yang dibutuhkan untuk membeli mobil Anda dalam hitungan satu jam saja. Hal ini sesuai dengan tagline yang mereka munculkan yaitu “Jual Mobil Dalam 1 Jam, Aman dan Nyaman”. Startup yang diluncurkan pada akhir tahun 2017 ini ingin membuat inovasi dan perubahan terhadap cara perdagangan mobil bekas di Indonesia.

Bukan hanya menjadi tempat untuk menjual mobil, Anda juga dapat membeli mobil bekas dengan kondisi yang baik di sini. Mobil-mobil yang dijual sebelumnya telah mendapatkan pemeriksaan dari inspektorat. Sehingga kondisi mobil yang Anda beli mempengaruhi harga yang dibanderolnya.

https://www.belimobilgue.co.id/

Garasiku

Platform ini merupakan marketplace online pihak ketiga, yang memfasilitasi pembeli dan penjual mobil perorangan. Platform ini mengakomodasi berbagai layanan yang terintegrasi mulai dari mengurus surat administrasi, penawaran cicilan kendaraan, rekognisi hingga asuransi.

Sehingga, transaksi yang Anda lakukan menjadi lebih mudah karena hanya perlu mengakses satu platform saja. Meskipun saat ini Garasiku hanya berperan sebagai pihak ketiga yang mempertemukan antara penjual dan pembeli dalam satu platform, tidak menutup kemungkinan jika platform ini bisa menjadi pihak kedua nantinya.

https://garasi.id/

Mobiloka

Website jual beli mobil ini hadir sejak Mei 2015 dan berperan sebagai showroom untuk mobil bekas. Mobil yang dijual di platform ini telah terintegrasi dengan layanan jasa finansial antara lain, kredit dan asuransi. Dengan begitu, Anda akan mendapatkan kedua layanan jasa finansial tersebut saat membeli mobil di Mobiloka.

Selain menjual mobil dengan ribuan listing yang tersedia. Mobiloka juga menyediakan layanan rental mobil di berbagai lokasi di Indonesia. Sehingga Anda dapat memilih untuk membeli mobil atau menyewa jasa rental mobil untuk perjalanan Anda.

https://mobiloka.com/

RajaMobil

Platform jual mobil online ini merupakan retail showroom versi online dari perusahaan yang telah berdiri sebelumnya di Indonesia. RajaMobil ini diluncurkan pertama kali pada tahun 2012 oleh Plaza Toyota, yang merupakan salah satu dealer resmi Toyota.

Meskipun pertama kali diluncurkan oleh dealer resmi Toyota, namun dalam situs website tersebut, RajaMobil tidak hanya menyediakan mobil merek Toyota. Beberapa merek dari produsen lain juga dijual di sini.

Setelah lima tahun dari waktu peluncurannya, RajaMobil yang awalnya merupakan platform iklan baris berubah menjadi marketplace online bagi sales yang ingin menjual inventory.

https://www.rajamobil.com/

MobilKamu

MobilKamu merupakan platform jual beli mobil online yang menghadirkan harga terbaik dan efisiensi waktu. Karena memang MobilKamu didirikan untuk mempermudah seseorang dalam melakukan jual beli mobil bekas. Sehingga dapat membuat transaksi pembelian mobil dilakukan secara mudah.

Selain itu, startup yang beroperasi dari tahun 2015 ini juga bermitra dengan banyak showroom mobil besar yang ada di Ibukota Jakarta. Kerjasama yang dilakukan tersebut membuat MobilKamu dapat mencarikan harga dan down payment serta cicilan terbaik dari showroom yang bekerjasama dengan MobilKamu.

Tentu saja hal tersebut sangat membantu Anda dalam memilih mobil dengan harga terbaik tanpa harus mengunjungi beberapa showroom satu per satu.

https://mobilkamu.com/

Carsome

Berbeda dengan situs jual beli mobil di atas, platform ini merupakan marketplace online yang berasal dari Malaysia. Dalam situs ini, mobil bekas dijual dengan konsep B2C. Layanan dan harga yang ditawarkan diklaim yang paling terbaik untuk konsumen Indonesia.

Carsome ini memang merupakan salah satu platform besar dalam penjualan dan pembelian mobil bekas. Bahkan dalam satu tahun, Carsome dapat memfasilitasi sekitar 4.5 juta penjualan mobil.

Dengan jumlah penjualan yang besar tersebut tidak heran jika pendapatan kotornya bisa mencapai 400 miliar rupiah. Selain diperuntukkan bagi konsumen Indonesia, website ini juga memfasilitasi penjualan mobil di Thailand dan Singapura.

https://www.carsome.id/

Tips dan Trik Jual dan Beli Mobil Secara Online

Dengan perkembangan informasi dan teknologi yang semakin canggih, membuat aktivitas keseharian manusia lebih mudah dilakukan dan praktis. Selain kemudahan dan kepraktisan, kecanggihan teknologi informasi juga mendukung aktivitas dilakukan serba cepat. Tidak heran jika banyak sekali hal-hal instan yang banyak dilakukan oleh generasi saat ini.

Namun ternyata, hal serba cepat itu tidak hanya dilakukan dalam komunikasi, aktivitas jual beli juga menjadi lebih efisien dengan adanya platform belanja online yang sudah banyak tersedia saat ini.

Berbagai produk yang dijual pun cukup beragam, mulai dari kebutuhan sehari-hari rumah tangga, gadget bahkan kendaraan. Tak terkecuali mobil. Sebagai kendaraan yang menjadi impian banyak orang, membeli mobil ternyata dapat dilakukan secara online.

Jika Anda hendak melakukan transaksi jual maupun beli mobil secara online, maka tips dan trik jitu di bawah ini bisa Anda lakukan sebelum membeli mobil impian.

Cek Situs Jual Beli Mobil

Saat ini sudah banyak platform yang menyediakan fasilitas jual beli mobil secara online. Mengecek website jual beli mobil perlu dilakukan agar Anda tidak tertipu dengan situs bodong yang menawarkan mobil meskipun dengan harga yang murah.

Alangkah lebih baik jika membeli mobil melalui situs yang telah terpercaya. Website yang terpercaya menjual berbagai jenis mobil dari produsen dengan harga terbaik dan terpercaya. Anda akan mendapatkan layanan terbaik jika membeli mobil pada halaman web.

Mengetahui Identitas Penjual

Selain website jual beli mobil yang terpercaya, Anda juga harus mengetahui identitas penjual mobil yang ingin Anda beli. Kejelasan identitas penjual tentu membuat Anda lebih mudah melakukan transaksi selanjutnya.

Lihat kelengkapan identitas yang ditampilkan penjual dalam platform jual beli yang Anda pilih. Setidaknya Anda perlu mengetahui, nama, kota dan nomor handphone si penjual.

Untuk itu, Anda dapat membeli mobil di sini, karena tentu ada penjagaan terhadap keamanan transaksi konsumen. Salah satunya yaitu dengan memperhatikan kejelasan identitas penjual mobil. Sehingga Anda dapat membeli mobil tanpa perlu rasa was-was.

Lihat Spesifikasi Mobil dengan Cermat

Untuk memberitahu kepada calon pembeli, penjual online biasanya memberikan spesifikasi atau rincian yang menjelaskan tentang kondisi barang yang dijual. Hal ini juga harus dicantumkan pada penjualan mobil.

Anda sebagai calon pembeli harus membaca detail spesifikasi mobil yang ingin Anda beli. Jangan hanya karena tergiur dengan harga murah, Anda langsung melakukan pembayaran tanpa membaca bagaimana kondisi mobil tersebut.

Sehingga ketika mobil datang dan ada ketidaksesuaian, tentu akan membuat Anda kerepotan. Maka dari itu, jadilah konsumen cermat dengan membaca detail yang dicantumkan pada mobil yang hendak dibeli.

Metode Pembayaran

Memilih metode pembayaran merupakan tips membeli mobil secara aman selanjutnya. Berbagai website jual beli mobil menawarkan berbagai metode pembayaran yang beragam. Mulai dari kredit, transfer bank hingga COD. Jika memungkinkan, Anda dapat memilih metode pembayaran cash on delivery sehingga transaksi dapat lebih terjamin keamanannya.

