Media Bisnis Online | by APPKEY

BlogBisnisPengembangan SDM | Tujuan, Manfaat & Ruang Lingkupnya

Pengembangan SDM | Tujuan, Manfaat & Ruang Lingkupnya

-

Last Updated on August 15, 2022 by

Pengembangan SDM (Sumber Daya Manusia) sangatlah penting dalam berbagai aspek untuk menunjang sebuah keberhasilan dalam suatu bidang. Pengembangan Sumber Daya Manusia merupakan pemberian aktivitas, pengetahuan, dan fasilitas untuk para pegawai dalam sebuah perusahaan atau organisasi dalam menunjang keberhasilan dan kualitas produk yang berkualitas.

Bagi Anda yang bekerja atau memiliki usaha, pengembangan Sumber Daya Manusia ini sangatlah penting dilakukan. Lalu apa sajakah yang harus dilakukan untuk mengembangkan SDM? Sebelum mengetahui hal tersebut akan kita ulas tentang apa itu pengembangan SDM terlebih dahulu.

Apa Itu Pengembangan SDM?

sumber-daya-manusia

Sebuah negara akan berkembang pesat jika SDM (Sumber Daya Manusia) yang dimiliki berkualitas tinggi. Seperti yang sudah dijelaskan diatas bahwa pengembangan Sumber Daya Manusia adalah kegiatan yang dilakukan dengan memberikan pengetahuan dan fasilitas kepada para karyawan yang ada pada sebuah perusahaan atau organisasi untuk menunjang keberhasilan dan mendapatkan produk yang berkualitas.

Di dalam sebuah organisasi, SDM (Sumber Daya Manusia) merupakan hal yang sangat penting dan menjadi aspek yang harus diperhatikan. Karena SDM yang berkualitas mampu menunjang keberhasilan di dalam organisasi dan mampu menghasilkan produk-produk yang berkualitas.

Menurut Amstrong (1997:507) pengembangan SDM (Sumber Daya Manusia) sangat berkaitan dengan kesempatan belajar, membuat program-program training dan mengadakan evaluasi untuk program-program yang telah dilakukan untuk mengembangkan kemampuan karyawan atau pegawai dalam suatu organisasi.

Hampir sama dengan yang dikemukakan Manullang, mengemukakan bahwa pengembangan Sumber Daya Manusia merupakan kegiatan-kegiatan yang dilakukan oleh sebuah organisasi untuk mengembangkan tenaga kerja yang mereka miliki melalui pelatihan, pendidikan dan konseling.

Sedangkan menurut Stewart dan McGoldrick mengemukakan bahwa pengembangan Sumber Daya Manusia adalah berbagai aktivitas atau kegiatan yang diarahkan pada sebuah pembelajaran untuk individu maupun organisasi.

Jadi kalian sudah tahu bukan mengenai pengertian pengembangan Sumber Daya Manusia? Ya, pengembangan Sumber Daya Manusia adalah usaha untuk meningkatkan kualitas pekerja/manusia melalui pendidikan dan pelatihan dalam sebuah organisasi atau sebuah perusahaan untuk memajukan program yang dimiliki bersama. Lau, apa sajakah tujuan diadakannya pengembangan ini?

Artikel terkait  Apa itu Konsultan IT dan Bagaimana Pekerjaan Konsultan IT?

 

Tujuan Pengembangan SDM (Sumber Daya Manusia)

Tujuan pengembangan Sumber Daya Manusia secara umum adalah untuk meningkatkan kualitas para pekerja atau manusia melalui program pendidikan dan pelatihan agar menciptakan sebuah produk yang berkualitas dan mampu memajukan perusahaan atau organisasi.

Yang menjadi fokus dalam pengembangan ini adalah pengetahuan dan kemampuan yang dimiliki setiap individu harus mumpuni dan hasil pekerjaan setiap individu dan kelompok harus diperhatikan untuk mencapai potensi kerja secara maksimal.

Berikut ini adalah rincian dari tujuan pengembangan Sumber Daya Manusia adalah sebagai berikut.

