Last Updated on June 30, 2023 by
Apakah penawaran produk Anda sedang menurun? jangan khawatir, Anda bisa menaikkannya dengan aplikasi penawaran penjualan. Dengan menggunakan aplikasi penjualan tersebut, Anda akan lebih mudah dalam membuat penawaran, juga pada saat mengirimkan proposal kepada pelanggan Anda.
Tak hanya itu menunjang penawaran produk Anda, software tersebut juga memiliki keahlian lain seperti pelaporan, pemberitahuan keterlibatan proposal, sampai dengan integrasi yang memungkinkan Anda melakukan sinkronisasi dengan alat yang lain.
Apa saja ya aplikasi penjualan terbaik? Mari langsung saja simak daftar lengkapnya dibawah ini!
Daftar Isi
15 Aplikasi Penjualan yang Wajib Dicoba
Berikut adalah 15 aplikasi penjualan terbaik yang layak unutk dicoba oleh para pebisnis untuk memaksimalkan penghasilan perusahaan
1. HubSpor Quotes Software
Aplikasi penjualan yang satu ini dapat menyederhanakan proses tanda tangan. Dari yang biasanya menggunakan tanda tangan secara langsung, pada aplikasi ini Anda bisa menggunakan tanda tangan elektronik dan juga pembayaran terintegrasi.
Proses menutup transaksi juga dilakukan secara cepat dengan membuat penawaran harga yang telah dibuat sedemikian rupa sehingga sesuai dengan merek Anda.
Seperti yang sudah dijelaskan, aplikasi penjualan akan menyederhanakan proses pada opsi pembayaran built-in dan tanda tangan elektronik. Hal tersebut bertujuan agar proses antara perwakilan dan pelanggan bisa berjalan dengan cepat dan efektif. Seringkali proses akan lebih lama selesai karena mereka harus bertemu dahulu untuk meminta tanda tangan.
Selain itu untuk perwakilan juga bisa menggunakan integrasi Stripe, agar mendapatkan bayaran secara langsung dari penawaran yang mereka pasang. Fitur lainnya juga terdapat di dalamnya, seperti otomatisasi penjualan, pelacakan email, template, penilaian prospek prediktif, dan pelaporan.
2. Proposify
Berbeda dengan sebelumnya, Poposify merupakan alat penawaran harga interaktif yang akan mengotomatiskan proses proposal penjualan. Aplikasi penjualan ini bisa membantu Anda membuat template untuk proposal dan penawaran Anda agar tersedia di masa mendatang.
Notifikasi juga akan Anda terima saat penerima proposal membuka, membaca, menandatangani, sampai dengan berinteraksi dengan proposal yang Anda buat. Dengan begitu, Anda dapat Anda bisa mengetahuinya dan mampu mengatur waktu tindak lanjut yang sesuai.
Kemudian untuk menanggapi pertanyaan yang masuk dari pelanggan saat mereka meninjau proposal, Anda bisa memanfaatkan fitur obrolan langsung, sehingga memungkinkan pelanggan mendapatkan tanggapan langsung dari Anda.
Tak hanya itu saja, fitur lainnya juga tersedia, seperti harga interaktif dan eSignature, yang bisa digunakan pelanggan untuk memilih paket apa yang mereka inginkan.
3. REPIO
Jika Anda merasa sedikit kesulitan dalam proses pembuatan penawaran harga, proposal atau kuesioner, aplikasi ini bisa menjadi pilihan yang tepat. Dengan dukungan dari mesin bertenaga Artificial Intelligence (AI), nantinya akan merekomendasikan kepada Anda konten yang relevan untuk proposal dan penawaran harga Anda.
Dengan alat ini proses mendesain dokumen penjualan Anda akan lebih cepat. Sama seperti aplikasi sebelumnya, notifikasi juga akan muncul ketika adanya keterlibatan atau interaksi pelanggan, sehingga Anda bisa memantaunya.
4. ClientPoint
Bagaimana caranya melacak proposal dengan cepat dan mudah? gunakan ClientPoint. Aplikasi ini memungkinkan Anda membuat proposal dan melacaknya dengan mudah. Dengan begitu, Anda dapat menghemat waktu karena tersedia pustaka konten dan mesin pembuat dokumen.
Mengenai notifikasi, ClientPoint akan memberikan Anda notifikasi secara real time, tepat pada saat dokumen Anda dibuka, dibaca, ditandatangani dan ketika dikembalikan lagi kepada Anda.
Pada ClientPoint Anda juga bisa mengunggah video, testimoni, pesan khusus, gambar, dan konten lainnya yang mendukung penawaran harga Anda lebih menarik dan mampu meningkatkan peluang konversi.