Selain itu, metode pembayaran yang dilakukan secara COD juga memungkinkan Anda untuk mengecek terlebih dahulu kondisi secara langsung. Agar dapat memastikan kondisi asli dengan yang tertera pada situs website.

Namun, Anda tidak perlu khawatir, karena website yang terbaik akan memberikan pelayanan terbaik untuk pembelian mobil Anda. Ada juga akses untuk memastikan apa yang tertera pada website adalah sesuai dengan kondisi asli mobil yang dijual.

Nego

Beberapa platform jual beli online menyediakan layanan negosiasi yang diperuntukkan bagi pembeli dan penjual agar menemukan kesepakatan harga. Anda dapat melakukan negosiasi terlebih dahulu terhadap penjual.

Agar harga yang dibayarkan bisa lebih murah sesuai kesepakatan. Hal tersebut tentu membuat budget yang Anda keluarkan lebih hemat.

Berhati-Hati dalam Melakukan Transaksi

Kehati-hatian dalam melakukan transaksi secara online sangatlah dibutuhkan. Apalagi jika barang yang Anda beli memiliki harga yang cukup menguras kantong. Kehati-hatian tersebut tentu dapat menghindari Anda mengalami hal-hal yang tidak diinginkan. Anda dapat melakukan beberapa tips di atas supaya transaksi bisa dilakukan secara aman.

Jual dan Beli Mobil Melalui Situs Website Terbaik di Indonesia

Berbagai website jual beli mobil saat sudah banyak tersedia dan mudah diakses. Namun, beberapa situs website tersebut juga tidak menjamin keamanan transaksinya.

Oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab memanfaatkan teknologi informasi untuk meraup pundi rupiah dengan cara yang tidak benar. Maka dari itu, Anda harus memilih situs website terpercaya untuk membeli mobil impian Anda.

Website yang menyediakan layanan jual beli mobil terbaik dan terpercaya di Indonesia tentu sangat terpercaya. Transaksi yang dilakukan antara penjual dan pembeli dijamin keamanannya. Sehingga Anda tidak perlu khawatir mengalami hal-hal yang tidak menyenangkan. Selain itu, transaksi yang dilakukan juga cukup mudah. Karena yang utama adalah kenyamanan konsumen dengan memberikan platform yang mudah.

Anda tentu tidak ingin membeli mobil dengan proses yang ribet bukan? Bukan hanya itu, ada ribuan mobil dari berbagai merek produsen. Mulai dari mobil bekas hingga mobil baru. Mobil bekas yang dijual di sini tentu memiliki kondisi yang baik dan layak pakai.

Selain menjadi tempat terpercaya untuk jual beli mobil bekas dan baru. Website yang terpercaya juga memberikan berbagai informasi tentang mobil, mulai dari berita otomotif terkini di tanah air, tips dan trik merawat mobil hingga inspirasi modifikasi mobil Anda.

Sehingga Anda dapat menambah wawasan tentang mobil atau dunia otomotif.  Maka dari itu, menjual atau membeli mobil di website tersebut pasti aman, nyaman dan terpercaya.
[website-about]

Ingin mendapatkan lebih banyak tips penting tentang pengelolaan bisnis online? Follow MARKEY adalah solusinya! Klik https://markey.id/ atau download MARKEY APP di Play Store maupun AppStore agar tidak ketinggalan info artikel bisnis terbaru setiap hari. Sampai jumpa lagi!

Panduan Belajar Bahasa C Programming Untuk Pemula

0
Panduan Belajar Bahasa C Programming Untuk Pemula

 

Bahasa C merupakan bahasa pemrograman tingkat tinggi, sebab bahasa yang digunakan adalah bahasa sehari-hari. Bahasa C adalah penyempurnaan dari bahasa B. Belajar Bahasa C populer digunakan untuk beberapa penulisan program sistem operasi.

Beberapa sistem operasi seperti Unix, Microsoft Windows, Mac OS X, dan GNU atau Linux yang tidak lain ditulis dalam bahasa C. Selain itu, bahasa C menjadi inspirasi bahasa-bahasa pemrograman lainnya, seperti bahasa Perl, bahasa PHP, dan bahasa Phyton ditulis dengan menggunakan bahasa C.

Dengan belajar bahasa C, maka Anda dapat memahami konsep-konsep dasar dari bahasa pemrograman lainnya yang dibangun berdasarkan bahasa C.  Anda mengalami kesulitan belajar bahasa C?

Berikut ini beberapa materi belajar bahasa C yang bisa Anda pelajari. Semoga informasi ini dapat membantu.

Sejarah Singkat Bahasa C

Tahun 1972, pengembangan C dimulai dari sistem PDP-11 Unix dan pada tahun 1973, orang mulai menggunakan C untuk Unix Kernel. Dennis Ritchie seorang bapak bahasa C membuat sebuah perubahan pada bahasa C selama beberapa tahun guna membuat lebih efisien, perubahan tersebut seperti penambahan perpustakaan sehingga berkembang menjadi bahasa C yang digunakan hingga sekarang.

Bahasa C awalnya dikembangkan sebagai bahasa pemrograman sistem untuk menulis operasi. Terdapat banyak fitur utama dalam bahasa C termasuk low level akses ke memori, fitur ini membuat bahasa C cocok untuk pemrograman sistem, seperti sistem operasi maupun pengembangan compiler.

Manfaat Belajar Bahasa C

Saat ini belajar bahasa C memiliki beberapa manfaat, akan tetapi terdapat hal yang berbeda jika dapat menguasai bahasa pemrograman C. Salah satu yang terpenting adalah dapat membantu Anda dalam memahami arsitektur sistem seperti pointers, bekerja dengan memori location, maupun hal lain yang berdasarkan perangkat komputer.

Selain itu, manfaat belajar bahasa C merupakan bahasa tingkat menengah, yang artinya berada di antara bahasa tingkat rendah yang dipahami oleh mesin dan bahasa tingkat tinggi yang dipahami manusia.

Sebab, menjadi bahasa tingkat menengah, bahasa C mengurangi kesenjangan antara bahasa tingkat rendah dan tingkat tinggi. Bahasa C digunakan untuk penulisan sistem operasi dan dapat melakukan pemrograman di level aplikasi.

Manfaat dari belajar bahasa C dapat membantu memahami dasar-dasar teori komputer. Sebagian besar teori komputer berhubungan dengan komputer, seperti Computer Network, Compiler Designing, Computer Architecture, maupun Operating System berbasis bahasa pemrograman C.

Oleh sebab itu, jika Anda ingin terlibat dalam bidang ini, maka membutuhkan wawasan yang bagus tentang bahasa C. Pada bahasa tingkat tinggi, rincian tentang level mesin disembunyikan dari user sehingga untuk bekerja menggunakan CPU, Cache, Memory, hingga Network Adapters harus menguasai bahasa C.

Dalam bahasa C, library lebih sedikit dibandingkan dengan bahasa pemrograman level tinggi. Sehingga dalam mempelajari bahasa C dapat meningkatkan kemampuan programming sebab harus mempelajari banyak hal.

Selain itu, bahasa C sangat cepat dalam waktu eksekusi, program yang ditulis dan di-compile dalam bahasa C akan dieksekusi secara cepat jika dibandingkan dengan bahasa pemrograman yang lain.

Hal ini disebabkan bahasa C tidak memiliki overhead pemrosesan tambahan seperti garbage collection maupun memory leaks, sebab programer harus menangani sendiri hal-hal tersebut.

Manfaat lainnya adalah embedded programming. Artinya, bahasa C banyak digunakan dalam Embedded Programming atau yang disebut pemrograman microcontrollers dimana bahasa C digunakan untuk mengatur microcontrollers yang banyak digunakan dalam Automotives, Robotics, Hardware, dan sebagainya.

Versi Bahasa C

Bahasa pemrograman memiliki beberapa versi, seperti ANSI C yang merupakan versi standar awal bahasa pemrograman C. Versi ini dikenal dengan C89 maupun C90 dimana angka 89 dan 90 mengartikan tahun diterbitkan versi tersebut.