Dapat Meningkatkan Produktivitas di dalam Pekerjaan

Dengan adanya program pengembangan Sumber Daya Manusia diharapkan mampu meningkatkan produktivitas dan kualitas kerja pegawai atau SDM.

Mengurangi Kerusakan Produk

Dengan SDM (Sumber Daya Manusia) yang berkualitas dapat mengurangi tingkat kerusakan atau kecelakaan kerja. Jadi dengan adanya program pengembangan ini pekerja menjadi semakin terampil dan berkualitas.

Semua Berjalan Secara Efisien

Dengan adanya pengembangan ini semuanya berjalan secara efisien. Karena pekerja dapat menjalankan tugasnya dengan terampil dan baik dan dapat menjalankan semuanya secara efisien.

Meningkatkan Tingkat Pelayanan Kepada Konsumen

Dengan adanya program pengembangan ini, maka keterampilan yang dimiliki pekerja akan semakin baik, sehingga mampu memberikan pelayanan kepada konsumen dengan lebih baik sesuai pelatihan yang diperoleh.

Artikel terkait  Pekerjaan Sampingan Rumahan yang Menjanjikan

Meningkatkan Sikap Kepemimpinan

Selain sebagai pekerja yang unggul, diharapkan dengan adanya program pengembangan ini mampu menciptakan manusia atau pekerja yang mempunyai sikap atau jiwa kepemimpinan (leadership). Sehingga para pekerja tahu seberapa porsi dalam pekerjaannya dan mengemban tugasnya dalam sebuah organisasi.

Dapat Menciptakan Moral Pegawai atau Manusia

Moral pegawai juga harus diperhatikan, karena selain kualitas pekerjaan, jiwa kepemimpinan, maka moral juga menjadi aspek yang sangat diperlukan dalam sebuah organisasi. Melalui pemeliharaan moral, semua pekerja atau semua anggota akan lebih nyaman dan merasa aman serta bersemangat dalam menjalankan tugasnya.

Dapat Meningkatkan Balas Jasa

Dengan adanya program pengembangan Sumber Daya Manusia, maka kualitas yang dimiliki pekerja akan semakin meningkat sehingga pekerjaannya semakin baik. Oleh karena itu, upaya balas jasa harus dilaksanakan dengan baik.

Terdapat banyak sekali tujuan dari program pengembangan Sumber Daya Manusia ini. nah, setelah kalian mengetahui tujuannya, sekarang akan kita paparkan mengenai ruang lingkup pengembangan Sumber Daya Manusia.

Ruang Lingkup Pengembangan SDM (Sumber Daya Manusia)

Untuk menjalankan program pengembangan Sumber Daya Manusia maka perlu diperhatikan dan diketahui ruang lingkup dalam pengembangannya. Diantaranya yang menjadi perhatian adalah instansi, organisasi, lembaga pemerintah, dan lain sebagainya. Yang dimaksud ruang lingkup dalam pengembangan ini adalah sebagai berikut.

  • Merencanakan SDM (Sumber Daya Manusia) yang menjadi sasaran.
  • Menerapkan pendidikan dan pelatihan.
  • Mengelola SDM (Sumber Daya Manusia) yang menjadi sasaran.

Nah, kalian sudah mengerti bukan tentang ruang lingkup SDM (Sumber Daya Manusia)? berikut ini adalah hal-hal yang dilakukan oleh sebuah lembaga atau organisasi dalam upaya pelaksanaan pengembangan Sumber Daya Manusia adalah :

  • Pelatihan
  • Pendidikan
  • Promosi
  • Konseling
  • Konferensi

Yang menjadi pokok bahasan utama adalah pelatihan dan pendidikan. Karena kedua hal ini sangat menunjang program pengembangan Sumber Daya Manusia.

Pendidikan dan pelatihan adalah program yang dilakukan untuk meningkatkan dan mengembangkan kemampuan pekerja atau pegawai dalam peningkatan profesionalisme, keterampilan administrasi, keterampilan manajemen, dan keterampilan-keterampilan lain yang meliputi keterampilan individu dan kelompok.