5. Loopio
Kelola proposal penjualan Anda dengan Loopio. Tak hanya itu, Loopio juga bisa menangani permintaan proposal, kuesioner, dan dokumen penjualan lainnya yang berbasis cloud yang sudah dipersonalisasi dan sesuai dengan merek Anda.
Interface yang disajikan aplikasi ini juga mudah dimengerti. Sehingga Anda tidak perlu bingung pada penggunaannya, seperti ketika merancang dan memberi merek pada dokumen. Aplikasi ini akan otomatis mengisi proposal penjualan, penawaran harga, dan dokumen lainnya hanya dengan konten dan informasi terbaru yang disetujui oleh tim Anda.
6. Qwilr
Buat penawaran harga, proposal, dan pembaruan klien Anda lebih interaktif, menarik, dan responsif bagi pelanggan dengan menggunakan Qwilr. Konten Anda akan lebih menarik karena pada Qwilr memungkinkan Anda meningkatkan UX pada semua dokumen, dengan cara menyematkan konten video, gambar, kalender, atau Google Maps. Apakah pembuatannya susah? Tenang saja, tersedia template bawaan dari Qwilr yang bisa Anda gunakan.
Perlu Anda ketahui, aplikasi ini berbayar. Anda bisa memilih paket yang sesuai dengan yang dibutuhkan. Cukup hanya dengan membuka dokumen, pilih opsi yang tersedia, tanda tangan, lakukan pembayaran dan pelanggan akan mengembalikan dokumen tersebut kepada Anda.
Seolah tak cukup, Qwilr juga memiliki fungsi pelaporan dan analitik yang bisa Anda gunakan untuk mengetahui siapa saja yang berinteraksi dengan dokumen Anda, lengkap dengan waktu dan dokumen mana yang paling sering dilihat oleh pelanggan. Lengkap sekali bukan?
7. GetAccept
Berbeda dari yang lain, aplikasi penjualan satu ini memungkinkan Anda melakukan pemberdayaan penjualan dan manajemen kontrak all-in-one, nantinya Anda dapat membuat dan membagikan kontrak/proposal yang telah dipersonalisasi dan akan mendapatkan eSignature.
Aplikasi GetAccept sendiri sudah terintegrasi dengan CRM dan alat bisnis lainnya. Dengan begitu, Anda bisa membuat, membagikan, melihat kontrak, penawaran harga, dan proposal tanpa harus meninggalkan aplikasi yang Anda gunakan.
Anda juga bisa mengirimkan video yang telah dipersonalisasi bersamaan dengan proposal dan penawaran harga, serta menambahkan obrolan langsung, ulasan, gambar, dan demo untuk membantu memelihara prospek Anda.
8. Better Proposals
Apakah Anda pernah diminta untuk membuat proposal penjualan dalam waktu yang singkat? Anda bisa menggunakan Better Proposals. Ya, Anda dapat membuat proposal penjualan dan penawaran harga dengan kualitas yang tinggi hanya dalam waktu hitungan menit.
Dalam software ini tersedia 160 template yang bisa Anda pilih, proses pembuatannya juga akan lebih cepat.
Better Proposals juga bisa memberi tahu Anda setiap kali penerima membuka proposal yang dikirimkan. Untuk pemeliharaannya, software ini memiliki pelaporan dan pelacakan. Hal ini akan membuatnya lebih mudah untuk melacak apa yang perlu dikirim, dan prospek pelanggan mana yang harus menerima feedback dari kita.
9. PandaDoc
Berfungsi untuk mengotomatisasi proses pembuatan dan personalisasi penawaran harga dengan menggunakan data kontak langsung dari CRM Anda. Harga yang ditawarkan dari setiap produk juga beragam, jadi Anda bisa memilihnya sesuai dengan kebutuhan.
Nantinya penerima penawaran harga dapat mengakses, menandatangani, dan mengirim kembali penawaran harga tersebut melalui perangkat apa pun yang digunakan.
Sama seperti aplikasi yang lainnya, PandaDoc juga menyediakan laporan keterlibatan dan penggunaan, sehingga Anda bisa tahu saat penerima membuka dan berinteraksi dengan penawaran yang Anda buat. Cara ini juga memungkinkan Anda untuk memilih tindak lanjut yang tepat.
10. FreshProposals
FreshProposals adalah aplikasi penjualan yang memungkinkan Anda membuat penawaran harga dan proposal penjualan yang sangat profesional. Aplikasi ini menyediakan berbagai template siap pakai dan elemen yang dapat disesuaikan untuk mempermudah Anda dalam membuat penawaran yang menarik.