C99 merupakan bahasa C versi tahun 1999 dimana pada versi ini diperkenalkan beberapa fitur baru berupa inline function, tipe data baru, variable length array, dan sebagainya.

C11 adalah bahasa C yang dirilis pada tahun 2001. Pada versi tersebut ditambahkan beberapa fitur dan library, seperti generic macros, anonymous structure, peningkatan dukungan terhadap unicode, atomic operation, multi threading, dan lainnya.

C18 merupakan versi bahasa C yang diperkenalkan pada bulan juni 2018 dimana versi C18 menjadi versi standar saat ini.

Persiapan Pemrograman C di Linux

Pada dasarnya Anda hanya membutuhkan dua alat, yakni Text Editor dan Compiler. Text Editor adalah program yang digunakan untuk menulis kode program C. Terdapat banyak pilihan Text Editor yang dapat Anda gunakan untuk menulis program C, seperti Notepad, Notepad ++, Gedit, Geany, Mousepad, Kate, Atom, VS Kode, Subline, Text, dan lainnya.

Sedangkan Compiler merupakan program yang digunakan untuk menerjemahkan bahasa C ke dalam bahasa mesin sehingga dapat dipahami oleh komputer. Complier C memiliki berbagai jenis, seperti GCC atau GNU C Compiler, Clang, Icc, LuxCC, Tiny C Complier, Borland Turbo C, VBCC, XL C, Small C, dan lainnya.

Cara ini akan menggunakan Compiler GCC atau GNU C Compiler. Pertama, Anda harus install GCC pada Ubuntu dengan perintah Sudo Apt Install GCC. Untuk pengguna windows, dapat menggunakan MinGW, Cygwin, atau WSl dan selanjutnya ketik perintah GCC – version untuk memeriksa versi yang sudah diinstal.

Cara selanjutnya adalah membuat sebuah program Hello World. Program ini merupakan program yang paling sederhana.

  • Caranya, buka teks editor lalu ketik kode #include <stdio.h> lalu ketik int main () {printf (“Helo World!”); return 0; dimana kode ini merupakan kode program C yang paling sederhana.
  • Selanjutnya, simpan dengan nama hello_world.c dan lakukan kompilasi compile dengan GCC dengan cara buka terminal
  • lalu masuk ke direktori tempat program yang tadi. Ketik perintah untuk melakukan kompilasi program C, yaitu gcc hello_world.c –o hello_world dimana hello_world.c memiliki arti dari nama file kode program, argumen –o untuk menentukan file output, dan hello_world merupakan hasil output dari kompilasi.
  • Hasilnya, Anda akan memiliki file binary baru bernama hello_world. File binary merupakan file program seperti file .exe pada windows yang siap untuk dieksekusi.

Namun, untuk melanjutkan atau mengeksekusi program pada Linux, Anda dapat menggunakan tanda ./ yang diikuti dengan nama program.

Pemrograman C Menggunakan IDE

Belajar bahasa C menggunakan IDE atau Integrated Development Environment merupakan teks editor khusus dimana didalamnya berisi compiler dan peralatan lain yang dibutuhkan untuk development.

IDE dapat memudahkan programer dalam membuat program, sebab tidak perlu kompilasi secara manual. Beberapa jenis IDE yang dapat Anda gunaka untuk membuat program C, seperti Codeblocks, QT Creator, Eclipse, Monodevelop, Visual Studio, dan lainnya. Namun, jenis IDE yang umum digunakan pada Linux adalah Codeblocks dan QT Creator.

Codeblock adalah IDE yang khusus dibuat untuk pemrograman C maupun C ++. Cara pemrograman C menggunakan Codeblocks, berikut ini langkah-langkah dalam menggunakannya.

  • Pertama install Codeblocks dengan perintah Sudo Apt Install Codeblocks Xterm dan tunggu hingga proses tersebut selesai.
  • Selanjutnya, buka Codeblocks, jika muncul sebuah jendela maka klik OK. Jendela tersebut meminta Anda untuk menentukan akan menggunakan compiler yang mana.
  • Klik Create New Project untuk membuat proyek baru, lalu pilih file pilih C/C ++ Source dan klik Go.
  • Selanjutnya klik Next, lalu pilih C dan klik Next. Tentukan lokasi penyimpanan proyek, lalu klik Finish.
  • Tulis kode program pada file helloworld.c, maka pada compile Anda dapat klik tombol build dan compiler serta menjalankan program dapat klik build and run. Akan tetapi, saat Anda menekan tombol Build and Run, maka Codeblocks akan melakukan compile dan akan menjalankan programnya. Compile tersebut akan menghasilkan object file yang berisi tentang machine code.

Struktur Dasar dan Aturan Penulisan Program C

Struktur dasar yang wajib dipahami terdiri dari dua bagian utama, yaitu bagian include dan block fungsi main. Pada program C, #include berguna untuk mengimpor fungsi-fungsi yang didefinisikan pada Header file.

Header file merupakan file yang berisi definisi fungsi yang sudah dibuat, tujuannya untuk dapat digunakan pada program C yang lainnya, file tersebut berekstensi .h, misalnya stdio.h.

Anda dapat mengimpor file stdio.h yang berisi deklarasi fungsi dasar yang Anda butuhkan untuk membuat program C seperti printf(). File stdio.h sudah di dalam komputer saat Anda menginstal GCC.

Sedangkan fungsi ‘Main’ () merupakan fungsi utama dalam program. Fungsi tersebut akan dieksekusi pertama kali saat program dijalankan. Oleh sebab itu, Anda harus menulis logika di dalam fungsi tersebut.

Misalnya fungsi ‘Main’ dengan deklarasi  int main() { //… return 0 } dimana arti dari int di depan main adalah tipe data yang akan dikembalikan. Maka di dalam fungsi main () Anda harus sertakan return 0. Artinya, fungsi main akan mengembalikan nilai 0 setelah eksekusi selesai.

Cara lain belajar bahasa C dapat menggunakan Void, misalnya Void Main () { //… } dimana Void memiliki arti tidak ada atau kosong. Jika Anda menggunakan Void, maka tidak perlu menulis kata kunci return pada bagian akhir fungsi, sebab fungsi Void tidak akan mengembalikan nilai apapun.

Penulisan Statement

Statement adalah perintah-perintah atau fungsi untuk melakukan sesuatu. Misalnya dengan perintah printf (“Hello World!”) yang mengartikan Anda memberikan perintah pada komputer untuk mencetak teks Hello World! Ke console. Setiap statement dalam program bahasa C harus diakhiri dengan titik koma, jika tidak maka program akan error.

Penulisan Blok Kode

Blok kode merupakan kumpulan statment atau ekspresi. Blok kode pada program bahasa C dikemas dengan kurung kurawal atau tanda {…}. Contohnya, if (x ==y ) {

// di dalam sini adalah blok kode // sampai akhir kurung }

For (int i =0; i < 10; i++) {

// di dalam sini adalah blok kode // sampai akhir kurung }

Anda akan menggunakan blok kode untuk mengemas beberapa statment di dalam blok if, for, while, do atau while, fungsi, dan sebagainya.

Penulisan Komentar

Komentar merupakan bagian yang tidak dieksekusi oleh komputer. Komentar hanya digunakan untuk membuat keterangan pada kode program. Misalnya // ini adalah komentar.

Anda dapat menggunakan garis miring ganda ( // ) untuk membuat komentar satu baris atau dapat menggunakan tanda /**/ untuk membuat komentar beberapa baris. Contohnya:

#include <stdio.h>

Int main ( ) {

// ini merupakan komentar satu baris printf ( “Hello World !” ) :

/* ini merupakan komentar lebih dari satu baris */ return 0; }

Case Bersifat Sensitive

Case Sensitive merupakan bahasa C yang akan memperhatikan huruf besar dan hurus kecil pada penulisan kode. Misalnya:

// misalkan memuat variabel

string nama = “Petani”;

string Nama = “Kode”;

Variabel nama dengan Nama akan dianggap sebagai variabel yang berbeda, sebab terdapat huruf besar dan huruf kecil. Bagi para pemula umumnya sering membuat kesalahan dengan case sehingga hasil program akan error.