Artikel terkait  Panduan Cara Membuat Website Perusahaan Mudah Untuk Anda

Konsep Pendidikan dan Pelatihan Pengembangan SDM (Sumber Daya Manusia)

Pendidikan dan pelatihan berjalan beriringan dalam program pengembangan Sumber Daya Manusia. Pendidikan disini akan meningkatkan kemampuan pegawai dalam bidang pengetahuan yang dimiliki pegawai. Dapat dikatakan bahwa pendidikan merupakan kegiatan yang dilakukan untuk meningkatkan kemampuan kognitif atau pengetahuan pada pegawai.

Sedangkan pelatihan akan meningkatkan keterampilan pegawai untuk mencapai tujuan yang diharapkan. Dengan kata lain merupakan simpanan jangka pendek untuk melakukan tugasnya dalam sebuah organisasi atau lembaga.

Tujuan Dari Pendidikan Program Pengembangan SDM (Sumber Daya Manusia)

Berikut ini merupakan tujuan dari pendidikan program pengembangan Sumber Daya Manusia.

  • Pendidikan dapat memberikan bantuan kepada pegawai dalam menentukan kegiatannya.
  • Pendidikan dapat memberikan pembinaan untuk mengembangkan minat yang ingin dicapai.
  • Pendidikan adalah mengedepankan pengetahuan kognitif.

Sedangkan pelatihan juga memiliki tujuan sebagai berikut.

  • Pelatihan dalam program pengembangan ini memberikan perbaikan dalam prestasi yang dilakukan dalam kegiatannya.
  • Pelatihan mempersiapkan pegawai dalam mengambil tindakan di tempat bekerja atau organisasi yang menjadi tempatnya berkiprah.
  • Pelatihan adalah mengedepankan keterampilan yang dimiliki pegawai.

Seperti yang sudah dijelaskan diatas bahwa pendidikan dan pelatihan sangat diperlukan dalam pengembangan Sumber Daya Manusia. Keduanya harus berjalan secara beriringan untuk membentuk SDM (Sumber Daya Manusia) yang berkualitas.

Karena dengan adanya pendidikan tanpa pelatihan sama saja hanya ada pemikiran namun tidak ada tindakan. Sama halnya dengan adanya pelatihan namun tidak ada pendidikan itu diibaratkan tidak ada pemikiran yang ingin dilakukan. Jadi adanya pelatihan tanpa pendidikan adalah tidak adanya tindakan yang dilakukan karena tidak dapat berpikir.

Tujuan diadakannya pendidikan dan pelatihan dalam pengembangan Sumber Daya Manusia adalah sebagai berikut.

  • Seperti yang telah dipaparkan sebelumnya, pendidikan dan pelatihan sangat penting untuk meningkatkan kemampuan pegawai atau personal secara pengetahuan dan keterampilan dalam aspek administrasi, manajerial, kepemimpinan, dll untuk menunjang pekerjaan demi memajukan lembaga atau organisasi yang menjadi tempat berkiprah.
Artikel terkait  10 Aplikasi Lowongan Kerja Terbaik Untuk Pencari Kerja!

Manfaat Pendidikan dan Pelatihan dalam Program Pengembangan SDM (Sumber Daya Manusia)

Berikut ini merupakan tujuan dari manfaat pendidikan Dan pelatihan dalam program pengembangan Sumber Daya Manusia.

  • Meningkatkan loyalitas dan kerjasama antar pegawai dalam mencapai tujuan bersama.
  • Meningkatkan sikap moralitas antar pegawai dan antara atasan dengan pegawai sehingga organisasi atau lembaga berjalan dengan efektif.
  • Meningkatkan kualitas produk, kerja, dan mengurangi resiko kerusakan dan kecelakaan keras.
  • Membantu pegawai dalam mencari jati diri dan kemampuan pribadinya.

Banyak sekali manfaat yang bisa kita peroleh dari pendidikan dan pelatihan program pengembangan Sumber Daya Manusia. Lalu bagaimana tahap-tahap pelaksanaan pendidikan dan pelatihan program pengembangan Sumber Daya Manusia?