Fitur yang tidak kalah pentingnya adalah kemampuan untuk melacak perilaku pelanggan Anda ketika mereka berinteraksi dengan proposal Anda. Anda akan menerima notifikasi setiap kali pelanggan membuka, membaca, dan menandatangani proposal Anda. Anda juga bisa mendapatkan gambaran lengkap tentang sejauh mana pelanggan membaca proposal Anda, hal ini sangat berguna untuk mengevaluasi dan meningkatkan penawaran Anda di masa mendatang.
11. QuoteWerks
QuoteWerks adalah alat pembuatan penawaran harga yang lengkap dan terintegrasi dengan banyak sistem CRM yang populer. Aplikasi penjualan ini menyederhanakan proses pembuatan penawaran dengan menyediakan alat penghitungan otomatis dan fitur penyesuaian penawaran yang mudah digunakan.
Aplikasi ini juga mendukung penandatanganan elektronik dan integrasi pembayaran, memungkinkan Anda untuk menyelesaikan seluruh proses penjualan dalam satu sistem. Selain itu, QuoteWerks menyediakan laporan penjualan yang rinci dan alat pelacakan yang memungkinkan Anda untuk memantau perkembangan penawaran Anda dan mengukur keberhasilan strategi penjualan Anda.
12. Zomentum
Zomentum adalah platform penjualan yang dirancang khusus untuk membantu perusahaan teknologi dalam proses penawaran. Aplikasi ini memungkinkan Anda untuk dengan mudah membuat penawaran yang profesional dan interaktif dengan memanfaatkan template yang disesuaikan.
Anda juga dapat melacak perilaku pelanggan Anda, termasuk berapa lama mereka menghabiskan waktu di setiap bagian penawaran Anda dan apa saja yang mereka klik. Informasi ini sangat berharga untuk membantu Anda memahami minat dan kebutuhan pelanggan Anda, dan membuat strategi penjualan yang lebih efektif.
13. Quoter
Quoter adalah platform penawaran yang sangat cepat dan efisien. Aplikasi ini memungkinkan Anda untuk membuat penawaran yang menarik dan profesional dengan cepat, dengan berbagai fitur yang dirancang untuk mempercepat proses penjualan.
Salah satu fitur unggulan dari Quoter adalah integrasinya yang mulus dengan berbagai platform lainnya, termasuk CRM, akuntansi, dan software otomasi pemasaran. Ini berarti Anda dapat menyinkronkan data pelanggan dan produk Anda dengan mudah, dan membuat penawaran yang tepat sasaran.
14. DealHub
DealHub adalah solusi penjualan end-to-end yang membantu Anda mengelola setiap tahap proses penjualan, dari pembuatan penawaran hingga penutupan transaksi. Aplikasi penjualan ini memungkinkan Anda untuk membuat penawaran yang menarik dan personal dengan menggunakan template yang dapat disesuaikan dan penyesuaian harga yang fleksibel.
DealHub juga menyediakan alat pelacakan dan pelaporan yang kuat, memungkinkan Anda untuk melacak kinerja penawaran Anda dan mendapatkan wawasan berharga tentang perilaku pelanggan Anda. Anda dapat melihat siapa saja yang membuka, membaca, dan menandatangani penawaran Anda, dan menggunakan informasi ini untuk merencanakan tindakan selanjutnya.
15. Conga
Rekomerndasi terakhir adalah Conga yang menjadi solusi penjualan dan manajemen dokumen yang membantu Anda mengotomatisasi proses pembuatan penawaran dan penjualan. Dengan Conga, Anda dapat dengan mudah membuat penawaran dan proposal yang menarik dan personal, berkat berbagai template dan opsi penyesuaian yang tersedia.
Selain itu, Conga juga menawarkan alat analisis yang kuat yang memberi Anda wawasan mendalam tentang kinerja penjualan Anda. Anda dapat melacak kinerja penawaran dan proposal Anda, melihat bagaimana pelanggan berinteraksi dengan dokumen Anda, dan menggunakan informasi ini untuk membuat strategi penjualan yang lebih efektif.
Nantikan lebih banyak artikel informatif dan seru lainnya seputar dunia bisnis digital hanya dari MARKEY. Sampai jumpa lagi!
Jasa Pembuatan Aplikasi, Website dan Internet Marketing | PT APPKEY
PT APPKEY adalah perusahaan IT yang khusus membuat aplikasi Android, iOS dan mengembangkan sistem website. Kami juga memiliki pengetahuan dan wawasan dalam menjalankan pemasaran online sehingga diharapkan dapat membantu menyelesaikan permasalahan Anda.