Mengenal Fungsi Input dan Output Pada Bahasa C

Pada dasarnya, program komputer terdiri dari tiga bagian utama, yakni input, proses, dan output. Input adalah sesuatu data yang Anda masukkan pada program. Umumnya, input diambil dari perangkat input berupa keyboard, mouse, kamera, microphone, dan lainnya.

Proses merupakan cara-cara yang akan dilakukan program untuk menghasilkan output. Sedangkan output merupakan informasi yang dihasilkan setelah dilakukan proses. Output akan muncul dalam layar komputer.

Terdapat dua macam fungsi yang dapat digunakan untuk menampilan output, pertama adalah fungsi printf () yang merupakan fungsi guna menampilkan output pada layar komputer.

Fungsi tersebut terdapat pada library stdio.h. Saat Anda diharuskan menulis #include <stdio.h> pada bagian atas program supaya dapat menggunakan fungsi tersebut. Adapun struktur dasar fungsi printf ( ) :

printf (“format” , …) ;

Format merupakan teks atau string yang akan ditampilkan. Tanda … akan berisi sebuah variabel atau nilai yang akan ditampilkan berdasarkan format yang diberikan dalam teks “format”.

Sedangkan yang kedua adalah fungsi puts (), fungsi ini merupakan fungsi untuk menampilkan output dan terdapat pada library stdio.h. Perbedaan dari fungsi printf (), fungsi puts () tidak membutuhkan format. Fungsi puts akan membuat baris baru, sehingga tidak perlu menggunakan simbol /n seperti pada printf ().

Dalam Belajar Bahasa C terdapat beberapa fungsi untuk mengambil input yang tidak lain adalah input dari keyboard. Input juga dapat dari file, kamera, microphone, dan lainnya.

Fungsi untuk mengambil input dari keyboard yang pertama adalah fungsi scanf (). Fungsi ini merupakan fungsi untuk mengambil input dari keyboard dan memiliki format seperti fungsi printf (). Format yang diberikan berdasarkan dari jenis tipe data yang akan Anda ambil. Misalnya Anda akan mengambil angka, maka dapat menggunakan tanda %d atau %i.

Fungsi yang kedua adalah fungsi gets () dimana untuk mengambil input dalam satu baris, fungsi gets () tidak membutuhkan format seperti fungsi scanf () dan yang ketiga adalah fungsi fgets (), fungsi ini lebih aman jika dibandingkan dengan fungsi gets () sebab Anda dapat menentukan ukuran buffer dan sumber input. Ukuran buffer merupakan batas ukuran panjang string yang di input, selanjutnya stdin adalah sumber input yang berasal dari keyboard. Anda dapat mengambil input dari file dengan fungsi fgets () dengan memasukan pointer File ke stdin.

Terdapat banyak pilihan fungsi untuk melakukan input maupun output, sebaiknya gunakan fungsi sesuai kebutuhan. Sebab untuk fungsi gets () sangat tidak disarankan, sebab dapat mengakibatkan masalah buffer overflow, sehingga gunakan fungsi fgets () saja.

Belajar bahasa C merupakan bahasa pemrograman komputer yang paling senior yang masih digunakan saat ini. Meskipun sudah lama, bahasa C masih tetap layak untuk dipelajari.
[online-about]

Ingin mendapatkan lebih banyak tips penting tentang pengelolaan bisnis online? Follow MARKEY adalah solusinya! Klik https://markey.id/ atau download MARKEY APP di Play Store maupun AppStore agar tidak ketinggalan info artikel bisnis terbaru setiap hari. Sampai jumpa lagi!

Programer Adalah ? | Pekerjaan dan Keahliannya

0
Programer Adalah ? | Pekerjaan dan Keahliannya

 

Belakangan ini pekerjaan sebagai seorang programer sedang marak berseliweran di linimasa lowongan kerja. Hal ini masuk akal, mengingat di era modern saat ini dimana teknologi digital sedang berkembang sangat pesat, otomatis akan menuntut jumlah sumber daya programmer berkualitas.

Sebab, programmer adalah kunci utama dari perkembangan dunia teknologi digital itu sendiri. Tanpa adanya seorang programmer yang berkualitas, maka akan mustahil bagi teknologi untuk dapat berkembang dan diaplikasikan ke dalam aneka inovasi software untuk membantu meringankan pekerjaan masyarakat sehari-hari.

Oleh sebab itu, profesi sebagai programmer mulai dipandang dan mendapatkan posisi penting di masyarakat modern yang sangat bergantung pada kecanggihan teknologi.

Namun tentunya hal tersebut tidak serta merta membuat semua orang memahami betul apa itu programmer serta bagaimana tanggung jawab pekerjaan yang harus ia emban. Terlebih bagi masyarakat awam yang belum sepenuhnya mengerti dengan perkembangan teknologi.

Jika Anda sendiri juga belum memahami apa itu profesi sebagai seorang programmer, manfaat beserta tugas-tugasnya, maka Anda beruntung sebab artikel kali ini akan memberikan jawabannya kepada Anda.

Berikut ini kami akan menjelaskan secara lengkap dan tuntas terkait dunia programmer. Siapa tahu, artikel edisi kali ini dapat memotivasi dan menjadi inspirasi bagi anda yang masih bingung dalam menentukan jenjang karir di masa depan. Sebab, profesi sebagai programmer memiliki masa depan yang cerah di era teknologi digital saat ini.

Pertama-tama, mari kita mulai dari apa itu programmer? Jika didefinisikan, pengertian dari seorang programer adalah individu yang memiliki keterampilan untuk memberikan solusi permasalahan menggunakan aneka bahasa pemrograman.

Pada prakteknya, seorang programmer adalah orang-orang dengan skill di bidang IT yang melebihi masyarakat umum. Berbekalkan skill khusus dibidang IT tersebut, para programmer dapat membuat aneka jenis software seperti aplikasi, website dan tools-tools digital yang banyak dimanfaatkan oleh masyarakat untuk menyelesaikan aneka tugas hariannya.

Mungkin masih banyak juga masyarakat yang belum mengetahui bahwa aneka produk yang mereka gunakan sehari-hari adalah buah karya dari para programmer. Semisal aplikasi chatting yang Anda gunakan untuk mengobrol dengan rekan kerja; website yang Anda akses untuk mendapatkan aneka informasi dan berita terbaru di masyarakat. Ketiga contoh tersebut baru segelintir dari produk-produk IT yang bisa dibuat oleh seorang programmer.

Berbekalkan keterampilan khususnya di bidang IT tersebutlah seorang programer mampu menciptakan aneka program dan melakukan aktivitas IT lainnya untuk keperluan penggunaan masyarakat secara umum.

Seperti apa deskripsi pekerjaan seorang programer sebenarnya secara lebih mendetail? Kemudian apa sajakah keahlian yang wajib dimiliki seorang programer sehingga ia bisa merampungkan beragam pekerjaannya? Daripada penasaran, mari Lanjutkan scrolling ke bagian selanjutnya untuk mengetahui jawabannya!

Keterampilan Wajib Seorang Programer

Seorang programmer adalah mereka yang bekerja di depan komputer setiap hari. Meskipun terlihat tidak banyak menghabiskan tenaga, sesungguhnya pekerjaan seorang programmer bisa menjadi sesuatu yang cukup berat, sulit dan melelahkan.

Terlebih jika Anda nekat mencoba menjadi seorang programmer ketika belum menguasai keterampilan-keterampilan wajib yang harus dipunyai oleh seorang programmer professional. Tidak banyak masyarakat awam yang memahami bahwa profesi seorang programmer menuntut Anda untuk mempunyai aneka keterampilan wajib di baliknya.

Kebanyakan orang hanya mengetahui bahwa programmer adalah orang-orang yang mampu membuat sebuah website, aplikasi dan software lainnya menggunakan bahasa pemrograman. Hal inilah yang mungkin menjadikan Anda berpikir bahwa menjadi seorang programer dapat dilakukan hanya dengan berbekal menguasai bahasa pemrograman.