 

Tahap-Tahap Pelaksanaan Pendidikan dan Pelatihan Program Pengembangan SDM (Sumber Daya Manusia)

Nah, setelah kalian mengetahui pengertian, tujuan, manfaat, sekarang akan kita paparkan mengenai tahap-tahap pelaksanaan program pengembangan Sumber Daya Manusia adalah sebagai berikut.

  1. Proses pelatihan dalam program pengembangan Sumber Daya Manusia yang pertama adalah melakukan penilaian terhadap kinerja pegawai dan menganalisis serta melakukan identifikasi mengenai kebutuhan dari pegawai dalam menjalankan organisasi. Setelah itu, hal yang harus dilakukan adalah menyiapkan dan membuat program pelatihan untuk menunjang kualitas pegawai serta menetapkan tujuan dari pelatihan yang akan diberikan.
  2. Setelah melakukan analisis dan mengetahui kebutuhan pegawai dalam organisasi dan menetapkan tujuan dari pelatihan, maka langkah selanjutnya adalah menentukan isi yang akan diberikan dan metode yang akan diterapkan dalam pelatihan pengembangan Sumber Daya Manusia.
  3. Setelah itu, kegiatan yang dilakukan adalah menyampaikan program pelatihan dan melaksanakan program pelatihan pelaksanaan pengembangan Sumber Daya Manusia.
  4. Langkah yang terakhir adalah melakukan evaluasi atas tercapainya kegiatan pelatihan pengembangan Sumber Daya Manusia agar dapat meningkatkan program-program dengan lebih baik lagi untuk menunjang kemampuan pegawai dalam menjalankan tugasnya di lembaga atau organisasi.

Nah, kalian sudah mengerti kan mengenai pentingnya pelatihan dan pendidikan dalam program pengembangan Sumber Daya Alam. Lalu mengapa perlu diadakan pengembangan SDM?

Alasan Perlu Diadakannya Pelatihan dan Pengembangan SDM

Mengapa perlu diadakannya pelatihan dan pengembangan SDM? Ya, pastinya ada alasan yang menjadi momok sebuah perusahaan atau organisasi sehingga perlu diadakannya pelatihan dan pengembangan. Berikut adalah alasan-alasan yang membuat pelatihan dan pengembangan Sumber Daya Manusia harus dilakukan:

  1. Agar terdapat pembaharuan di dalam lembaga atau organisasi tersebut sehingga mengikuti perkembangan zaman.
  2. Harus mengikuti perluasan bagian-bagian pemerintah yang dilaksanakan.
  3. SDM masih rendah.

Nah, bagaimana proses pengembangannya? Berikut akan kita paparkan mengenai proses pengembangan Sumber Daya Manusia.

Artikel terkait  Perencanaan Adalah : Pengertian, Jenis, Manfaat & Tujuan Perencanaan

Proses Pengembangan SDM (Sumber Daya Manusia)

Berikut ini akan kita paparkan mengenai proses-proses yang harus dilakukan dalam pengembangan Sumber Daya Manusia:

Membuat Perencanaan

Pada tahap ini adalah melakukan analisis kebutuhan Sumber Daya Manusia dan kebutuhan organisasi dalam jangka pendek dan jangka panjang. Serta melakukan perencanaan mengenai program yang akan dibuat.

Kemampuan Melaksanakan Program

Langkah kedua adalah melihat dan menyesuaikan SDM dengan kemampuan dan kapasitas yang dapat dicapai untuk melaksanakan program pengembangan ini. Diantaranya yang perlu menjadi perhatian adalah kualitas, nilai, etika, keterampilan, dll.

Merencanakan Suksesi

Pada tahap suksesi ini yang dilakukan adalah membuat kaderisasi dalam rotasi jabatan baik dalam jangka pendek maupun jangka panjang. Pergantian kepengurusan harus diperhatikan untuk mengoptimalkan jalannya sebuah lembaga atau organisasi.

Menilai Kebutuhan

Pada tahap penilaian kebutuhan ini adalah menilai kebutuhan yang diperlukan oleh pegawai maupun organisasi baik secara individual maupun kelompok.