Memang, pada kenyataannya seorang programmer pasti akan menggunakan beragam jenis bahasa pemrograman sebagai “senjata” untuk menyelesaikan tugas-tugasnya. Akan tetapi, menganggap bahwa kewajiban seorang programmer hanyalah menguasai bahasa pemrograman komputer saja jelas adalah sebuah pemahaman yang keliru.

Kenyataannya pula, banyak masyarakat yang kaget ketika mendapati bahwa seorang programmer dituntut untuk mempunyai aneka macam keterampilan wajib selain memahami dan menguasai kode instruksi komputer tersebut. Jika Anda tertarik untuk menjadi seorang programmer, setidaknya ada empat buah keterampilan kerja yang harus dikuasai oleh seorang programer, antara lain seperti berikut ini:

Kemampuan Berbahasa Inggris

Mungkin Anda akan langsung bertanya-tanya “apa korelasi antara dunia IT dengan Bahasa Inggris?” Mengapa seorang programer perlu menguasai bahasa internasional ini? Jawabannya sederhana: karena perangkat komputer menggunakan bahasa tersebut sebagai bahasa utama dalam pengoperasiannya.

Otomatis, jika seorang programer tidak menguasai Bahasa Inggris, maka sudah dapat dipastikan dia akan mengalami kesulitan dalam memahami sistematika perangkat komputer yang digunakannya untuk bekerja. Sebagai akibatnya, pekerjaan dari sang programmer tersebut pun akan menjadi terhambat atau bahkan tidak dapat diselesaikan sama sekali.

Bayangkan akan betapa kacau situasinya, semisal Anda berada di posisi sang programmer yang tidak mampu menguasai bahasa Inggris tersebut. Anda pun pastinya akan didera oleh rasa malu terhadap atasan dan juga rekan kerja karena tidak mampu bekerja gara-gara tidak menguasai Bahasa Inggris.

Selain untuk memahami sistematika komputer, Bahasa Inggris juga dapat membantu para programer saat mencari referensi atau belajar memperluas wawasan programming mereka dari aneka referensi website luar negeri.

Meskipun saat ini sudah ada banyak website-website dan buku-buku programming berbahasa Indonesia, kadangkala kita tetap perlu untuk memperluas dan mendalami suatu pokok bahasan yang bisa jadi sumber referensinya menggunakan bahasa Inggris.

Dengan menguasai bahasa Inggris pun, Anda bisa lebih mudah berkomunikasi dengan komunitas programming berskala internasional, membaca jurnal-jurnal dan buku pendalaman programming yang ditulis oleh ilmuwan IT luar negeri, sehingga mengikuti webinar terkait kelas programming dari programmer profesional luar negeri.

Intinya, tanpa memahami bahasa inggris maka ruang gerak belajar sang programer dapat menjadi sangat terhambat dan terbatas di dalam negeri saja karena ia tidak dapat berkomunikasi dengan sejawat programer internasional.

Kemampuan Berpikir Logis

Selain wajib menguasai Bahasa Inggris, seorang programer juga dituntut untuk memiliki kemampuan atau keterampilan dalam berpikir secara logis. Ilmu komputer dan programming memang terkenal sarat akan penggunaan logika saat mempelajari dan mengaplikasikannya.

Jadi, untuk bisa sukses menjadi seorang programmer profesional dengan lebih mudah, maka Anda harus mempunyai kemampuan berpikir logis atau mampu menggunakan logika berpikir dengan sangat baik.

Kemampuan berpikir logis pun akan membantu sang programmer, sehingga ia dapat memahami bahasa pemrograman berikut algoritmanya yang relatif rumit. Pun ia juga bisa mengambil tindakan cepat dalam mengatasi permasalahan yang mungkin muncul dalam program yang ditangani tanpa dilanda kebingungan. Jika Anda merasa saat ini daya berpikir logis Anda masih belum begitu tajam, Anda masih bisa melatih dan mengasahnya dengan belajar setiap hari.

Membaca dan Memahami Dokumentasi

Setelah memahami Bahasa Inggris dan mempunyai daya pikir logika yang baik, berikutnya seorang programmer juga wajib rajin membaca dan memahami dokumentasi. Dalam hal ini, dokumentasi yang dimaksud dapat berupa tutorial suatu metode pemrograman.

Seorang programer wajib memiliki keterampilan membaca dan memahami dokumentasi terkait pemrograman agar ia bisa melaksanakan pekerjaan programming dengan lebih baik, cepat dan efisien.

Dokumentasi ini biasanya dirangkum menggunakan istilah-istilah IT yang rumit, bahkan cenderung membosankan serta kurang memuat instruksi visual. Namun bila ingin kemampuan meningkat, seorang programer harus dapat memahami dokumentasi tersebut.

Jika Anda mengalami kesulitan saat pertama kali mempelajari dokumentasi, maka Anda bisa melakukan penelusuran kata dan istilah-istilah di kamus khusus programming, bertanya langsung kepada programmer yang lebih senior, atau mencari penjelasannya secara gratis di internet dan YouTube.

Menelaah Source Code

Selanjutnya adalah memiliki kemampuan menelaah source code. Source code artinya adalah kode program, yang mana masih menjadi bagian dari bahasa pemrograman itu sendiri. Tentu saja, seorang programer harus memiliki keterampilan dalam menelaah source code.

Tujuannya adalah agar sang programmer bisa menyusun software ataupun aplikasi menggunakan bahasa pemrograman yang baik, benar serta menjadikan aplikasi mampu bekerja dengan baik di masyarakat.

Tidak hanya mampu membaca, menganalisis dan menelaah source code saja, seorang programmer juga harus dapat menuliskan source code tersebut secara mandiri. Salah satu manfaat nyata dari kemampuan penelaahan source code adalah sang programmer nantinya dapat saling berdiskusi dan bertukar informasi tentang dunia kode program bersama sesama programmer.

Menyelesaikan Bug (Debugging)

Mungkin kebanyakan programmer pemula belum memahami apa arti dari kata debugging. memahami debugging juga merupakan salah satu hal wajib yang harus dikuasai oleh setiap programmer, baik pemula apalagi yang sudah professional.

Sesuai dengan namanya, debugging memiliki arti dari kata “bug” yang berarti serangga dalam konotasi negatif. Debugging berarti keterampilan untuk mengatasi segala permasalahan yang muncul pada perangkat dengan mengandalkan code source.

Saat melakukan coding atau menuliskan kode-kode bahasa pemrograman hingga menjadi produk software siap pakai, terkadang seorang programmer bisa menemukan permasalahan yang muncul dalam baris kode yang ia tulis sendiri. Permasalahan inilah yang dikenal dengan nama bug.

Apabila permasalahan dalam kode program tidak ditangani, maka akibatnya akan menjadi fatal untuk software yang sedang dibuat. Seperti software tidak dapat digunakan atau terus-menerus menghasilkan output yang salah.

Di sini, setiap programer dituntut untuk menyelesaikan debugging dengan metodenya sendiri, bukan hanya mengandalkan informasi yang didapatkan dari rekan seprofesi.

Semakin kreatif, cepat tanggap dan inovatif tata-cara Anda dalam menyelesaikan permasalahan kode program atau bug ini, maka penilaian terhadap kualitas kerja Anda dari perusahaan dan klien dapat menjadi semakin tinggi dan baik.

Tugas Seorang Programer

programmer-1

Anda telah memahami apa itu programmer serta skil-skil wajib yang harus dikuasai oleh seorang programmer sebelum bisa terjun sepenuhnya ke dunia programming.

Kira-kira seperti apa tugas dari seorang programmer ketika melaksanakan kerja? Berikut ini kami akan mengajak Anda untuk melihat lebih lanjut bentuk implementasi skill-skill wajib dari seorang programmer yang telah dipaparkan di atas ke dalam bentuk tugas yang harus ia selesaikan.

Merumuskan Kebutuhan Pengguna (Klien)

Tugas pertama dari seorang programmer adalah untuk memenuhi dan merumuskan solusi atas kebutuhan dari setiap kliennya. Seorang programmer memiliki tugas utama untuk merumuskan kebutuhan dari calon pengguna program website atau aplikasi yang ia buat.