Merencanakan Pengembangan

Pada tahap perencanaan ini adalah membuat rancangan atas program pengembangan yang akan dilakukan. Baik perencanaan secara program yang akan dibuat, sasaran, pelatihan dan pengembangan yang akan dilakukan untuk mengembangkan SDM.

Memilih Metode yang Digunakan dalam Pengembangan SDM

Pada tahap pemilihan metode ini adalah memilih metode yang akan digunakan dalam pengembangan SDM. Baik metode pengembangan di dalam pekerjaan maupun metode pengembangan diluar pekerjaan.

Metode yang dilakukan biasanya adalah metode pendidikan dan metode pelatihan pengembangan SDM. Metode itu disebut dengan metode diklat yang terdiri atas lima cara, yaitu:

  • Metode on the job, pada metode ini pekerja atau peserta dapat berlatih bekerja dengan cara meniru langsung di tempat pekerjaan dengan bimbingan pengawas. Pada metode ini pekerja atau peserta diberikan inovasi yang besar dan variatif untuk dikembangkannya sendiri melalui peniruan dan pengawasan.
  • Metode vestibule, pada metode ini peserta atau pekerja dibimbing dalam sebuah kelas untuk diberikan arahan untuk memperkenalkan pekerjaan kepada pekerja atau peserta. Setelah itu pekerja atau peserta diberikan pelatihan pekerjaan dan dibimbing.
  • Metode demonstration and example, metode ini adalah metode dimana peserta atau pekerja diberikan pelatihan pekerjaan dengan cara mendapatkan contoh peragaan dan kemudian langsung mempraktekkannya di tempat itu.
  • Metode simulation, yaitu metode dimana peserta atau pekerja mempraktekkan dan membuat tiruan sesuai dengan pekerjaan yang akan dijumpai. Namun tiruan pekerjaan yang dilakukan harus mirip dengan pekerjaan yang sebenarnya.
  • Studi kasus, pada metode ini peserta atau pekerja diberikan sebuah kasus oleh pelatih, kemudian peserta atau pekerja harus mencari solusi dari permasalahan yang diberikan. Dengan tujuan peserta atau pekerja mampu menciptakan inovasi dan berpikir secara kritis dan inovatif untuk menyelesaikan masalah yang diberikan.
  • Metode ceramah, pada metode ini peserta atau pekerja diberikan arahan atau pelatihan dengan cara mendengarkan dari seorang pelatih.
  • Metode rapat, pada metode ini peserta atau pekerja diberikan sebuah makalah yang dimana didalamnya terdapat masalah yang harus diselesaikan. Dalam metode rapat ini peserta atau pekerja berlatih untuk menyelesaikan masalah yang ada didalam makalah.
  • Metode program instruksi, pada metode ini peserta atau pekerja diberikan instruksi untuk dilakukan sendiri. Karena semua instruksi dan langkah-langkah yang harus dilakukan sudah ada di buku petunjuk atau komputer.
  • Metode diskusi, pada metode ini peserta atau pekerja diberikan kesempatan untuk berlatih mengemukakan pendapatnya mengenai program-program yang perlu dikembangkan atau program-program yang perlu dilakukannya sebuah perubahan yang dibahas secara bersama dalam forum diskusi.
  • Metode seminar, pada metode seminar ini peserta atau pekerja diberikan latihan untuk mengembangkan keahlian peserta atau pekerja dalam menilai dan memberikan saran terhadap program-program yang sudah dan akan dilakukan pada lembaga atau organisasi.
Artikel terkait  Perjanjian Kerja (Kontrak Kerja) | Pengertian & Contohnya

Evaluasi Pengembangan SDM

Pada tahap evaluasi ini adalah melakukan penilaian terhadap program pengembangan SDM yang sudah dilaksanakan. Di dalam penilaian ini adalah dicari kekurangan dan kelebihan untuk membuat program yang lebih bagus untuk meningkatkan dan mengembangkan SDM di dalam sebuah lembaga atau organisasi.