Jadi, sebelum membuat sebuah program, setiap programmer akan dituntut untuk bisa memahami kebutuhan utama dari setiap klien. Sebab, setiap klien tentunya akan mempunyai kebutuhan yang berbeda-beda.

Semisal Anda ingin memaksimalkan performa website bisnis online Anda. Tentunya sang programmer harus memutar otak mencari cara terbaik untuk meningkatkan traffic, semisal dengan membuatkan software atau aplikasi yang berguna untuk mendongkrak SEO dan traffic website Anda.

Apabila seorang programmer mampu menganalisa dan merumuskan solusi terbaik atas permasalahan klien, maka ia akan dapat lebih mudah dalam membuat program yang sesuai.

Kemudian pada hasil akhirnya, program atau software yang dibuat oleh sang programmer dapat digunakan secara efektif, tepat sasaran dan memiliki kepuasan tersendiri bagi para klien ketika mereka mengoperasikan program tersebut.

Mendesain Tampilan Antarmuka Program (User Interface)

Selanjutnya, seorang programmer juga bertugas untuk membuat desain tampilan antarmuka program website dan aplikasi yang menarik intuitif dan mudah digunakan oleh klien. Tampilan antarmuka program ini dalam dunia IT dikenal sebagai user interface atau UI.

Biasanya, semakin bagus tampilan antarmuka sebuah program, maka pengguna program tersebut akan merasa lebih betah saat menggunakannya.

Akan tetapi, penting untuk diingat bagi setiap programmer bahwa sebuah program yang baik tidak hanya sekadar menitikberatkan pada tampilan estetika antarmuka saja.

Sebuah aplikasi website atau program yang baik juga tetap harus mudah untuk dioperasikan oleh para penggunanya.

Ingatlah bahwa pengguna aplikasi atau software buatan Anda tidak akan semuanya berasal dari kalangan yang mahir atau fasih IT. Bisa saja, program Anda dipergunakan oleh masyarakat yang masih awam dengan teknologi. Jadi, Anda juga harus memposisikan diri sebagai klien.

Pikirkan jika  Anda adalah klien, kira-kira bagaimanakah tampilan program yang dapat Anda gunakan dengan mudah? Kesimpulannya, buatlah desain tampilan program yang apik, menarik, estetik, namun diseimbangi dengan daya kepraktisan penggunaannya oleh semua kalangan.

Menulis Kode Program (Source Code)

Tugas berikutnya adalah bekerja menulis kode program. Poin ini adalah bentuk aplikasi dari  keterampilan programmer, yakni kemampuan penelaahan kode program atau bahasa pemrograman.

Tugas ini amat penting, khususnya bagi Anda selaku programmer yang sering bekerja dalam tim sebab kode-kode program akan dituliskan pada sebuah flowchart untuk didiskusikan dengan sesama anggota tim.

Diskusi pada flowchart ini dianggap lebih mudah, efisien dan praktis ketika membangun sebuah produk software bersama tim. Tugas-tugas seperti ini pun umumnya akan dikerjakan oleh tim IT dari sebuah perusahaan.

Bayangkan jika Anda tidak mampu menulis kode program yang tepat di sebuah flowchart. Apa akibatnya? Jawabannya tentu saja, anggota tim yang lain dapat menjadi kesulitan memahami kode program Anda atau melakukan interpretasi kode program yang salah sehingga menghasilkan software yang error.

Melakukan Pengujian Jangka Pendek dan Jangka Panjang Program

Tugas terakhir yang harus dilakukan oleh seorang programmer saat bekerja adalah menguji sendiri software yang telah ia buat. Begitu program baik aplikasi, website ataupun software lainnya selesai dibuat maka seorang programmer wajib untuk melakukan pengujian.

Pengujian ini dimaksudkan untuk mengetahui kinerja dari software yang telah dibuat, apakah software tersebut sudah sesuai atau tidak dengan rancangan dan harapan sebelum pembuatann.

Selain itu, proses pengujian program software juga akan membantu para programmer untuk mengetahui jika terdapat kesalahan, kegagalan atau bug pada program jangka pendek.

Dengan demikian, para programmer dapat lekas memperbaiki kesalahan yang ada (proses debugging), sebelum akhirnya menyerahkan project software ke pihak tim penguji lanjutan untuk diuji kelayakan jangka panjang. Begitu software dinyatakan 100% aman dan dapat bekerja dengan baik, maka software dapat diberikan kepada klien untuk digunakan.

Cara Mudah Mempelajari Bahasa Pemrograman Ala Programer

programmer-2

Seperti yang Anda telah pahami dan simak bersama, seorang programmer wajib hukumnya untuk memahami aneka bahasa pemrograman. Tanpa memahami bahasa pemograman, jelas mustahil bagi seorang programmer untuk dapat bekerja menulis kode-kode program dan menghasilkan aneka jenis software, seperti website, aplikasi maupun tools-tools IT lainnya.

Jadi, dapat dikatakan bahwa penguasaan bahasa pemrograman adalah bekal utama dari profesi programmer professional. Sebab, hanya dengan menguasai bahasa pemograman sajalah Anda bisa mengaplikasikan ilmu dan membuat aneka program untuk kebutuhan klien.

Namun bagaimana cara terbaik agar Anda bisa mempelajari bahasa pemrograman? Terlebih, ada banyak sekali bahasa pemrograman yang umum dipakai oleh seorang programmer untuk bekerja! Anda tidak perlu cemas. Berikut ini kami sajikan cara belajar bahasa pemrograman yang baik, cepat dan mudah untuk dipraktekkan oleh pemula.

Belajar Secara Otodidak

Pertama adalah belajar bahasa pemrograman secara otodidak. Bahasa pemrograman dapat dipelajari secara mandiri oleh seseorang.

Belajar secara otodidak pun merupakan pilihan yang tepat jika Anda masih seorang pemula dan tidak mempunyai biaya serta waktu untuk mengambil kelas kursus.

Meskipun di sisi lain, cara ini juga tidak dapat dikatakan mudah. Sebab pada dasarnya, bahasa pemrograman memang lumayan sulit dan rumit. Jadi besar kemungkinan para programmer pemula yang memutuskan untuk belajar secara otodidak dapat merasa sangat kebingungan memahami materi dari bahasa pemrograman itu sendiri.

Namun hal itu bukan berarti Anda tidak mungkin untuk menguasai bahasa pemrograman secara otodidak. Buktinya, saat ini ada banyak sekali programmer profesional yang memulai jenjang karirnya dengan belajar secara otodidak.

Untuk memudahkan belajar bahasa pemrograman otodidak, Anda dapat mencari referensi di aneka situs bahasa pemrograman yang sudah menjamur di dunia maya secara gratis.

Selain itu, Anda juga bisa menggunakan aneka buku, video YouTube, dan mengikuti kelas-kelas belajar bahasa pemrograman secara online yang gratis. Sangat mudah, bukan? Semakin sering pula Anda belajar dan mendalami materi, maka besar kemungkinan Anda mampu lebih cepat menguasai bahasa pemrograman seperti mereka yang mengambil kelas kursus bahasa pemrograman.

Dibimbing oleh Orang Terdekat

Metode belajar kedua adalah dengan memanfaatkan bimbingan dari orang-orang terdekat. Apabila Anda mempunyai kenalan atau rekan-rekan terdekat yang sudah menguasai bahasa pemrograman, atau kenalan yang berprofesi sebagai programmer, maka Anda dapat meminta kepada mereka untuk diajarkan dasar-dasar bahasa pemrograman terlebih dahulu sebagai bekal pengetahuan.

Ketika Anda sudah memahami dasar-dasar bahasa pemrograman, maka Anda akan lebih mudah untuk melanjutkan ke tahap selanjutnya, seperti mencoba membuat aneka program secara mandiri.

Belajar dengan mentor dinilai lebih mudah bagi sebagian orang, sebab Anda mempunyai fasilitator yang bisa ditanya-tanya dan mampu menjelaskan hal-hal yang Anda tidak pahami dengan lebih baik.

Akan tetapi, jika Anda tidak mempunyai kenalan seorang programmer, maka Anda bisa mencari mentor sendiri dengan bergabung di komunitas programming yang ada di media sosial.

Bergabung dengan komunitas programmer di media sosial pun akan turut membantu membuka jejaring relasi Anda dengan lebih banyak programmer dengan aneka pengalaman. Tidak perlu takut untuk bergaul dan bertanya kepada komunitas programmer tersebut, sebab belajar di forum atau komunitas sudah menjadi hal yang umum serta biasa dilakukan.

Nantinya, jika Anda sudah lebih mahir, maka Anda bisa turut sharing ilmu guna membantu para programmer pemula lainnya dalam tahap belajar. Bukankah menyenangkan jika Anda bisa saling sharing informasi pengetahuan dan pengalaman dengan orang lain?

Mengikuti Kursus Bahasa Pemrograman

Metode belajar bahasa pemrograman yang ketiga adalah dengan mengikuti kursus bahasa pemrograman itu sendiri. Sampai hari ini pun, masih ada aneka kursus bahasa pemrograman yang dibuka untuk masyarakat umum. Jika Anda mempunyai biaya lebih serta waktu luang yang bisa dimanfaatkan, maka tidak ada salahnya untuk Anda mencoba mengambil kelas-kelas kursus bahasa pemrograman.

Pendidikan di kelas kursus bahasa pemrograman ini umumnya sama dengan kursus keterampilan lainnya.

Biasanya, metode pengajaran di kursus bahasa pemrograman memiliki jangka waktu pengajaran yang cepat, singkat dan terfokus, mengingat tujuan dari para peserta didik yang mengambil kelas kursus ini hanyalah untuk menguasai keterampilan bahasa pemrograman dalam waktu yang relatif singkat.

Dengan kata lain, kelas-kelas kursus bahasa pemrograman biasanya tidak membuka pembahasan atau materi praktek yang mendalam.

Jadi, untuk memperdalam ilmu bahasa pemrograman, maka anda tetap harus belajar sendiri dan menggali ilmu secara mandiri. Meski demikian, kelas kursus bahasa pemrograman tetap dapat bermanfaat memberikan ilmu-ilmu pengantar kepada anda yang baru terjun ke dunia it.

Cara Terbaik Untuk Menjadi Programer

Kini kita tiba di pembahasan berikutnya, yaitu tentang cara terbaik untuk menjadi programmer. Banyak masyarakat salah mengartikan cara menjadi programmer dengan mempelajari bahasa pemrograman saja.

Umumnya, orang-orang berpikir bahwa dengan menguasai bahasa pemrograman, maka mereka sudah dapat dikatakan sebagai seorang programmer.

Padahal, cara mempelajari bahasa program dengan metode untuk menjadi seorang programer merupakan dua hal yang berbeda.

Hanya mempelajari dan menguasai bahasa pemrograman tidak lantas menjadikan Anda sebagai programmer, karena profesi programmer membutuhkan pengetahuan lebih mendalam terkait bahasa pemrograman dan hal-hal yang berkaitan dengannya.

Untuk itu, agar Anda bisa menjadi seorang programmer, maka Anda harus menempuh proses yang cukup kompleks seperti di bawah ini:

  • Menentukan niat dan tekad untuk menjadi programer. Hal ini acap kali dianggap sepele, tapi sebenarnya justru menjadi dasar penting dalam menekuni profesi tersebut.  Sebab, menjadi programer bukan sebuah profesi yang mudah karena akan menemukan banyak kendala. Jika Anda tidak memiliki tekad yang kuat, maka besar kemungkinan Anda akan menyerah di tengah jalan.
  • Mengambil pendidikan formal maupun non formal yang kredibel untuk mempelajari dasar-dasar profesi programmer, serta menguasai seluruh keterampilan yang dibutuhkan. Dengan memiliki latar belakang pendidikan formal teknik komputer, tentu akan memberikan Anda peluang yang lebih baik ketika berkompetisi dalam pencarian pekerjaan nanti. Sebab saat ini, hampir semua perusahaan yang membutuhkan tenaga programmer professional akan mencantumkan jenjang pendidikan minimal pelamar, seperti minimal S1 Teknik Informatika.
  • Bekerja secara mandiri atau berkompetisi dalam pencarian lapangan kerja. Setelah lulus dari lembaga pendidikan formal maupun non formal yang ditempuh, peluang kerja seorang programer adalah bekerja sendiri seperti menjadi freelancer programming atau bergabung dengan sebuah instansi dan perusahaan.

Tahapan Kerja Seorang Programer

Dalam menggeluti profesinya, seorang programer tidak serta merta akan menduduki posisi puncak.  Hal ini sama seperti ketika Anda meniti karir di bidang keilmuan yang lain. Tentunya, sebelum bisa mencapai posisi puncak atau dikatakan sebagai seorang programmer professional, maka Anda harus memulai karir dari garis bawah atau sebagai seorang junior developer.

Namun Anda tidak perlu bersedih, sebab berikut ini adalah tahapan-tahapan bagi seorang programmer pemula untuk dapat mengembangkan karirnya sebagai seorang programmer professional. Mengikuti langkah-langkah berikut ini dapat membantu memudahkan Anda dalam menyusun arah jenjang karir di masa depan.

Mempelajari Bahasa Pemrograman Mulai dari Dasar Hingga Profesional

Bahasa pemrograman yang biasa digunakan oleh programmer ada banyak sekali! Agar tidak pusing mempelajari semuanya sekaligus, sebaiknya Anda mempelajari bahasa pemrograman dari tingkat dasar terlebih dahulu. Jika sudah menguasai satu bahasa pemrograman, maka Anda bebas melanjutkan untuk mempelajari bahasa pemrograman lainnya.

Memahami Secara Mendalam Perihal Konsep Pemrograman

Dengan menguasai konsep-konsep pemrograman secara cermat, maka Anda akan lebih mudah untuk menyelesaikan pekerjaan dan menghasilkan produk-produk yang berkualitas. Semakin banyak klien yang dapat Anda puaskan, maka akan semakin cepat pula jenjang karir Anda berkembang.

Menentukan Satu Bahasa Pemrograman Untuk Menjadi Fokus Utama Profesi

Beda bahasa pemrograman, maka akan beda pula kegunaannya. Saat membuat sebuah software, semisal untuk membangun sebuah website, maka bahasa pemrograman yang akan lebih banyak Anda gunakan adalah HTML dan CSS. Sedangkan jika Anda ingin membangun sebuah aplikasi Android, maka bahasa pemrograman yang akan lebih digunakan adalah bahasa pemrograman Java dan JavaScript.

Sebagai langkah awal yang baik, Anda bisa menentukan terlebih dahulu hendak menjadi seorang programmer di bidang spesialis yang mana. Apakah menjadi seorang programmer website atau aplikasi? Setelah menemukan jawabannya, Anda bisa lebih mudah menentukan bahasa pemrograman mana yang ingin Anda pelajari dan kuasai lebih dulu.

Mulai Membuat Program yang Sederhana Namun Bermanfaat

Memahami teori tidak akan ada gunanya jika Anda tidak pernah berpraktek. Berpraktek membuat program sederhana akan membantu Anda memperdalam pengetahuan yang sudah dipelajari sekaligus mengasah skill problem solving. Ketika Anda telah menguasai metode pembuatan program ke level lanjutan, mulai tawarkan jasa pada pihak ketiga atau mencari peluang untuk bergabung dengan sebuah tim.

Dari tahap ini, Anda juga bisa mulai produktif dalam menciptakan dan menguji program, sambil terus menggali keahlian dengan mengikuti seminar atau workshop yang rutin diadakan oleh praktisi IT profesional.

Loyal dan Konsisten

Terakhir, Anda harus loyal pada pekerjaan yang telah dimiliki atau terus mencari peluang kerja yang lebih baik untuk meningkatkan taraf hidup. Jangan takut untuk mengambil kesempatan kerja yang lebih baik jika memang Anda menemukannya.

Sebab, sebagai seorang programmer, Anda juga tetap harus mengembangkan skill, wawasan dan pengetahuan Anda. Anda bisa mengembangkan kemampuan diri dengan belajar di perusahaan baru.