Nah, itulah beberapa penjelasan yang perlu untuk Anda ketahui tentang pengembangan SDM (Sumber Daya Manusia). dimana SDM yang berkualitas sangat dibutuhkan untuk kemajuan sebuah lembaga atau organisasi. Untuk itu Anda harus memahami mengenai apa saja yang harus diperhatikan dalam pengembangan Sumber Daya Manusia.


Jasa Pembuatan Aplikasi, Website dan Internet Marketing | PT APPKEY
PT APPKEY adalah perusahaan IT yang khusus membuat aplikasi Android, iOS dan mengembangkan sistem website. Kami juga memiliki pengetahuan dan wawasan dalam menjalankan pemasaran online sehingga diharapkan dapat membantu menyelesaikan permasalahan Anda.

Jasa Pembuatan Aplikasi

Jasa Pembuatan Website

Paket Aplikasi Android dan iOS

Pasang iklan

- Advertisement -

Mau posting artikel iklan?

Yuk klik dan ikuti ketentuan layanan dari kami, dapatkan penawaran paket dengan harga terbaik!

Subscribe Sekarang

Dapatkan beragam informasi menarik tentang IT, Bisnis, Ekonomi, Berita Domestik dan Global langsung melalui email Anda. Subscribe sekarang dan raih kesuksesan bersama kami!

Kategori

Blog Post Ranking 10

7 Jenis Font Paling Sering Digunakan Oleh Para Profesional Dalam Desain Grafis

Anda seorang desainer grafis? Atau, Anda baru hendak terjun kedalam dunia desain grafis? Pekerjaan membuat desain, meski terlihat mudah,...

11 Aplikasi Desain Jersey Android Terbaik yang bisa Anda coba!

Anda sedang mencari inspirasi bisnis? Mengapa tidak mencoba merintis bisnis jersey tim sepak bola kenamaan saja? Mari mencobanya dengan...

Cara Mengedit Aplikasi Android Dengan Apk Editor

Pernahkah Anda berpikir untuk mengedit aplikasi Android? Jika pernah, ada banyak sekali pilihan aplikasi untuk mengedit aplikasi Android yang...

Startup Repair Adalah? Penyebab dan Cara Mengatasinya

Startup repair adalah salah satu jenis problem yang sering ditemukan pada PC, hal ini menyebabkan PC sering gagal booting. Saat...

10 Contoh Iklan Penawaran Jasa dan Produk Paling Menarik!

Seperti apa contoh-contoh iklan penawaran yang menarik konsumen? Buat Anda yang sering bingung menyusun kata-kata iklan penawaran, jangan lewatkan...

7 Prinsip Desain Grafis yang Perlu Kamu Ketahui & Pelajari

Pernahkah Anda melihat sebuah film animasi atau sebuah gambar dengan desain grafis yang cantik, estetik dan menarik? Pernahkah Anda...

25 Tempat Jual Beli Online Terbaik dan Terpercaya di Indonesia

Dewasa ini, berkembangnya teknologi di Indonesia memunculkan beragam startup e-commerce berkonsep tempat jual beli online yang menjual produk lengkap...

HOST ID dan NETWORK ID | Pengertian dan Contohnya

Perangkat komputer yang biasa kita gunakan sehari-hari, ternyata memiliki jaringan yang rumit dan juga kompleks. Sebab, hingga saat ini...

Cara Cepat Belajar IT Secara Otodidak untuk Pemula

Belajar IT atau coding bisa dibilang hal yang tidak mudah apalagi bagi pemula. Karenanya memang butuh beberapa tahun untuk...

Standar Biaya Pembuatan Aplikasi Android dan IOS

Hal yang membedakan standar biaya pembuatan aplikasi Appkey adalah perangkat yang dibutuhkan dan support aplikasi untuk keperluan development. Seperti...

Website

WordPress

Maintenance

Server / Hosting

Domain

Front end

Backend

Laravel

Web programming

Teknologi web

Biaya pembuatan website

Aplikasi

Aplikasi Game

Aplikasi Android

Aplikasi iOS

Mobile Programming

Cross-platform

Biaya pembuatan aplikasi

Desain

Design Web

Design App

Design UI

Designer tools

Paling Sering dibaca
Mungkin Anda Menyukainya