Namun jangan pula terburu-buru untuk berpindah tempat dari satu pekerjaan ke pekerjaan lain. Lebih baik segera putuskan pindah tempat bekerja ketika tempat kerja lama Anda sudah dirasa tidak dapat memberikan banyak ilmu dan manfaat kepada Anda.

Peluang Profesi Seorang Programer

programmer programer adalah

Di era teknologi serba canggih seperti saat ini, peluang kerja untuk seorang programer sangatlah besar. Tidak hanya untuk satu sektor saja, namun bermacam-macam. Berikut adalah peluang kerja yang ada untuk programer di Indonesia.

Pekerja Lepas/Freelancer

Pekerjaan yang terikat oleh waktu bukan sesuatu yang digemari pada masa kini. Didukung oleh pertumbuhan ekonomi kreatif yang ditempa dengan perkembangan teknologi yang pesat, maka muncul peluang kerja dengan penghasilan menjanjikan namun tidak terikat oleh waktu yang mencekik. Profesi tersebut disebut pekerja lepas atau freelancer.

Menjadi seorang freelancer merupakan pekerjaan yang bergantung pada keterampilan yang dimiliki, di mana programer merupakan bagian di dalamnya. Programer tidak perlu terikat dengan firma, instansi, maupun perusahaan tertentu. Mereka dapat menawarkan jasa pembuatan program dan semacamnya melalui online dengan sistem perekrutan kerja dan langsung dibayar.

Keuangan/Finance

Bidang pekerjaan lain yang dapat ditekuni oleh seorang programer adalah keuangan. Dalam hal ini, programer dapat mengambil tugas sebagai analis statistik finansial untuk perorangan maupun instansi.

Analisa statistik sendiri merupakan faktor finansial penting untuk mendukung kelancaran keuangan pribadi atau manajemen operasional perusahaan. Bidang ini juga menjanjikan penghasilan yang besar.

Pemerintahan/Government

Tidak perlu berstatus sebagai Pegawai Negeri Sipil (PNS) untuk dapat bekerja bagi pemerintahan.

Seorang programer dapat bekerja sebagai tenaga ahli maupun kontrak atau outsourcing yang bertugas untuk membuatkan dan memelihara server website instansi milik pemerintah. Meskipun sebagai pegawai lepas, namun gaji yang ditawarkan lebih besar dibandingkan PNS.

Mobile Development

Anda tentu sudah tidak asing lagi dengan aplikasi-aplikasi mobile yang dapat diunduh secara gratis maupun berbayar di apps market. Di mana programer adalah tenaga profesional di balik hadirnya aplikasi-aplikasi tersebut.

Programer harus bekerja sama dengan developer terkait. Mereka dapat bekerja tetap untuk memproduksi banyak aplikasi atau untuk sekali proyek saja.

Start Up

Perusahaan rintisan atau startup di mana merupakan sebuah badan usaha yang belum lama menjalankan operasionalnya, merupakan bidang pekerjaan yang memerlukan banyak tenaga programer.

Sebab, usaha rintisan memiliki operasional yang berbeda dengan perusahaan konvensional. Mereka memiliki konsep pekerja yang minimal tetapi produktif dan memiliki kemahiran dalam teknologi.

Peran programer dalam perusahaan rintisan adalah sebagai pembuat server, perancang dan pengelola situs, serta penyedia aplikasi mobile perusahaan di apps store. Karena memang tenaga kerjanya tidak terlalu banyak, maka aktivitas operasional perusahaan cenderung memanfaatkan teknologi. Banyak sekali tenaga programer yang ditarik dalam bidang usaha rintisan ini.

Profesi Non-Programer Untuk Programer

Anda mungkin bingung ketika membaca “peluang profesi non programer untuk programmer”. Pembahasan sebelumnya adalah tentang bidang kerja yang membuka peluang besar untuk seorang programer di mana memanfaatkan langsung keterampilan programming-nya. Ternyata, ada banyak peluang non programming yang cocok untuk seorang programmer, seperti:

Manajer Produk/Product Manager IT

Meskipun masih berada dalam ranah bidang IT, namun job deskripsi manajer produk IT untuk programer adalah sebagai pemilik dari brand. Selain itu, product manager bertugas untuk menguji kelayakan dan bertanggung jawab atas keperluan promosi produk.

Mereka terbebas dari kewajiban untuk membuat program dan memiliki penghasilan lebih besar dari programer biasa.

Jasa SEO

Search Engine Optimization atau SEO merupakan sektor bisnis digital yang juga masih berkaitan dengan bidang IT. Programer dapat menyediakan jasa SEO lengkap berupa pembuatan dan pengelolaan server, website, dan penulisan konten. Bisnis ini memiliki kaitan erat dengan usaha toko online yang kini lebih menjadi pilihan dibandingkan toko offline.

Dalam bidang usaha SEO, programer bisa berkedudukan sebagai pemilik usaha di mana merekrut tenaga programer lain untuk keperluan perencanaan dan maintenance server serta website sekaligus sebagai supervisor atau pengawas. Dengan demikian, programer terbebas dari tugas programming dan hanya fokus untuk mengelola dari sektor keberlangsungan bisnis saja.

Penulis Teknik

Bila Anda seorang programer tapi memiliki kegemaran menulis, maka tidak ada salahnya untuk memanfaatkan hobi tersebut. Anda dapat merilis buku fisik maupun digital yang memiliki cakupan pembahasan tentang bahasa pemrograman atau hal-hal yang berkaitan dengan profesi programer. Buku jenis ini memiliki peminat yang tinggi terutama dengan kemajuan teknologi yang pesat.

Bila menulis buku terlalu berat untuk Anda, opsi lain untuk hobi menulis seorang programer adalah dengan menjadi penulis konten teknik. Anda dapat mengisi konten pada website-website IT.

Dari segi penghasilan, menjadi penulis konten lebih menjanjikan karena penghasilan bisa didapatkan langsung saat konten selesai, sedangkan buku berdasarkan sistem royalti per semester.

Perekrut Teknis/Technical Recruitment

Bagi seorang programer profesional yang telah lama bergabung dengan sebuah instansi, dapat bergabung dengan divisi human resources dengan tugas perekrutan karyawan baru untuk bidang IT.

Dengan pengetahuan serta pengalaman yang cukup, Anda dapat merekrut karyawan dengan latar belakang dan keterampilan yang bagus untuk pengembangan tim IT perusahaan.

Untung Rugi dari Profesi Seorang Programer

Profesi sebagai programer memiliki kelebihan dan kekurangan tersendiri. Dari segi keuntungan yang didapat, programer memiliki range penghasilan tinggi. Minimal gaji programer yang bekerja untuk perusahaan adalah Rp 10.000.000 – 15.000.000,- per bulan.

Selain itu, peluang kerja dalam berbagai sektor untuk seorang programer terbuka lebar, sehingga programmer tidak perlu khawatir menjadi pengangguran.

Namun, kelemahan profesi programer adalah pekerjaan tersebut masih awam di kalangan masyarakat. Programer acap kali disamakan dengan teknisi komputer yang bertugas memperbaiki komponen atau melakukan instalasi software.

Padahal job deskripsi kedua profesi tersebut memiliki jurang perbedaan yang signifikan. Di sisi lain, profesi programer juga masih dipandang sebelah mata.

Demikianlah pembahasan kali ini terkait seluk beluk profesi programmer, manfaat, beserta peranannya bagi perkembangan dunia IT. Bagaimana, apakah pembahasan kali ini cukup menarik dan memotivasi Anda dalam menentukan jenjang karir dan profesi pilihan?

Semoga artikel edisi kali ini mampu menambah wawasan Anda serta memantapkan keinginan bagi Anda yang ingin meniti karir sebagai seorang programmer!

Yuk temukan lebih banyak artikel menarik informatif dan kaya akan wawasan lainnya hanya dari media sosial dan website kami. Terima kasih sudah membaca sampai di sini, sampai jumpa di pembahasan menarik lainnya, ya.

Ingin mendapatkan lebih banyak tips penting tentang pengelolaan bisnis online? Follow MARKEY adalah solusinya! Klik https://markey.id/ atau download MARKEY APP di Play Store maupun AppStore agar tidak ketinggalan info artikel bisnis terbaru setiap hari. Sampai jumpa lagi!